Kabar duka kembali menyelimuti dunia hiburan Tanah Air. Salah satu pengisi suara veteran Indonesia, Abdul Hamid, meninggal dunia pada Rabu (28/12/2022). Semasa hidupnya Abdul Hamid adalah pengisi suara karakter Pak Ogah dalam serial “Si Unyil”. Sebelum tutup usia, Pak Ogah memang menderita stroke dan beberapa bulan terakhir kondisi kesehatannya mulai menurun. Bahkan sebulan terakhir Pak Ogah kehilangan nafsu makan sehingga membuat tubuhnya semakin lemah.
Kabar duka Pak Ogah meninggal dunia pun menyita perhatian warganet hingga mereka mencari tahu tentang kehidupan Pak Ogah. Berikut sosok Pak Ogah alias Abdul Hamid.
1. Biodat Singkat Pak Ogah
Memiliki nama lengkap Abdul Hamid dan lebih dikenal dengan panggilan Pak Ogah. Ia lahir pada 3 Desember 1948 dengan kewarganegaraan Indonesia. Pekerjaan Pak Ogah yakni sebagai seorang dubber dengan tahun aktif 1981 – 2022. Pak Ogah biasanya menggunakan akun Instagram @pakogah_real.
2. Karya Abdul Hamid
Semasa hidupnya Abdul Hamid alias Pak Ogah telah bekerja sebagai dubber. Sementara itu dalam serial “Si Unyil” (1981), Abdul Hamid telah mengisi suara untuk tiga karakter. Di ataranya yaitu: Penjahat, Pak Ogah, dan Melanie (perempuan Tionghoa dan teman Si Unyil).
BACA JUGA: Video Syur Mirip Rezky Aditya Bikin Geger, Karma Telak Tak Akui Anaknya?
3. Perjalanan Karier
Selama ini Abdul Hamid lebih dikenal sebagai Pak Ogah karena ia merupakan pengisi suara dari karakter tersebut dalam serial “Si Unyil”. Karakter tersebut sangat melekat bagi masyarakat Indonesia. Bahkan, walaupun ia telah berpindah saluran televisi, tetapi Abdul Hamid tetap menjadi dubber untuk karakter Pak Ogah sampai tahun 2021.
Abdul Hamid alias Pak Ogah juga dikenal dengan jargonnya “capek dulu, dong,” dan “gopek dulu, dong.” Kemudian ia sering mengucapkan “Ogah ahh,” yang pada akhirnya menjadi nama populernya. Sedangkan karakter Pak Ogah sendiri identik dengan kepala plontos.
4. Kondisi Kesehatan Pak Ogah
Diketahui bahwa sejak awal tahun 2022 kondisi kesehatan Abdul Hamid alias Pak Ogah mulai menurun. Kondisi perekonomiannya juga semakin menurun sehingga ia kesulitan untuk membayar biaya rumah sakit. Bahkan, untuk buang air kecil, almarhum Pak Ogah harus menggunakan popok. Dan sebulan terakhir sebelum meninggal dunia, ia sudah kehilangan nafsu makan sehingga membuat tubuhnya melemah.
BACA JUGA: Geger Wanita Ini Syok Pergoki Suami Lakukan Hubungan Intim dengan Ibu Kandungnya
Selama empat tahun terakhir Pak Ogah juga diketahui sering bolak-balik ke rumah sakit untuk berobat karena menderita penyumbatan darah di otak. Pak Ogah alias Abdul Hamid tutup usia pada Rabu (28/12/2022) pukul 19.30 WIB.
Itulah sekilas tentang Pak Ogah atau Abdul Hamid. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran dan ketabahan.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.