Sinopsis Drama Thailand Midnight Museum: Museum Unik Milik Tor Thanapob

Ayu Nabila | Priscilla Olga Salim
Sinopsis Drama Thailand Midnight Museum: Museum Unik Milik Tor Thanapob
Midnight Museum (YouTube/GMMTV Official)

Penggemar Gun Atthapan dan Tor Thanapob mari berkumpul! Keduanya akan adu peran nih dalam drama Thailand terbaru produksi GMMTV dengan judul Midnight Museum. Drama ini jadi salah satu yang paling dinantikan oleh para penggemar di tahun 2023 ini. Penasaran seperti apa dramanya? Yuk simak sinopsisnya terlebih dahulu. 

Sinopsis Drama Thailand Midnight Museum 

Drama dengan genre supranatural ini menceritakan tentang museum antik yang dikelola pria tampan nan misterius bernama Khatha. Ada juga seorang barista bernama Dome. Cafe tempat Dome bekerja terancam tutup dan Dome sangat membutuhkan penghasilan tambahan. 

Tawaran pekerjaan tak terduga datang dari pelanggan cafe tempat Dome bekerja, Katha. Pria misterius ini selalu datang dan memesan kopi, namun tak pernah meminumnya. Pekerjaan untuk Dome datang dari museum aneh yang dimiliki Katha. Museum ini hanya buka setelah matahari terbenam. Dengan sedikit pertimbangan, Dom menyetujui ajakan Katha. 

BACA JUGA: Minta Dihargai, Ria Ricis Malah Kena Ceramah Warganet: Si yang Paling Ga Mau Dikritik

Hari pertamanya bekerja di Midnight Museum, seorang kolega memberitahunya bahwa museum ini berhantu. Dan hal yang sangat terlarang untuk masuk ke Zona 16. Akibat rasa penasarannya, Dome secara tak sengaja membangunkan barang-barang gaib di zona ini dan mengakibatkan keadaan kian tak terkendali. 

Dome mencoba bertanggung jawab atas perbuatannya. Bersama dengan Khatha mereka berburu artefak gaib yang hilang dan menyimpan artefak ini di tempat semestinya. Dapatkan Dome dan Katha menemukan semuanya dan mengembalikan keadaan jadi normal?

Pemeran Drama Thailand Midnight Museum

Sutradara Noom Attaporn Teemarkorn dan penulis Chalermpong Udomsilp berkolaborasi menggarap drama 10 episode ini. Kedua pemeran utama adalah Tor Thanapob berperan sebagai Khata dan Gun Atthapan sebagai Dome. Lalu untuk pemeran pendukung ada Saiparn Apinya, Foei Patara, Namtan Tipnaree, dan Ployphach Phatchatorn.

BACA JUGA: Series Layangan Putus Diputar di Tiongkok

Tak hanya mereka deretan cameo seperti Bright Vachirawit, Pat Chayanit, Fah Yongwaree, Tu Tontawan, Mike Chinnarat, Jos Way-ar, Nanon Korapat, Lee Thanat, dan Junior Panachai tampak meramaikan trailer Midnight Museum. 

Drama Thailand Midnight Museum akan mengudara mulai 6 Maret 2023 setiap hari Senin dan Selasa di kanal YouTube GMMTV Official. 

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak