Atlantis Land Surabaya merupakan salah satu objek wisata favorit keluarga di Surabaya yang selalu ramai didatangi pengunjung berbagai daerah ketika liburan tiba.
Menawarkan beragam aktivitas menyenangkan di dalam maupun luar ruangan, Atlantis Land Surabaya memiliki banyak sekali daya tarik yang berhasil menarik perhatian wisatawan.
Penasaran dengan hal seru apa saja yang dapat dilakukan ketika mengunjungi tempat wisata tersebut? Berikut ulasan lengkap mengenai Atlantis Land Surabaya yang dapat disimak sebelum datang langsung ke lokasinya.
Daya Tarik Atlantis Land Surabaya
Sesuai dengan namanya, Atlantis Land Surabaya memiliki bentuk bangunan yang unik menyerupai kastil yang setiap sudutnya begitu Instagramable.
Beberapa kawasan di Atlantis Land Surabaya juga dilengkapi dengan keberadaan patung-patung lilin yang dibuat menyerupai tokoh atau pahlawan di film-film.
Pastinya keberadaan benda-benda tersebut juga menjadi daya tarik tersendiri yang berhasil menarik perhatian wisatawan untuk berkunjung dan bermain di Atlantis Land Surabaya.
Tidak hanya itu, destinasi wisata Atlantis Land Surabaya juga dilengkapi dengan berbagai wahana permainan menyenangkan dengan beragam sensasi berbeda yang pastinya mesti dicoba ketika berkunjung.
Di kawasan indoor, wisatawan dapat menemukan keberadaan wahana Istana Es, Dino Land serta wahana misteri Atlantis Land Surabaya.
Terdapat juga wahana outdoor yang tak kalah menyenangkan, seperti Tornado dan Boomerang Slide berupa wahana air dengan kolam luas yang dilengkapi beragam bentuk seluncuran.
Apabila berkunjung di waktu-waktu malam hari, wisatawan juga dapat menyaksikan pertunjukan air mancur menari yang momennya cocok sekali disaksikan bersama dengan orang tersayang.
Alamat dan Harga Tiket Masuk Atlantis Land Surabaya
Kawasan wisata Atlantis Land Surabaya sendiri tidak jauh dari pusat kota, letaknya sangat strategis berjarak sekitar 10 km dari pusat kota Surabaya.
Akses jalan sepanjang kawasan wisata juga sangat mudah untuk dilalui, wisatawan dapat menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat untuk berkunjung.
Adapun untuk harga tiket masuknya dibanderol sekitar Rp100.000 per orang di hari kerja dan Rp125.000 per orang di akhir pekan.
Jadi, tunggu apa lagi? Ayo rasakan sensasi serunya bermain di Atlantis Land Surabaya bersama dengan teman maupun anggota keluarga dengan datang langsung ke lokasinya yang beralamat di Jalan Sukolilo No.100, Sukolilo Baru, Kecamatan Bulak, Kota Surabaya, Provinsi Jawa Timur.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Pantai Sawangan, Surga Tersembunyi di Nusa Dua Bali
-
Pantai Samuh, Wisata Gratis dengan Panorama Menawan di Nusa Dua Bali
-
Bukit Pengilon, Spot Healing dengan View Laut Lepas di Jogja
-
The Lost World Farm, Wisata dengan Konsep Peternakan ala Belanda di Jogja
-
Pantai Geger, Pesona Wisata Murah Meriah di Nusa Dua Bali
Artikel Terkait
-
5 Hal yang Wajib Dilakukan saat Mengubah Alamat Email
-
Dirut Garuda Indonesia Minta Harga Tiket Pesawat Tak Terlalu Dibatasi
-
Cek Harga Tiket Woosh Terbaru dan Cara Belinya, Wisata Jakarta-Bandung Seru Naik Kereta Cepat!
-
Cafe D'Pakar, Tempat Nongkrong dengan View Perbukitan Hijau di Dago Bandung
-
Sandiaga Uno Sebut Harga Tiket Pesawat Segera Turun: Lebih Terjangkau!
Ulasan
-
Ulasan novel Embrace the Serpent: Tukang Permata yang Menjadi Ratu Magis
-
Menemukan Ibu, Diri, dan Arti Kehilangan di Balik Misteri Welcome to Murder Week
-
Merangkul Kesepian Lewat Cerpen di Buku Yearning for Home While I'm at Home
-
SEVENTEEN Serukan Bangkit Menggapai Mimpi Dalam Lagu 'Fire'
-
Ulasan Novel Slow Burn Summer: Dari Kepura-puraan Menjadi Cinta
Terkini
-
4 Gaya Kasual ala Yunjin LE SSERAFIM, Simpel dan Tetap Fashionable
-
Mochizuki Gagal Bawa Timnas Putri ke Piala Asia, Nasibnya di Ujung Tanduk?
-
Sinopsis dan Jadwal Tayang Drama China Rose and Gun yang Dibintangi Xuan Lu
-
4 OOTD ala Xiaoting Kep1er yang Stylish dan Karismatik, Cocok Buat Hangout!
-
Ditawari Acara Dating, Shuhua(G)I-DLE: Aku Tak Pernah Pacaran Seumur Hidup