entertainment
15 Hari Debut, Hearts2Hearts Raih Trofi Pertama Lagu The Chase di The Show

Yoursay.id - Girl group rookie asuhan SM Entertainment, Hearts2Hearts, akhirnya resmi meraih trofi kemenangan pertama mereka di program musik mingguan.
Pada Selasa (11/3/2025), program musik mingguan 'The Show' kembali menayangkan episode terbaru mereka. Pekan ini, 3 buah lagu menjadi kandidat untuk meraih posisi pertama.
Di antaranya ada lagu 'Act Like That' dari Genblue, 'The Chase' dari Hearts2Hearts, serta lagu 'N.I.N (New is Now)' dari NouerA.
Mengutip dari akun media sosial X, KPOP Music Show Analysis, Hearts2Hearts berhasil meraih posisi pertama minggu ini lewat lagu 'The Chase' dengan perolehan nilai sebesar 8.500 poin.
Tempat kedua diraih oleh Genblue lewat lagunya bertajuk 'Act Like That' yang berhasil mengumpulkan nilai sebesar 3.351 poin.
Terakhir posisi ketiga diraih oleh NouerA dengan lagu 'N.I.N (New is Now)' yang berhasil mengumpulkan nilai sebesar 2.674 poin.
Ini merupakan kemenangan pertama Hearts2Hearts di ajang musik mingguan dalam waktu 15 hari setelah mereka debut pada tanggal 24 Februari 2025 lalu, lewat single album pertama 'The Chase.'
Pekan ini, Hearts2Hearts tampil membawakan lagu debut mereka 'The Chase.' Namun sayangnya, pada saat upacara pengumuman posisi pertama, Hearts2Hearts justru tidak hadir untuk menerima piala pertama mereka di program musik mingguan secara langsung.
Meskipun begitu, para penggemar pun menyambut kemenangan pertama Hearts2Hearts ini dengan penuh suka cita dan merayakannya dengan ucapan selamat di berbagai platform media sosial.
Dengan kemenangan ini, member Carmen menjadi idola asal Indonesia pertama yang berhasil memenangkan trofi musik mingguan di Korea Selatan.
Selain mengumumkan kemenangan Hearts2Hearts dengan lagu 'The Chase' program musik mingguan 'The Show' kali ini juga dimeriahkan oleh sejumlah penampilan keren dari sederatan idola favorit.
Di antaranya ada penampilan dari W24, Blingone, Genblue, NTX, NouerA, Madein, Gyubin, Young Posse, 8Turn, Onewe, serta Hearts2Hearts.
Sekali lagi selamat untuk Hearts2Hearts dan S2U (penggemar Hearts2Hearts) atas kemenangan pertama lagu 'The Chase.'
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS