Profil dan Biodata Nana After School, Comeback di Drama Korea Mask Girl!

Hernawan | Meyendah Lestari
Profil dan Biodata Nana After School, Comeback di Drama Korea Mask Girl!
Nana (instagram.com/jin_a_nana)

Korea Selatan tidak henti-hentinya memberikan tontonan yang seru dan menarik. Salah satu drama yang sedang banyak dibicarakan saat ini adalah Mask Girl.

Mask Girl adalah sebuah drama yang bercerita tentang seorang wanita bernama Kim Mo Mi. Dia adalah wanita yang bekerja sebagai pegawai kantoran biasa. Saat masih kecil, ia bermimpi untuk menjadi artis yang bisa tampil di atas panggung.

Namun, ia tidak memiliki penampilan yang menarik dan cantik, sehingga untuk mencapai impiannya itu, ia menggunakan masker dan menjadi orang lain dan membuat siarannya sendiri.

Dalam drama ini, Nana ikut terlibat sebagai pemeran utama. Ia memerankan tokoh Kim Mo Mi versi usai menjalani operasi plastik. Sukses curi perhatian, yuk, simak profil dan biodatanya di bawah ini.

1. Biodata umum

Nana (instagram.com/jin_a_nana)
Nana (instagram.com/jin_a_nana)

Nama panggung : Nana

Nama lahir : Im Jin Ah

Tanggal lahir : 14 September 1991

Tempat lahir : Cheongju, Korea Selatan

Zodiak : Virgo

Tinggi badan : 171 cm 

Berat badan : 48 kg

Golongan darah : A

Instagram: @jin_a_nana

Twitter: @ I_nanaaaa

2. Perjalanan karir

Nana (instagram.com/jin_a_nana)
Nana (instagram.com/jin_a_nana)

Nana mengawali karirnya sebagai seorang idol di grup bernama After School yang debut di tahun 2010. Ia juga member dari sub unit Orange Caramel yang meraih popularitas besar di masa itu. 

Di tahun 2014, Nana memulai debut aktingnya dalam drama berjudul Fashion King. Meskipun peran awalnya terbatas, Nana membuktikan bahwa dia memiliki bakat yang menjanjikan dalam dunia akting. Sejak saat itu, Nana akhirnya mulai fokus berkarir sebagai aktris. 

Ia pun mulai membintangi drama-drama populer yang menaikkan namanya, seperti Kill It, Justice, Memorials, Glitch, dan yang terbaru Mask Girl. Perannya sebagai Kim Mo Mi dalam drama Mask Girl sukses menyita perhatian publik. Nana berhasil membawa emosi yang mendalam ke dalam perannya, memperkuat ikatan penonton dengan kisah yang dia bawakan sebagai pemeran utama dalam drama tersebut.

3. Daftar drama dan film

Nana (instagram.com/jin_a_nana)
Nana (instagram.com/jin_a_nana)

Selain Mask Girl, ini dia beberapa drama dan film yang dibintangi oleh Nana, yang pastinya nggak boleh kamu lewatkan. 

Drama :

  1. Mask Girl (Netflix / 2023) - Kim Mo Mi
  2. My Man is Cupid | (TBA / 2022) - Oh Baek Ryun
  3. Glitch (Netflix / 2022) - Huh Bo Ra
  4. Love in Contract | (tvN / 2022) - Yu Mi (ep.1)
  5. Oh! Master | (MBC / 2021) - Oh Joo In
  6. Memorials | (KBS2 / 2020) - Koo Se Ra
  7. Justice (KBS2 / 2019) - Seo Yeon A
  8. Kill It (OCN / 2019) - Do Hyun Jin
  9. The Good Wife (tvN / 2016) - Kim Dan

Film : 

  1. Confession | (2022) - Kim Se Hee
  2. The Swindlers | (2017) - Choon Ja
  3. Fashion King | (2014) - Kim Hae Na

4. Penghargaan

Nana (instagram.com/jin_a_nana)
Nana (instagram.com/jin_a_nana)

Meski Nana mengawali karirnya sebagai idol, namun kemampuan aktingnya tidak boleh diragukan. Terbukti dengan beberapa penghargaan yang ia terima selama berkarir sebagai aktris. 

  1. Excellent Actress ("Memorials") - 2020 KBS Drama Awards
  2. Best Couple Award ("Memorials") - 2020 KBS Drama Awards
  3. Excellent Actress ("Justice") - 2019 KBS Drama Awards
  4. Style Icon Award - 2018 (54th) BaekSang Arts Awards 

Itu dia biodata dan profil tentang Nana, aktris yang dikenal punya visual yang sangat menawan. Comeback di drama Mask Girl, penampilan Nana di drama tersebut sukses curi atensi penonton. Dramanya nggak boleh kamu lewatkan, nih. 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak