3 Drama Jepang yang Dibintangi Mayu Hotta, Terbaru Ada Wakakusa Monogatari

Hernawan | Riati Sp
3 Drama Jepang yang Dibintangi Mayu Hotta, Terbaru Ada Wakakusa Monogatari
Mayu Hotta (Instagram/mayuhotta)

Mayu Hotta, aktris Jepang yang menjadi pemeran utama dalam drama Wakakusa Monogatari. Drama garapan Ryuichi Inomata dan Hajime Senoo itu akan tayang perdana pada 6 Oktober 2024.

Dalam drama tersebut, Mayu Hotta berperan sebagai tokoh bernama Ryo Machida. Dari Occult no Mori e Yokoso hingga Wakakusa Monogatari, berikut tiga drama Jepang yang dibintangi Mayu Hotta.

1.Occult no Mori e Yokoso (2022)

Occult no Mori e Yokoso (mydramalist)
Occult no Mori e Yokoso (mydramalist)

Drama yang rilis tahun 2022 ini berkisah tentang sutradara film horor bernama Koji Kuroishi (Koji Shiraishi). Untuk membuat film dokumenter, ia mengunjungi sebuah rumah yang terletak di dalam pegunungan bersama asisten sutradara Miho Ichikawa (Mayu Hotta).

Di sana, mereka bertemu Maria Miyoshi (Miwako Kakei) yang berparas cantik serta nampak sedang mengalami badai mental. Maria memberi tahu Koji Kuroishi bahwa ia adalah penggemar karyanya. Kemudian, Miho Ichikawa menyaksikan fenomena yang tak terduga saat berada di rumah Maria Miyoshi.

2.Every Precious Moment (2023)

Every Precious Moment (mydramalist)
Every Precious Moment (mydramalist)

Every Precious Moment berkisah tentang Miri Kono (Mayu Hotta) yang bekerja sebagai instruktur piano. Dia kesulitan memenuhi kebutuhan hidupnya karena mendapat gaji kecil. Miri Kono pun menganggap dirinya tidak berguna. Suatu hari, ia bertemu dengan Sora Aoki (Riku Hagiwara) yang mengelola truk makanan.

Sora Aoki menderita amnesia disosiatif yang membuatnya sulit menginat orang. Walau demikian, ia selalu menyapa para pelanggannya dengan senyuman. Miri Kono menjadi tertarik pada Sora Aoki, meskipun ia belum mengetahui apa pun tentangnya.

3.Wakakusa Monogatari (2024)

Wakakusa Monogatari (mydramalist)
Wakakusa Monogatari (mydramalist)

Wakakusa Monogatari berkisah tentang kehidupan empat saudara perempuan dari keluarga Machida. Mereka adalah Megumi (Sawa Nimura), Ryo (Mayu Hotta), Eri (Neru Nagahama) dan Mei (Mei Hatta). Megumi ialah kakak tertua yang bekerja sebagai pegawai tidak tetap di pusat layanan ketenagakerjaan pemerintah.

Ryo adalah saudara perempuan kedua yang pandai berbicara serta tak ingin menikah. Dia bekerja sebagai asisten sutradara di sebuah perusahaan produksi drama seri. Eri merupakan saudara perempuan ketiga yang lembut dan berhati hangat serta ingin menjadi aktris.

Sementara Mei, adik bungsu yang cerdas dan manja. Mei yang masih menempuh pendidikan di sekolah mode itu pun bercita-cita untuk menjadi perancang busana. Keempat saudara perempuan itu mengalami berbagai masalah dalam pekerjaan, cinta dan juga pekerjaan.

Itulah tiga rekomendasi drama Jepang yang dibintangi Mayu Hotta. Jangan sampai ketinggalan nonton drama terbarunya, ya! 

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak