Pada Sabtu (27/8/2022), Soompi melaporkan bahwa para pemeran drama SBS baru "Cheer Up" telah melakukan pembacaan naskah pertama!
“Cheer Up” (judul literal) adalah drama tentang kehidupan kampus yang akan disutradari oleh Han Tae Seob dan naskahnya ditulis oleh Cha Hae Won yang sebelumnya pernah menulis skenario drama “VIP.”
Drama ini akan dibintangi oleh jajaran artis top Korea, diantaranya adalah Han Ji Hyun, Bae In Hyuk, Kim Hyun Jin, Jang Gyuri, Lee Eun Saem, Yang Dong Geun, dan masih banyak lagi.
Han Ji Hyun akan berperan sebagai Do Hae Yi, anggota rookie dari tim pemandu sorak Theia dari Universitas Yeonhee. Dengan penampilan yang cantik dan kepribadiannya yang ramah, Do Hae Yi dapat dengan mudah mendapatkan banyak teman di kampus. Namun, dia menghadapi situasi yang sulit di rumah. Keluarga Do Hae Yi jatuh miskin hingga akhirnya dia memusatkan untuk bergabung dengan tim pemandu sorak demi bisa mendapatkan uang, untuk membayar biaya kuliahnya sendiri.
Bae In Hyuk akan memerankan kapten tim Theia, Park Jung Woo. Dia selalu disiplin mematuhi aturan kampus dan merupakan sosok kapten yang hebat.
Sementara itu, Kim Hyun Jin memerankan anggota rookie Theia yang bernama Jin Seon Ho. Dia memiliki segalanya. Terlahir dari keluarga kaya, tinggi, dan sangat tampan. Jin Seon Ho juga seorang mahasiswa kedokteran yang jenius. Tapi hidupnya mulai berubah setelah dia bertemu dengan Do Hae Yi.
Kemudian Jang Gyuri memerankan wakil kapten Theia, Tae Cho Hee yang memiliki kepribadian penuh semangat. Berbeda dengan Park Jung Woo, Tae Cho Hee tidak bersikap kaku pada anggota Theia lainnya.
Sahabat Hae Yi, Joo Sun Ja akan diperankan oleh Lee Eun Saem yang baru-baru ini membintangi drama “All of Us Are Dead.” Kepribadiannya yang santai membuat Lee Eun Saem sangat populer di kampus. Dia juga merupakan tipe orang yang mudah jatuh cinta dengan pria tampan.
Terakhir, Yang Dong Geun akan berperan sebagai Bae Young Woong, mantan anggota Theia yang masih berkeliaran di Universitas Yeonhee meskipun dia sudah lama lulus. Karena dia muncul dan menghilang di kampus, para mahasiswa menganggapnya sebagai orang yang aneh, tetapi dia sebenarnya adalah pengusaha sukses di area kampus.
Selama pembacaan naskah, para pemeran drama “Cheer Up” menunjukkan pesona mereka yang cerah dan energik. Produser drama tersebut berkomentar, “Sejak awal pembacaan naskah, kami tidak dapat berhenti tersenyum berkat energi positif dari para aktor serta chemistry mereka yang hebat.”
“Cheer Up” akan segera tayang perdana pada tanggal 3 Oktober 2022 pukul 10 malam KST di SBS. Sudah siap nonton?