STAYC baru saja comeback dengan studio album pertama bertajuk “Metamorphic” dengan lagu utama “Cheeky Icy Thang” pada 1 Juli 2024.
“Cheeky Icy Thang” adalah lagu synth-pop dengan ritme shuffle funky yang menampilkan pesona STAYC yang sejuk tapi panas dan nakal.
Lagu ini menampilkan citra berbeda dari grup ini. Namun sayangnya menurut saya tidak sebaik saat mereka tampil dalam "Teddy Bear" atau "Bubble".
Lagu ini hanya mendapat 1 kemenangan di program musik mingguan, berbeda dengan "Teddy Bear" yang mengantongi 6 piala lalu "Bubble" dengan 2 piala.
Musik video "Cheeky Icy Thang" menampilkan nuansa yang lebih gelap untuk mendukung liriknya yang menggambarkan kesan bad girl. Namun 'rasa' STAYC tetap terasa di sini. Tetap ada banyak permainan warna seperti yang selalu mereka lakukan.
Selain bad girl, musik video lagu ini juga menunjukkan banyak adegan yang tidak berjalan mulus. Seperti es krim yang terjatuh sebelum dimakan serta ketinggalan mobil saat sedang selfi.
Bagian ini menunjukkan relevansi dengan kehidupan nyata. Kita juga sesekali menemui hal yang di luar kendali dan rencana. Namun meski hal buruk terjadi, kita harus tetap melanjutkan hidup.
Pesan ini mirip dengan pesan di lagu STAYC yang lain, yaitu untuk tetap menyikapi sesuatu secara positif.
Lalu dari segi lagu, saya kurang menyukai melodinya. Padahal konsep yang mereka bangun sudah cukup baik melalui musik videonya. Bila hanya mendengarkan lagunya saja, mungkin saya tidak akan mendengarkan "Cheeky Icy Thang" hingga selesai.
Namun, grup ini memiliki highlight pose yang membuat saya tertarik, yaitu saat seluruh member berbaris dan menekuk lutut di bagian akhir. Pose ini terasa eye catching untuk membuka atau menutup sebuah pertunjukan.
Akhir kata, "Cheeky Icy Thang" mungkin kurang bisa menyentuh selera banyak orang yang terbiasa dengan citra STAYC yang ceria dan cerah.
Namun bukan berarti lagu ini buruk karena rapp dan melodinya seperti kebanyakan lagu khas anak muda yang saat ini sedang digemari. Namun untuk grup yang sudah punya identitas sebaiknya tetap memakai ciri khas mereka yang biasanya saja.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ulasan Film Secret Untold Melody: Rahasia Cinta di Balik Denting Indah Piano
-
Bedah Skema Judi Online di Balik Film China "No More Bets"
-
Bedah Lagu SuperM Better Days: Ada Hari Menyenangkan setelah Masa Sulit
-
Semuanya Akan Baik-baik Saja, Ini 'Obat' di Balik Lagu EXO 'Just As Usual'
-
Mengenal Fangirling Sebagai Coping Mechanism untuk Bertahan Hidup
Artikel Terkait
-
4 Mix and Match Outfit ala J StayC, Simpel tapi Tetap Modis!
-
Tampil Menarik dan Keren! Intip 4 Daily Outfit Edgy ala Yoon STAYC
-
Sambangi Jakarta, STAYC Akan Gelar Konser Stay Tuned pada 28 Juni 2025
-
Masuki Era Baru, STAYC Tampilkan Jati Diri yang Kuat di Lagu Terbaru BEBE
-
Dari Earthy hingga Edgy Style, Ini 4 OOTD Sumin STAYC yang Bisa Kamu Coba!
Ulasan
-
Review Anime Bofuri, Main Game VRMMORPG yang Jauh dari Kata Serius
-
Baper, Film Jepang 'The Blue Skies at Your Feet': Cinta, Waktu dan Air Mata
-
Kisah Manis Keluarga di Novel 'Rahasia Keluarga dan Cerita-Cerita Lainnya'
-
Desa Wisata Bromonilan, Menikmati Sejuknya Udara khas Pedesaan di Jogja
-
Sambal Goang yang Super Pedas, Pecel Lele 5 Saudara Primadona Baru Jambi
Terkini
-
Nilai Tukar Rupiah Anjlok, Laba Menyusut: Suara Hati Pengusaha Indonesia
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
-
Jawaban Ryan Coogler Soal Peluang Sekuel Film Sinners
-
Mengulik Pacaran dalam Kacamata Sains dan Ilmu Budaya
-
Orang Baik Sering Tersakiti: Apakah Terlalu Baik Itu Merugikan Diri?