Bandung merupakan salah satu kota populer di Jawa Barat yang sering dijadikan pilihan tempat untuk menghabiskan waktu liburan oleh para wisatawan baik wisatawan lokal maupun mancanegara.
Tentunya ada banyak sekali pilihan destinasi wisata di Bandung yang dapat dikunjungi, mulai dari wisata alam hingga wisata kuliner yang menyuguhkan beragam sajian murah dan lezat di lidah.
Berikut ini 4 rekomendasi tempat wisata gratis di Bandung yang cocok dikunjungi bersama dengan teman maupun keluarga untuk menghabiskan waktu liburan.
1. Bukit Teletubbies
Rekomendasi tempat wisata gratis pertama di Bandung yang cocok dikunjungi bersama dengan teman maupun keluarga adalah Bukit Teletubbies yang buka selama 24 jam.
Apabila berkunjung ke tempat berikut, wisatawan dapat menyaksikan pemandangan perbukitan hijau seperti dalam film animasi Teletubbies.
Selain menikmati keindahan alamnya yang memesona, wisatawan juga dapat melakukan kegiatan hiking, camping hingga mengabadikan momen dengan latar belakang Bukit Teletubbies yang indah.
2. Braga
Berikutnya ada Braga yang merupakan salah satu jalan populer di Kota Bandung dan selalu ramai didatangi oleh pengunjung baik wisatawan lokal maupun mancanegara.
Kegiatan yang dapat dilakukan apabila berkunjung ke tempat berikut adalah mengabadikan momen dengan latar belakang bangunan vintage tempo dulu.
Selain itu, di tempat berikut juga wisatawan dapat menemukan keberadaan karya seniman lokal dan beberapa cafe yang dapat dijadikan tempat untuk berburu kuliner.
3. Alun-Alun Bandung
Alun-Alun Bandung menjadi salah satu tempat wisata gratis di Bandung yang cocok dikunjungi bersama dengan keluarga untuk menghabiskan waktu liburan.
Tempat berikut selalu ramai oleh pengunjung, terlebih saat akhir pekan tiba, karena menyuguhkan daya tarik wisatawan yang menarik, seperti adanya rumput sintetis luas yang sering digunakan untuk tempat bersantai.
Wisatawan juga dapat berburu kuliner dengan mengunjungi kantin yang menjajakan beragam sajian lezat dengan harga terjangkau dan tidak akan membuat kantong kering.
4. Taman Hutan Babakan Siliwangi
Selanjutnya ada Taman Hutan Babakan Siliwangi yang wajib dikunjungi karena menjadi jadi salah satu ruang hijau terbuka dengan suasana sejuk dan asri di Kota Bandung.
Selain mengabadikan momen, saat berkunjung ke tempat berikut wisatawan juga dapat mengadakan kegiatan piknik ataupun jogging dengan udara menyegarkan.
Salah satu hal yang tidak boleh untuk dilewatkan saat berkunjung ke tempat berikut adalah mengabadikan momen di jembatan kayu yang jadi ikon Taman Hutan Babakan Siliwangi.
Demikian ulasan mengenai 4 rekomendasi tempat wisata gratis di Bandung yang cocok dikunjungi bersama dengan anggota keluarga untuk menghabiskan waktu liburan.
Baca Juga
-
Gili Trawangan, Wisata Incaran Turis Lokal Maupun Mancanegara di Lombok
-
5 Rekomendasi Tempat Wisata Hits untuk Liburan Bareng Keluarga di Bogor
-
6 Rekomendasi Tempat Wisata Viral di Bandung, Cocok untuk Liburan Keluarga
-
Air Terjun Simempar, Wisata Alam Indah di Tengah Hutan Deli Serdang
-
Lau Mentar Canyon, Wisata Alam Gratis dengan View Air Terjun yang Menawan
Artikel Terkait
-
Pesan Stefano Cugurra untuk Wasit Persib vs Bali United, Semoga Bisa Adil!
-
Tyronne del Pino Absen, 3 Pemain Ini Bisa Kacaukan Pertahanan Bali United
-
FIFA Nilai Persib Klub Paling Profesional se-Indonesia, Bobotoh: Semoga Jadi Pelecut Buat Klub Lain
-
Liburan Paskah Tak Perlu Mahal, Ini 5 Wisata Magetan di Bawah Rp 30 Ribu
-
Gili Trawangan, Wisata Incaran Turis Lokal Maupun Mancanegara di Lombok
Ulasan
-
Needs You Cafe: Ngopi dengan View Danau Sipin yang Bikin Betah Berlama-lama
-
Novel The Drowning Woman: Saat Sebuah Pertolongan Menjadi Pengkhianatan
-
Review Anime Zenshu, Potret Industri Animasi Jepang yang Sesungguhnya
-
The Wild Robot Escapes, Kisah Epik Tentang Rumah, Cinta, dan Kebebasan
-
Review Novel 'Totto-chan': Bukan Sekolah Biasa, Tapi Rumah Kedua Anak-anak
Terkini
-
Film Angkara Murka: Bukan Horor Biasa
-
Pesan Stefano Cugurra untuk Wasit Persib vs Bali United, Semoga Bisa Adil!
-
Hailee Steinfeld Akhirnya Kembali Bermusik Lewat Soundtrack Film Sinners
-
Media Belanda Tiba-tiba Berikan Komentar Sindiran ke Mees Hilgers, Ada Apa?
-
Band Mido and Falasol Dipastikan Isi OST Resident Playbook Setelah 4 Tahun