Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | Rizka Utami Rahmi
Ilustrasi Splash Screen Aplikasi WhatsApp (Unsplash/Mourizal Zativa)

Kabar baik bagi semua pengguna aplikasi berbagi pesan WhatsApp. Pasalnya WhatsApp baru saja merilis fitur voice status atau status suara di status penggunanya.

Pada Rabu, (31/5/2023) WhatsApp memberikan informasi mengenai fitur barunya itu di status yang bisa dilihat oleh seluruh penggunanya.

Sebagaimana diketahui selama ini WhatsApp hanya bisa berbagi status tulisan, video dan foto. Karena itu dengan hadirnya fitur berbagi suara di status memungkinkan pengguna lebih bisa berekspresi dan berkreasi dengan fitur suara tersebut.

BACA JUGA: Menyoroti Kehidupan Perempuan yang Berusaha 'Normal' Lewat Sosok Keiko

Waktu yang disediakan dalam satu kali berbagi status suara umumnya adalah sama seperti waktu untuk berbagi video, yaitu selama 30 detik.

Dengan menggunakan fitur status suara, kamu bisa lebih bisa berekspresi untuk membuat berbagai macam keperluan seperti membuat pengumuman, mengirim jokes, bernyanyi, mengomentari even tertentu dan lain sebagainya. 

Kamu juga bisa mengatur status suara untuk orang-orang tertentu saja yang kamu kehendaki. Secara teknis, caranya tidak jauh berbeda dengan menulis status tulisan. 

BACA JUGA: Memaknai Cinta dari Sudut yang Berbeda dalam Buku 'To Heal Is To Love'

Jika kamu merasa malas mengetik status berupa informasi atau pengumuman yang cukup panjang, maka fitur status suara ini bisa menjadi solusi yang bisa kamu gunakan. Selain lebih praktis, status suara juga bisa menghemat waktu penggunanya. Fitur baru ini sudah tersedia untuk Android maupun iOS.

Jangan lupa untuk selalu mengupdate software di ponsel kamu agar kamu bisa langsung menikmati semua fitur baru yang ditawarkan aplikasi WhatsApp.

Berikut ini cara menggunakan fitur status suara di status WhatsApp yang bisa kamu coba. Silahkan disimak ya!

  • Buka aplikasi WhatsApp
  • Pilih menu status
  • Pilih ikon pensil di pojok kanan bawah
  • Setelah layar status terbuka, pilih ikon berbentuk mikrofon di pojok kanan bawah
  • Tahan ikon mikrofon dan mulai bicara maksimal 30 detik untuk satu kali status suara
  • Jika sudah selesai, pilih ikon panah/enter di pojok kanan bawah
  • Kamu sudah berhasil mengirim status suara di aplikasi WhatsApp kamu

Bagaimana guys tidak sulit bukan untuk menggunakan fitur status suara di WhatsApp. Kamu bisa segera mencoba fitur baru WhatsApp tersebut untuk bisa lebih berekspresi ketika mengungkapkan perasaan kamu. Lalu kira-kira status suara apa yang kamu ingin coba nanti?

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Rizka Utami Rahmi