Siapa yang tak kenal Lady Jane Grey, sang Ratu 10 Hari? Dalam sejarah, ia mungkin hanya dikenang sebagai korban dari pergolakan politik Inggris di abad ke-16, namun serial alternatif "My Lady Jane" mengemas ceritanya dengan cara yang sangat berbeda dan segar.
Serial ini diangkat dari novel laris karya Brodi Ashton, Cynthia Hand, dan Jodi Meadows. Pemeran utama Lady Jane Grey, yang diperankan oleh Emily Bader, yang bercita-cita menjadi dukun sambil menghadapi tekanan perjodohan dengan Guildford Dudley yang diperankan oleh Edward Bluemel.
Di serial ini, alih-alih terjebak dalam tragedi dan politik kelam, Jane muncul sebagai karakter cerdas, berani, dan solutif persis seperti sosok modern yang tak gentar menghadapi situasi sulit.
Bahkan, kisah Jane di serial ini mungkin membuat kita tersenyum, teringat pada kisah keluarga Kardashian yang selalu berhasil mencuri perhatian dengan drama kehidupan mereka.
Namun, jangan salah, meski ada banyak sentuhan humor dan fantasi, "My Lady Jane" tetap mempertahankan sentuhan sejarah yang familiar. Dalam serial ini, Jane tetap seorang sepupu dari Raja Edward VI, yang harus mengambil alih takhta setelah kematian raja muda tersebut.
Tapi, di luar dari fakta-fakta sejarah, serial ini menambah elemen fantasi yang membumbui perjalanan Jane. Berbagai tokoh sejarah yang kita kenal mungkin masih ada, tetapi mereka disulap menjadi karakter dengan kisah yang berbeda.
Serial ini memang bisa disebut sebagai sejarah alternatif dengan campuran komedi absurd, kita bisa menyaksikan Jane Grey menghadapi tantangan sambil tetap membuat kita tertawa.
Salah satu kekuatan utama dari "My Lady Jane" adalah gaya komedinya yang sangat khas British. Jika kamu penggemar humor ala Inggris yang kerap mengolok-olok diri sendiri dan situasi, maka serial ini akan menjadi tontonan yang sempurna.
Dengan pembawaan karakter yang lucu, namun tetap berkelas, serial ini berhasil memadukan elemen drama sejarah dengan komedi yang pas. Bayangkan kombinasi antara drama politik monarki dan percakapan yang membuat kamu tertawa geli, karena itulah yang disuguhkan oleh serial ini.
Karakter Jane sendiri sangat memikat karena kecerdasannya dalam menghadapi masalah. Meski ia masih berusia sangat muda, sekitar 17 tahun, Jane sudah dihadapkan pada situasi yang berat. Di satu sisi, ia harus menikahi seseorang yang hampir tidak dikenalnya, Lord Gilford Dudley, demi menyelamatkan keluarganya.
Di sisi lain, Jane juga harus bersaing dengan intrik-intrik politik dan masalah kepercayaan agama di masa itu, termasuk isu perceraian yang masih sangat tabu. Di sini, Jane berhasil menunjukkan tekadnya, termasuk keberaniannya untuk menentang norma-norma yang berlaku di masyarakat saat itu.
Serial "My Lady Jane" tidak hanya memukau dari segi narasi, tetapi juga dari segi visual dan musik. Setiap episode diiringi oleh lagu-lagu rock klasik. Sentuhan modern ini memberikan nuansa segar pada serial yang berlatar sejarah abad pertengahan.
Bukan hanya itu, visual yang disajikan juga sangat memanjakan mata, dengan kostum dan latar khas era monarki yang megah namun tetap terasa relate dengan era modern melalui gaya penyampaiannya.
Serial ini cocok untuk kamu yang ingin menikmati cerita monarki Inggris tanpa harus susah payah memahami intrik politiknya, karena di serial ini segala sesuatunya diolah dengan lebih ringan, absurd, dan pastinya sangat menghibur. Bagi pencinta komedi British dan sejarah, "My Lady Jane" wajib masuk dalam daftar tontonan kamu!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Bacaan Bukan Kasta: Berhenti Menghakimi Selera Membaca Orang Lain
-
Pria dan Kesehatan Mental: Masculinity Trap hingga Stigma Lemahnya Iman
-
Ironi Literasi: Ketika Buku Bajakan Laris, Tapi Penulisnya Tak Dihargai
-
Membaca Tak Harus Buku, Saatnya Menggeser Perspektif Literasi yang Kaku
-
Sudah Baca Buku Self-Improvement, Tapi Kenapa Hidup Masih Berantakan?
Artikel Terkait
-
Jejak P Diddy di Sepak Bola: Dirayu Sir Alex Ferguson, Cinta Mati ke Arsenal
-
Resmi, Seri Paddington akan Hadirkan Film Keempat dan Serial Terbaru
-
Sejarah Popcorn sampai Dirayakan Jadi Google Doodle Gara-gara Mesin Pembuat yang Terbesar
-
Viral Pidato PM Inggris Sebut Para Sandra Konflik Gaza 'Sosis'
-
Media Belanda 'Ribut' Ada Pemain Keturunan Manado di Liga Inggris Mau Gabung ke Timnas Indonesia
Ulasan
-
Mission Impossible The Final Reckoning: Masa Depan Untuk Bintang Baru?
-
Mitos dan Aksi, Racikan Seru dalam Film Fountain of Youth
-
Ulasan Novel The Paris Apartment: Apartemen Mewah yang Menyimpan Kengerian
-
Ulasan Buku Nenek Mipo Sang Perajut Mimpi, Kisah Imajinatif Pengantar Tidur
-
Review FIlm Dendam Malam Kelam: Perselingkuhan, Pembunuhan, dan Penyelidikan
Terkini
-
Selain Paes dan Marselino, 3 Pemain Ini Juga Berpeluang Dicoret dari Timnas Indonesia
-
Kandas di Babak Awal, 4 Atlet Unggulan Singapore Open 2025 Ini Early Exit
-
Ten NCT Ungkap Rasa Kesepian yang Mendalam di Lagu Debut Jepang 'Silence'
-
Sudah Tahu? Begini Cara Simpan Semua Tab Chrome Sekaligus Sebelum Shutdown
-
Rekap Laga Singapore Open 2025 Day 2: Empat Wakil Indonesia Raih Kemenangan