Indra Bekti Kembali Dilarikan ke Rumah Sakit, Sang Adik Ungkap Kondisinya

Haqia Ramadhani
Indra Bekti Kembali Dilarikan ke Rumah Sakit, Sang Adik Ungkap Kondisinya
Indra Bekti di acara perilisan lagu baru Hotman Paris Hutapea di kawasan Senayan, Jakarta, Jumat (17/3/2023) [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]

Indra Bekti kembali dilarikan ke rumah sakit usai menjadi presenter di acara perilisan lagu baru Hotman Paris Hutapea pada Jumat (17/3/2023). Kondisi Indra Bekti terlihat bugar dan bersemangat ketika memandu acara bersama Melaney Ricardo.

Namun, selesai acara Indra Bekti mengeluhkan sakit di bagian mata kirinya. Presenter kondang itu lalu dilarikan ke RSPAD untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut mengenai kondisi matanya.

BACA JUGA: Alasan Indah Permatasari Menikahi Arie Kriting di Usia 24 Tahun: Zina Mulu

Cipta, adik Indra Bekti mengabarkan kondisi terkini sang kakak. Sebelum itu, Cipta membeberkan kemungkinan mata Indra Bekti mengalami sakit karena lokasi acara yang banyak asap rokok.

"Iya (ke RSPAD) tadi pas acara mungkin di tempatnya banyak asap rokok, di panggung juga. Ternyata itu bikin matanya iritasi, alergi, ngeluh matanya gatal dan perih," ungkap Cipta dilansir dari kanal YouTube Intens Investigasi, Sabtu (18/3/2023).

Saat itu, kondisi mata Indra Bekti merah sekali sehingga langsung dibawa ke RSPAD. Namun, dokter yang menangani Indra Bekti tidak ada di rumah sakit sehingga harus menjalani perawatan sendiri sementara.

"Yang jelas itu alergi tapi penyebab pastinya bisa diketahui besok setelah dokter yang nangani Bang Indra itu ada," ucap Cipta.

BACA JUGA: Lesti Kejora Keciduk Mleyot Dipeluk Rangga Azof di Ranjang: Mumpung Suami Aku...

Diungkapkan Cipta, Indra Bekti sudah mendapatkan obat untuk menghilangkan rasa gatal dan radang matanya. Mengenai operasi mata sang kakak, Cipta sendiri belum tahu.

Hal itu lantaran Indra Bekti harus melakukan pemeriksaan lagi baru bisa mendapat tindakan operasi mata.

"Di rumah sakit tadi udah dikasih obat tetes mata buat ngilangin gatel mungkin sama radangnya karena merah banget ya," kata Cipta.

"Untuk kapan (operasi mata) kita belum tahu pastinya, yang jelas untuk mata sebelah kanannya dia akan cek fisik dulu. Kalau udah oke kemungkinan dirawat dulu tiga hari baru operasi," terangnya.

Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak