Novel Six More Months of June karya Daisy Garrison membawa kita pada perjalanan emosional dua sahabat, Caplan dan Mina, yang tumbuh bersama di lingkungan yang sama.
Cerita berpusat pada Caplan, seorang siswa populer, dan Mina, seorang siswi berprestasi yang menjadi juara kelas. Meskipun mereka berasal dari latar belakang yang berbeda, mereka tinggal di jalan buntu yang sama di Two Docks, Michigan, dan ikatan mereka tetap kuat meskipun perbedaan status sosial di sekolah menengah.
Mina menghadapi tekanan dari keluarga besar ayahnya yang menginginkan dia untuk melanjutkan ke universitas Ivy League. Sementara itu, Caplan sering kali tidak memedulikan prediksi bahwa dirinya akan menjadi raja prom, karena takut popularitasnya akan segera pudar.
Ketegangan cerita mulai meningkat ketika sahabat dekat Caplan, yang bernama Jamie, mengungkapkan perasaannya kepada Mina. Hal ini membawa Mina ke dalam kehidupan sosial yang tidak pernah dibayangkannya, bergaul dengan kelompok siswa populer, termasuk pacar Caplan yang penuh pesona, yaitu Lexi.
Di satu sisi, Caplan ingin semuanya tetap seperti dulu, sementara Mina harus menghadapi tantangan dan keuntungan dari membuka hatinya, tepat di saat ia harus mengucapkan selamat tinggal pada masa SMA (Sekolah Mengenah Atas).
Dengan latar belakang tahun terakhir di sekolah menengah, novel ini memancarkan suasana hangat dari masa remaja yang penuh harapan dan penemuan diri.
Penulis dengan cermat menggambarkan ketegangan antara keinginan untuk mempertahankan masa lalu dan kebutuhan untuk menerima perubahan yang datang dengan kedewasaan. Cocok dengan target pembaca novel ini yang juga ingin belajar tentang menjadi dewasa yang benar.
Novel ini mengingatkan saya pada masa-masa SMA yang penuh kenangan. Daisy Garrison tidak hanya menampilkan kisah yang menyentuh, tetapi juga menunjukkan kedalaman dan kompleksitas karakter yang membuatnya terasa nyata.
Penulisan yang rapi dan karakter yang mendalam membuat cerita ini dapat dinikmati oleh berbagai kalangan, tidak hanya remaja. Saya jatuh cinta dengan setiap karakter dan kota kecil Two Docks yang menjadi latar cerita ini. Bagi saya, ini adalah karya yang memikat dan layak untuk dibaca.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ulasan Buku Struktur Cinta Yang Pudar, Melawan Kenangan yang Perih
-
4 Novel Thriller yang Bisa Dibaca Cepat tapi Berkesan Lama
-
Misteri Kerajaan Bawah Laut dalam Novel Pearlspire Kingdom
-
Ulasan Novel Dari Arjuna untuk Bunda, Kisah Luka Seorang Anak
-
Perspektif Penyakit dan Perawatan dalam Buku "How to Tell When We Will Die"
Artikel Terkait
-
Ulasan Novel 'Tari Bumi', Kehidupan Perempuan Bali di Tengah Tekanan Kasta
-
Ulasan Buku Struktur Cinta Yang Pudar, Melawan Kenangan yang Perih
-
Novel 'Mana Hijrah': Ujian Hijrah saat Cobaan Berat Datang dalam Hidup
-
Antara Kebencian dan Obsesi, Ulasan Novel Malice Karya Keigo Higashino
-
Selain Kamila Andini, Sutradara Riri Riza Juga Diduga Sentil Pejabat Kementerian Kebudayaan yang Telat Datang ke Acara
Ulasan
-
Ulasan Novel 'Tari Bumi', Kehidupan Perempuan Bali di Tengah Tekanan Kasta
-
Belajar Percaya Diri Melalui Buku The Power of Confidence Karya Palupi
-
Hakikat Kebebasan, Novelet Kenang-kenangan Mengejutkan Si Beruang Kutub
-
Ulasan Buku Struktur Cinta Yang Pudar, Melawan Kenangan yang Perih
-
Ulasan Buku Bucket List: Khayal-Khayal Dahulu, Keliling Dunia Kemudian
Terkini
-
Trailer Film Popeye the Slayer Man: Teror Maut Si Pelaut Bertangan Besi
-
3 Acne Spot Gel Ampuh Meredakan Jerawat Mendem dengan Cepat, Ada Favoritmu?
-
Satu Tahun di Ducati, Marc Marquez Puji Kepemimpinan Gigi Dall'Igna
-
Novel 'Samuel' Diadaptasi Jadi Sinetron, Rebecca Klopper Jadi Aktris Utama
-
Debut di MotoGP, Begini Reaksi Somkiat Chantra saat Jajal Motornya