Manis Banget, NCT Rilis Teaser Image Baru Taeil dan Haechan untuk 'N.Y.C.T'

Hernawan | Fitri Suciati
Manis Banget, NCT Rilis Teaser Image Baru Taeil dan Haechan untuk 'N.Y.C.T'
Taeil (kiri) dan Haechan (kanan) (Instagram/ nct)

NCT kembali membagikan sejumlah teaser image terbaru dari Taeil dan Haechan jelang perilisan single bertajuk 'N.Y.C.T'.

Kali ini sejumlah teaser image individu dari kedua member disajikan dengan konsep dan gaya berbeda. 

Mengutip dari akun Instagram @nct pada Selasa (5/9/2023), sebelumnya Taeil dan Haechan tampil dalam balutan busana formal untuk teaser image 'N.Y.C.T'. Namun, kali ini keduanya tampil lebih kasual. 

Dibalut dengan outfit didominasi warna putih, Taeil tampil kalem dengan pandangan mata hangat yang menatap ke arah kamera. 

Balutan outfit celana jeans dipadukan dengan sweatshirt putih sebagai atasan dan dibungkus kemeja tipis bmotif renda membuat penampilan member tertua NCT ini nampak kalem dan soft. 

Di beberapa gambar, Taeil menampilkan pesona dan karakter yang hangat, ketika ia tampak duduk santai sembari menatap ke arah kamera.

Di gambar lainnya, Taeil tampak semakin soft ketika berpose berbaring, sembari bermain pesawat kertas dan memegang telepon di tangan kirinya. 

Tak jauh berbeda dengan Taeil, Haechan juga tampil lebih kasual untuk teaser image lagu 'N.Y.C.T' kali ini. Masih dengan tema outfit serba putih, Haechan tampak cool dengan balutan jaket sebagai highlight.

Idola kelahiran tahun 2000 itu tampak damai ketika ia berpose memejamkan matanya sembari memegang bunga di tangannya. 

Di gambar lainnya, Haechan menampilkan ekspresi manis saat ia berpose bertopang dagu sembari menatap ke arah kamera. 

Tak lupa ia juga membagikan penampilan side profile yang sukses mencuri perhatian para penggemar dengan berfokus pada sisi rahangnya yang tegas. 

Secara keseluruhan, teaser image untuk lagu 'N.Y.C.T' kali ini menampilkan konsep yang kalem dan tenang. Di mana Taeil dan Haechan memancarkan aura menenangkan saat mereka berpose dan menatap hangat ke arah kamera. 

Sementara itu, lagu 'N.Y.C.T' yang dibawakan oleh duo Taeil dan Haechan akan dirilis secara resmi pada tanggal 7 September 2023, pukul 18.00 KST di semua platform musik digital. 

Lagu ini merupakan proyek lagu ke-8 dari NCT LAB. Yakni proyek lagu digital untuk para member NCT yang akan merilis lagu karya mereka sendiri, baik secara solo, duo, maupun unit.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak