Banyuwangi merupakan salah satu kawasan di Jawa Timur yang namanya cukup populer di kalangan masyarakat dan kerap dijadikan pilihan lokasi untuk menghabiskan waktu liburan oleh wisatawan.
Tentunya ada banyak sekali destinasi wisata yang dapat dikunjungi di Banyuwangi, mulai dari wisata sejarah hingga wisata dengan panorama alam indah memanjakan mata.
Berikut ini 4 rekomendasi tempat wisata hits di Banyuwangi yang tidak boleh terlewatkan untuk dikunjungi karena menyuguhkan pemandangan alam memesona.
1. Kawah Ijen
Rekomendasi tempat wisata pertama yang tidak boleh terlewatkan di Banyuwangi adalah Kawah Ijen yang namanya sangat populer di kalangan wisatawan lokal maupun mancanegara.
Destinasi wisata berikut menawarkan keindahan alam berupa hamparan kawah berwarna hijau dengan kawasan pertambangan belerang yang unik.
Wisatawan dapat melakukan perjalanan hiking sekitar 3 Kilometer menuju Kawa Ijen dengan waktu tempuh sekitar satu hingga dua jam perjalanan.
2. Pantai Pulau Merah
Selanjutnya ada Pantai Pulau Merah yang jadi salah satu destinasi wisata alam yang cocok dikunjungi dengan teman maupun anggota keluarga.
Pantai berikut diberi nama Pantai Pulau Merah karena tidak jauh dari lokasi pantai terdapat sebuah pulau kecil yang memiliki tanah berwarna merah.
Saat berkunjung ke tempat berikut, wisatawan dapat melakukan beragam aktivitas menyenangkan, mulai dari bermain air, foto-foto hingga surfing yang memacu adrenalin.
3. Teluk Hijau
Teluk Hijau atau Green Bay menjadi salah satu rekomendasi tempat wisata hits yang sayang sekali untuk dilewatkan apabila sedang berada di kawasan Banyuwangi.
Sesuai dengan namanya, saat berkunjung ke tempat berikut, wisatawan dapat menemukan keberadaan sebuah teluk dengan air yang berwarna hijau yang terlihat indah dari kejauhan.
Apabila sedang beruntung, wisatawan juga dapat menemukan keberadaan monyet-monyet di sekitar pantai, sehingga pastikan untuk tetap menjaga barang bawaan dengan baik.
4. Pantai Sukamade
Selanjutnya ada Pantai Sukamade yang cukup populer dan letaknya berada di kawasan Pesanggaran, tidak jauh dari tempat wisata Teluk Hijau.
Destinasi wisata berikut juga dikenal sebagai tempat konservasi penyu, di mana banyak penyu dewasa yang akan mengubur telur-telurnya di dalam pasir.
Wisatawan dapat menyaksikan kegiatan konservasi tersebut dengan memesan paket tour dan tentunya akan membuat suasana liburan terasa jauh lebih menyenangkan.
Demikian ulasan mengenai 4 rekomendasi tempat wisata hits di Banyuwangi yang sayang sekali untuk dilewatkan karena menyuguhkan beragam panorama alam indah.
Baca Juga
-
Kraton Waterpark, Serunya Bermain Air di Tengah Hiruk Pikuk Kota Sidoarjo
-
Datangi The Nice Funtastic Park, Wisata Alam sekaligus Edukatif di Cianjur
-
Senangnya Bermain dan Mempelajari Ragam Satwa di Kebun Binatang Surabaya, Murah Meriah!
-
Sejuknya Wisata Gunung Pancar, Opsi Tempat Camping Singkat di Akhir Pekan
-
Bukit Campuhan, Objek Wisata Alam di Ubud Bali dengan Panorama Tiada Dua
Artikel Terkait
-
Salmon Kebanting! Ikan Lemuru Banyuwangi Punya Kandungan Setara, tapi Harga Lebih Murah
-
Datangi The Nice Funtastic Park, Wisata Alam sekaligus Edukatif di Cianjur
-
Sejuknya Wisata Gunung Pancar, Opsi Tempat Camping Singkat di Akhir Pekan
-
Abdullah Azwar Anas Kuliah di Mana? Santer Dikabarkan Bakal Masuk Kabinet Prabowo-Gibran
-
Pesona Pantai Cacalan, Asyik dan Seru Buat Jalan-Jalan!
Ulasan
-
Ulasan Novel Little White Lies: Kehidupan Debutante yang Penuh Rahasia
-
Ulasan Buku 'Tekukur Hitam Kesayangan Pangeran': Indahnya Memberi Maaf
-
Ulasan Novel Negeri di Ujung Tanduk: Perjuangan Melawan Ketidakadilan
-
Cinta Tak Terduga di Musim Natal dalam Novel 'If This Was a Movie'
-
Ulasan Buku Legenda Danau Lipan, Perang Dua Negara Akibat Prasangka Buruk
Terkini
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Gong Yoo di Netflix, Terbaru Ada The Trunk
-
3 Rekomendasi Toner Lokal Mengandung Calendula, Ampuh Redakan Kemerahan
-
Erick Thohir Cek Kondisi Rumput GBK Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang
-
Tampil Modis dengan 4 Gaya Simpel ala Kang Mi-na yang Wajib Kamu Coba!
-
BABYMONSTER Billionaire: Ketika Percaya Diri Mampu Bungkam Komentar Negatif