Kehilangan orang yang disayangi untuk selamanya memang menyedihkan, apalagi jika orang tersayang itu meninggal secara tidak wajar dan mayatnya tidak ditemukan! Drama Korea yang satu ini tidak hanya menghadirkan unsur fantasi, tetapi juga menyampaikan makna yang dalam tentang kehadiran seseorang dalam hidup kita.
Drama yang berjudul Missing: The Other Side ini mengisahkan tentang hilangnya nyawa secara misterius ketika para korban masih hidup. Para korban ini kemudian berkumpul di suatu desa aneh dan menyimpan banyak misteri.
Drama yang rilis perdana pada tanggal 29 Agustus 2020 ini juga sudah melucurkan season keduanya, tetapi yang akan dibahas di sini hanya season pertamanya saja.
Cerita diawali dengan kabar hilangnya seorang siswa sekolah bernama Kim So Hee. Ia telah menghilang selama 10 hari. Pihak polisi serta pemadam kebakaran sudah berusaha sekuat tenaga untuk mencarinya, tetapi tidak ada satupun petunjuk yang bisa ditemukan.
Kita akan menemukan banyak sekali kasus orang hilang di drama ini. Karenanya, siapkan ingatan yang jeli karena beberapa kasus saling terhubung satu sama lain! Jangan lupa untuk bersiap juga menghadapi plot twist yang sangat tidak bisa ditebak.
Tiga karakter utama yang disorot dalam drama ini ada Kim Wook yang diperankan oleh Go Soo, Jang Pak Seok yang diperankan oleh Heo Joon Ho, serta Lee Jong Ah yang diperankan oleh Ahn So Hee. Ketiga karakter utama ini memainkan chemistry yang sangat baik sehingga sepanjang menonton drama ini, aku seakan ikut terlibat dengan berbagai emosi yang mereka tampilkan.
Karakter Go Soo digambarkan sebagai seorang pria tampan yang pandai berbicara dan sering menipu demi mencari nafkah. Ia satu komplotan dengan Lee Jeong Ah, seorang perempuan yang jago hacker. Sebenarnya ada satu orang lagi yang berkomplot bersama mereka, sayangnya kehadiran karakter ini cukup singkat.
Ada lagi karakter Jang Pak Seok, seorang laki-laki tua misterius yang tinggal di sisi bukit di tempat terpencil. Ia diam-diam mencari mayat atau jasad orang-orang yang hilang. Karakter ini menjadi salah satu karakter favoritku karena aktingnya yang terlihat sangat emosional, ditambah jalan hidupnya yang mengharukan.
Jang Pak Seok berusaha mencari keberadaan putrinya yang hilang 15 tahun silam. Bayangkan bagaimana rasanya bertahan dengan harapan semu tentang keberadaan anaknya, antara masih hidup atau sudah mati. Selama 15 tahun, ia menyebarkan selebaran dan tidak pernah berhenti sedetik pun mencari informasi tentang keberadaan sang anak.
Karakter Thomas juga berhasil menarik perhatianku! Ia digambarkan sebagai seorang pemilik kafe Hawaii di desa Duon. Ia tiba di desa itu kurang lebih seratus tahun silam, ia mati pada saat perang kemerdekaan Korea. Penampilannya memang iconic dan menarik perhatian dengan rambutnya yang pirang serta gaya pembawaannya yang seperti bangsawan.
Aku pribadi sangat suka dengan alur drama ini. Chemistry antar pemainnya dapat, setting latar tempat terutama desa Duon (tempat orang-orang yang mayatnya hilang) juga sangat indah, jadi betah nonton hingga akhir. Ada aksi kejar-kejaran juga!
Setiap kematian orang-orang yang berkumpul di dewa Duon memiliki kisah pilu masing-masing. Bahkan beberapa di antaranya harus mati hanya karena ambisi orang-orang serakah yang gila harta.
Menuju ending, semakin banyak benang-benang yang awal kusut mulai terurai satu per satu. Beberapa penduduk desa Duon mulai pergi dengan tenang meninggalkan desa Duon karena mayat mereka akhirnya berhasil ditemukan. Para pelaku kejahatan juga terungkap satu per satu.
Season pertama dari drama ini berakhir di episode 12. Masih ada beberapa hal yang terasa menggantung, dan sepertinya akan dijelaskan lebih lanjut di season kedua.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
Ji Jin Hee dan Sanha ASTRO Jadi Ayah-Anak dalam 'Romance in the House'
-
Sinopsis Drama Korea Miss Night and Day, Dibintangi Eunji Apink
-
Tampil Prima di Sweet Home 3, Ini Cara Lee Si Young Dapatkan Tubuh Berotot
-
Kini Banjir Job, Kim Do Hoon Ungkap Ingin Main Drama Genre Romantis
-
5 Alasan Cha Eun Kyung Enggan Bercerai di Drama Korea Good Partner
Ulasan
-
Baekhyun EXO 'Elevator': Lagu Genit dan Boyish saat Cinta Pandangan Pertama
-
Ulasan Novel Society of Lies: Rahasia Kematian di Balik Dinding Kampus Elit
-
Peran Tiap Anggota Keluarga yang Related di Drama Korea When Life Gives You Tangerines
-
Kisah Emosional di Balik Lagu Healing Kun & Xiaojun 'Back to You'
-
Review Film Meet The Khumalos: Komedi Keluarga yang Kurang Menggigit
Terkini
-
Hustle Culture: Ketika Kita Takut Terlihat Tidak Produktif
-
Stefano Lilipally Comeback ke Timnas dan Peluang Main di Usianya yang Senja
-
Tak Hanya Shayne Pattynama, 3 Pemain Naturalisasi Timnas yang Pilih Berkarir ke Asia
-
Dekati Waktu Pertarungan, Pelatih Malaysia Berikan "Ancaman Tambahan" kepada Kubu Vietnam
-
Malaysia Masters 2025 Day 1: Dua Wakil Ganda Putri Lolos ke Babak Kedua