Novel berjudul "Summer in Seoul" yang ditulis oleh Ilana Tan menceritakan tentang Sandy, atau yang lebih dikenal sebagai Han Soon Hee, yang tidak percaya ketika Jung Tae Woo, seorang penyanyi muda yang sedang naik daun di Korea Selatan, mengajukan tawaran untuk berpura-pura menjadi pacarnya.
Tawaran ini muncul sebagai respons terhadap gosip yang menyebutkan bahwa Jung Tae Woo adalah seorang gay, meskipun kenyataannya tidak demikian. Bersama manajernya Park Hyun Sik, mereka berusaha keras untuk meredakan gosip tersebut.
Kehadiran Sandy, seorang mahasiswi asal Indonesia yang tengah melanjutkan kuliahnya di Seoul, menjadi kunci utama dalam rencana mereka setelah ponsel mereka tertukar.
Melalui insiden ponsel yang tidak terduga tersebut, Sandy setuju untuk membantu Jun Tae Woo dengan satu syarat, wajahnya tidak boleh terlihat oleh media, dan identitasnya harus dirahasiakan.
Permintaan tersebut terpenuhi, dan hasilnya lebih dari yang mereka harapkan. Media tidak lagi membicarakan gosip tersebut, melainkan berita tentang kedekatan antara Jung Tae Woo dengan wanita misterius yang dikenal sebagai Sandy.
Identitas Sandy sebenarnya menjadi misteri tersendiri, dan tidak diketahui oleh publik, termasuk sahabatnya, Kang You Mi, yang mana penggemar berat Jun Tae Woo.
Namun, kekhawatiran mereka menjadi nyata ketika identitas Sandy terungkap oleh media. Gosip buruk dan tudingan negatif mulai mengarah padanya. Mulai dari masyarakat hingga para penggemar Jung Tae Woo yang menyalahkan Sandy.
Bahkan beberapa gosip tersebut mengaitkan peristiwa menyedihkan dalam kehidupan Sandy empat tahun lalu dengan Jung Tae Woo, yang menimbulkan rumor-rumor yang tidak menguntungkan bagi Sandy.
Kelebihan novel ini mencakup penggunaan bahasa yang mudah dimengerti dan tidak bertele-tele. Pemaparan kejadian yang sangat detail tidak membuat pembacanya merasa bosan, dan bahasa Korea yang disertai dengan catatan kaki memberikan pemahaman yang cukup untuk para pembacanya.
Alur cerita yang menarik, ditambah dengan penjabaran latar dan suasana yang baik, semakin membuat pembaca ingin menyelesaikan buku ini.
Di sisi lain, kekurangan buku ini tampak pada penyelesaian konflik yang kadangkala kurang jelas atau menggantung. Latar belakang Kota Seoul tidak terlalu terasa, dan penyelesaian konflik terkadang kurang mendramatisasi.
Secara keseluruhan, novel ini sangat cocok untuk pembaca remaja dan dewasa yang menyukai kisah romansa dengan gaya bahasa yang ringan. Meskipun tanpa dramatisasi berlebihan, alur cerita yang menarik tetap mempertahankan ketertarikan pembaca.
Karakter-karakter yang menyenangkan dan gaya penulisan yang unik menjadikannya pilihan yang layak untuk direkomendasikan.
Baca Juga
-
ONF The Stranger: Lagu Ala Michael Jackson Buat Kamu Semangat Membara!
-
Review Series 'Squid Game 2', Lebih Kompleks namun Kurang Menegangkan?
-
Menapak Jejak Warisan Jokowi Selama Satu Dekade Masa Kepemimpinan
-
Ulasan Film Daisy, Perpaduan Romansa dan Thriller yang Tak Terduga
-
4 Rekomendasi Film Korea Dibintangi Ji Chang Wook, Revolver Teranyar
Artikel Terkait
-
4 Drama Korea Bergenre Misteri, Alurnya Tak Bisa Ditebak
-
Review Novel 'Jane Eyre': Ketika Perempuan Bicara soal Harga Diri
-
Fakta Menarik Peran Yook Sung Jae di Drama The Haunted Palace
-
Masuki Babak 4 Besar, Tim Mana yang Paling Lemah di Semifinal Piala Asia U-17?
-
Piala Asia U-17 dan Potensi Terjadinya Perang Saudara di Puncak Perhelatan
Ulasan
-
5 Rekomendasi Serial Sabrina Zhuang yang Wajib Ditonton Penggemar C-Drama
-
Mengikuti Jejak Ajaib Howls Moving Castle
-
Review Series The Queen Gambit: Perjalanan Anak Jenius di Atas Papan Catur
-
Review Film Sweet 20: Keajaiban yang Bikin Nenek Jadi Gadis Muda Lagi
-
Review Novel 'Jane Eyre': Ketika Perempuan Bicara soal Harga Diri
Terkini
-
Ada Duet Bareng Yena, Intip Tracklist Album Solo Terbaru Jin BTS 'Echo'
-
Berlatar Perang Dunia II, Film Mosquito Bowl Resmi Umumkan Dua Pemain
-
4 Padu Padan Keren ala Ryujin ITZY, Simpel Tapi Bikin OOTD Makin Standout!
-
Bojan Hodak Sebut Bali United Kerap Repotkan Persib, Rekor H2H Jadi Bukti
-
Film Sore - Istri dari Masa Depan: Romansa Lintas Waktu Versi Sinematik