Bukan Hanya saat Sakit, 4 Manfaat Rutin ke Dokter Gigi yang Perlu Kamu Tahu

Hikmawan Firdaus | A. S. Maghfiroh
Bukan Hanya saat Sakit, 4 Manfaat Rutin ke Dokter Gigi yang Perlu Kamu Tahu
Ilustrasi perempuan ke dokter gigi (pexels/mihailomilovanovic)

Pergi ke dokter gigi umumnya dilakukan saat ada masalah dengan kondisi gigi atau mulut. Namun, rutin melakukan kunjungan untuk pemeriksaan kesehatan gigi ke dokter gigi juga sangat disarankan. Mengutip dari laman kemkes.go.id, rutin berkunjung ke dokter gigi dilakukan minimal selama enam bulan sekali. Hal tersebut bermanfaat untuk melihat kondisi kesehatan gigi dan gusi serta mendeteksi masalah kesehatan pada gigi lebih awal.

Melansir dari laman KlikDokter, ada beberapa manfaat rutin melakukan kunjungan ke dokter gigi. Berikut ini penjelasannya.

1. Gigi Lebih Bersih dan Sehat

Salah satu manfaat rutin berkunjung ke dokter gigi adalah dapat membuat gigi lebih bersih dan sehat. Dokter gigi akan menawarkan perawatan yang dapat disesuaikan dengan masalah kesehatan gigi dan mulut pasien. Selain itu, rutin melakukan perawatan di dokter gigi dapat membuat gigi lebih bersih dan sehat. Seringkali setiap kali kita gosok gigi, masih banyak sisa makanan yang tertinggal di sela-sela gigi meskipun sudah dibersihakn dengan rajin gosok gigi. Dokter gigi dapat membantu membersihkan gigi agar lebih sehat dan bersih.

2. Mendeteksi Masalah Kesehatan Gigi

Rutin memeriksakan kondisi gigi ke dokter gigi dapat membantu mendeteksi masalah kesehatan gigi dan mulut yang bisa terjadi. Misalnya, mendeteksi kerusakan gigi berlubang sedini mungkin. Umumnya kondisi gigi berlubang kurang bisa dideteksi karena ukurannya yang kecil. Apabila dibiarkan, kondisi ini akan semakin parah dan dapat memicu infeksi gigi. Selain itu, rutin ke dokter gigi juga dapat membantu mengenali gejala awal penyakit berbahaya seperti kanker mulut dan masalah kesehatan lainnya.

3. Terhindar dari Bau Mulut

Bau mulut tentu bisa menjadi sangat mengganggu dan menurunkan rasa percaya diri. salah satu cara untuk mengatasi bau mulut adalah dengan rutin ke dokter gigi. Bau mulut bisa saja di sebabkan sisa makanan yang tertinggal di sela-sela gigi dan tidak dapat dibersihkan hanya dengan sikat gigi. Dengan begitu, dokter gigi akan memberikan tindakan yang akan membantu menghilangkan bau mulut.

4. Gigi Lebih Putih

Rutin ke dokter gigi bukan hanya membuat gigi menjadi lebih bersih dan sehat tetapi juga akan membuat gigi lebih putih. Terdapat beberapa jenis perawatan di dokter gigi yang dapat membantu membuat gigi lebih putih. Memiliki gigi yang putih dapat meningkatkan rasa percaya diri.

Nah, itu dia beberapa manfaat rutin ke dokter gigi yang perlu kamu tahu. Yuk rajin ke dokter gigi minimal enam bulan sekali mulai sekarang!

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak