Kisah-kisah yang seram dan mencekam barangkali akan menjadi pilihan para pembaca ketika mereka merasa bosan dengan bacaan yang itu-itu saja. Memang ada beberapa buku yang memiliki cerita ‘disturbing’ dengan berbagai permasalahan dan watak para tokohnya yang unik.
Novel-novel sejenis ini akan menawarkan sebuah cerita yang tidak hanya mencekam, tapi juga akan mengajak pembaca merasa deg-degan karena jalan ceritanya yang tidak biasa dan terkadang di luar nalar. Dilansir dari postingan akun Instagram @gramedia.com, berikut ini adalah beberapa rekomendasi novel dengan cerita dan alur yang ‘disturbing’.
1. Putri-Putri Cantikku karya Karin Slaughter
Rekomendasi pertama ada novel berjudul Putri-Putri Cantikku karya Karin Slaughter. Dilihat dari cover-nya saja, bisa ditebak akan seperti apa ceritanya. Karakter yang mencurigakan dan aneh, dipadukan dengan setumpuk cerita yang rumit akan kamu temui dalam buku yang satu ini. Alur serta penggambarannya seolah sedang menonton babak per babak, super seru dan menantang!
2. The Long Walk karya Stephen King
Rekomendasi kedua ada karya Stephen King yang berjudul The Long Walk. Novel yang satu ini menceritakan tentang sebuah permainan yang mencekam dan memantik rasa penasaran. Sepanjang membaca buku ini, pembaca akan merasa seperti bagian dari peserta Long Walk sendiri. Pada tiap babnya ada bibit konflik yang siap membuat pembaca merasakan ketegangan yang seru.
3. Sharp Object karya Gillian Flynn
Novel yang satu ini bercerita tentang kisah seseorang bernama Camille Preaker yang merupakan seorang reporter Chicago Post. Ia dihadapkan pada tugas reportasi yang sulit. Semua sensasi yang digambarkan dalam novel ini akan membuat pembaca merasa dihantui selama membacanya. Novel ini juga sudah dijadikan film dan sudah tayang!
4. Wuthering Heights karya Emily Bronte
Karya klasik yang satu ini memiliki keunggulan yang terletak pada bagian tema, tokoh, serta penokohan yang ditulis secara apik oleh sang penulis. Konflik yang disajikan akan mencampuradukkan perasaan pembaca yang ikut merasakan apa yang dialami setiap tokohnya.
Itulah empat rekomendasi novel dengan alur cerita yang ‘disturbing’ dan unik. Rekomendasi di atas cocok untuk kamu yang ingin mengeksplor genre bacaan baru dengan alur dan para tokoh yang tidak biasa. Selamat membaca!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
4 Rekomendasi Buku Bisnis, Yuk Kembangkan Skill dan Wawasan Seputar Bisnis
-
4 Rekomendasi Novel dengan Tema CLBK yang Siap Warnai Harimu
-
Novel Baswedan Prihatin Soal Permasalahan KPK di Level Pimpinan
-
Bikin Novel Baswedan Gak Bisa Daftar, IM57+ Institute Gugat UU KPK soal Batas Usia Pimpinan ke MK
-
4 Cara Keren Menghargai Sebuah Buku, Salah Satunya Rekomendasikan ke Orang Lain
Ulasan
-
Belajar Tentang Cinta dan Penerimaan Lewat 'Can This Love Be Translated?'
-
Pendidikan Kaum Tertindas: Saat Sekolah Tak Lagi Memanusiakan
-
Seri Kedua Novel Na Willa: Konflik dan Kisah Lama Masa Kanak-Kanak
-
Review Film Primate (2025): Teror Mencekam Simpanse Ganas Tanpa Efek CGI
-
Buku Perjalanan Menerima Diri, Wujudkan Self Love dengan Latihan Journaling
Terkini
-
Berlatar Dunia Musik Klasik, Drama 'Four Hands' Umumkan Pemeran Utama
-
4 Serum Actosome Retinol Atasi Tekstur Kulit dan Garis Halus Tanpa Iritasi
-
Misteri Senja di Kaki Gunung Rinjani
-
Sinopsis Border 2, Film India yang Dibintangi Sunny Deol dan Varun Dhawan
-
4 Rice Cooker Digital Multifungsi dengan Fitur Lengkap untuk Sehari-hari