Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Tiwa Nadha Azzahra
Suasana Sudiono House Cafe (Instagram/@sudionohouse)

Kalau kamu lagi mencari tempat nongkrong yang nyaman dan bikin betah, Kafe Suidono House di Bandar Lampung bisa jadi pilihan yang pas banget. Terletak di Jalan Kenanga Nomor 19, kafe ini punya suasana yang bikin kamu merasa seperti pulang ke rumah sendiri. Begitu masuk, kamu akan langsung disambut dengan halaman luas yang dihiasi tanaman hijau terawat dan aksen rumah kayu yang super estetik. Rasanya, seperti melangkah ke rumah nenek yang selalu penuh kehangatan.

Kafe Suidono House buka setiap hari, dengan jam operasional yang cukup fleksibel. Dari Senin sampai Jumat, kafe ini buka dari pukul 09.00 hingga 21.45 WIB. Nah, kalau weekend, mereka buka lebih awal, mulai dari pukul 07.00 sampai 22.00 WIB. Jadi, kapan pun kamu ingin mampir, hampir selalu ada waktu yang pas.

Satu hal yang bikin kafe ini spesial adalah konsepnya yang super homey. Selain suasananya yang nyaman, menunya juga beragam dan enak banget. Tempat ini memang hidden gem yang cocok buat me time atau sekadar ngumpul bareng teman dan keluarga. Bayangin deh, duduk di area outdoor yang sejuk sambil menikmati makanan enak, pasti bikin hati adem.

Berbicara soal menu, Kafe Suidono House menawarkan berbagai macam varian makanan khas Nusantara yang bisa kamu coba. Ada sate yang gurih, soto ayam yang hangat, nasi goreng gila yang pedas mantap, sampai ayam taliwang yang lezat. Kalau kamu lebih suka makanan barat, jangan khawatir, karena mereka juga punya spaghetti, nachos, dan mix platter yang nggak kalah enak. Untuk minumannya, kafe ini menyediakan dairy milk, kopi, es campur jelly, dan es lecy tea yang segar dengan sentuhan lemon. Harganya juga cukup terjangkau, mulai dari Rp20 ribu aja, kamu udah bisa menikmati aneka kuliner lezat dengan suasana yang nyaman banget.

Kafe Suidono House nggak cuma punya area outdoor yang cozy, tapi juga menyediakan ruang VIP buat kamu yang mau melakukan kegiatan bareng rekan kerja, teman kuliah, atau acara private party. Tapi ingat, ruang VIP ini terbatas, jadi sebaiknya kamu reservasi terlebih dahulu sebelumnya. Fasilitas di kafe ini juga lengkap banget. Ada toilet yang bersih, musala, dan lahan parkir yang cukup luas. Jadi, kamu nggak perlu bingung soal tempat parkir.

Jadi, kalau kamu lagi di Bandar Lampung dan cari tempat nongkrong yang nyaman dengan makanan enak, Kafe Suidono House bisa jadi pilihan yang tepat. Dengan suasana yang homey, menu yang beragam, dan fasilitas lengkap, kafe ini pasti akan jadi favoritmu. Jangan lupa untuk mampir dan rasakan sendiri kenyamanan serta kelezatan yang ditawarkan Kafe Suidono House!

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Tiwa Nadha Azzahra