Jalan-jalan ke kota Jombang, rasanya belum lengkap jika belum menyantap kelezatan berbagai macam kuliner legend-nya. Salah satu yang wajib kalian coba ketika berkunjung ke kota ini adalah rawon Rosobo.
Rawon Rosobo merupakan salah satu depot legend yang berlokasi di jalan utama Jombang tepatnya di Jalan Raya Mojoagung No.191, Mojoagung, Jombang.
Lokasinya cukup strategis dan mudah ditemukan karena berada di kawasan Taman Mojoagung. Tempat parkirnya pun luas, tersedia untuk kendaraan sepeda motor maupun mobil.
Alasan inilah yang membuat depot ini selalu ramai dan menjadi pilihan yang tepat bagi para pelancong untuk dijadikan opsi makan siang dan rehat sejenak setelah menempuh perjalanan panjang.
Salah satu ciri khas yang membuat rawon Rosobo berbeda dari rawon pada umumnya adalah cita rasa kuah yang medok. Campuran rempah-rempah serta kluwek yang sangat dominan membuat kuahnya berwarna hitam pekat dan aromanya sangat menggunggah selera.
Sajian berkuah hangat lengkap dengan nasi putih dan daging empal dengan ukuran jumbo sukses membuat siapapun yang menyantapnya enggan untuk berpaling ke lain hati.
Tak heran jika depot satu ini telah menjadi langganan warga Jombang dan sekitarnya sejak puluhan tahun silam dan masih bertahan hingga sekarang.
Tak hanya menawarkan rasa khas dari kuah rawonnya saja, namun juga membangkitkan kenangan masa kecil ketika pertama kali menyantapnya dulu.
Selain menjual rawon, depot ini juga menyediakan pilihan lauk pauk pendamping seperti perkedel, emping, kerupuk udang, dan juga telur asin.
Tidak hanya menu rawon, depot Rosobo juga menawarkan menu lain yang sangat beragam, lho. Mulai dari bakso, sayur asem, soto, mie ayam, hingga berbagai macam minuman dingin yang cocok untuk melepas dahaga.
Harganya pun cukup terjangkau dan sebanding dengan porsi makanan yang disajikan. Tempatnya bersih, tenang, dan memiliki kesan homey. Pasti bikin betah deh lama-lama disini.
So tunggu apalagi guys, kalau kalian berkesempatan liburan ke Jombang jangan lupa mampir ke Rawon Rosobo ya! Dijamin nggak bakal nyesel deh.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
5 Lagu Xdinary Heroes yang Cocok untuk Baby Villains, Yuk Dengerin!
-
5 Idol Kpop yang Dikenal Piawai Bermain Gitar, Sering Bikin Cover Lagu Lho!
-
4 Grup Kpop yang Jadi Incaran Noona Fans Saat Ini, Membernya Brondong Semua
-
4 Cara Ampuh Kembalikan Minat Membaca setelah Lama Vakum, Wajib Dicoba Nih!
-
5 Rahasia Sukses Bisnis Fotokopi Rumahan, Pemula Wajib Tahu!
Artikel Terkait
-
Promo Gyukaku dari BRI: Diskon 50 Ribu untuk Yakiniku Spesial!
-
Daftar 4 Kue Khas Perayaan Natal, Jadi Tradisi di Berbagai Negara!
-
3 Kuliner Kambing Rekomendasi Pramono Anung di Jakarta: dari yang Murah hingga Restoran Mewah
-
Perum Perhutani Manfaatkan Lahan yang Dikelola untuk Bisnis Kuliner
-
5 Rekomendasi Kuliner di Kereta, Dapatkan dengan Diskon Spesial dari BRI!
Ulasan
-
Ulasan Buku Siapa yang Makan Kesemek Nenek: Belajar Stoik dari Buku Anak
-
Review Solo Leveling: Lebih dari Sekadar Manhwa
-
Taman Wisata Wana Griya, Rayakan Liburan dengan Budget Murah di Bogor
-
Luka, Cinta, dan Harapan dalam Buku Ada Sebuah Palung di Hatiku: Tentang
-
Pulau Gusung Toraja, Destinasi Wisata di Polewali Mandar dengan Pesona Pasir Putih Menawan
Terkini
-
Bantu Anak-Anak, Jaemin NCT Donasi Rp 1,1 Miliar atas Nama NCTzen Dream
-
Mengenal 'Suwung': Salah Satu Slang Bahasa Jawa, Berjibun Makna!
-
Film Manhole: Perjuangan Hidup Ketika Terjebak di Lubang Pembuangan Air
-
Fokus Lawan Malut United, Carlos Pena Enggan Terdistraksi Bursa Transfer
-
NewJeans Tampil di Konser Mini Acara CBS Kim Hyun Jung's News Room