Pemanggilan para pemain muda untuk memperkuat tim nasional Indonesia U-23 tampaknya memiliki polemik yang cukup rumit. Salah satunya ada kendala izin dari Persija Jakarta.
Kepala pelatih Persija, Thomas Doll mengaku bahwa dirinya merasa kecewa dengan keputusan pemanggilan pemainnya untuk bersama timnas di saat BRI Liga 1 masih sedang berjalan atau bergulir. Thomas Doll mengungkapkan isinya saat sesi jumpa pers pasca pertandingan melawan Borneo Fc.
“Menurut Anda, dia (Rizky Ridho) harus pergi ke tim nasional saat musim kompetisi tengah berjalan atau bertahan bersama Persija,” ungkap sang pelatih.
Thomas juga awalnya berencana tidak akan melepas satu pun pemainnya dikarenakan dia sangat membutuhkan para pemainnya untuk meracik komposisi pemain terbaik dalam skuad. Namun sayangnya beberapa pemain mendapatkan panggilan.
Juru taktik asal Jerman mulanya menyebutkan, bahwa PSSI telah memanggil lima pemain Persija.
“PSSI awalnya ingin memanggil lima pemain, kemudian dua, dan sekarang satu pemain. Keputusan terbaik mereka semua tetap bertahan di klub karena saat ini musim kompetisi sedang berjalan. Saya pelatih Persija, kami memiliki target untuk menjadi juara,” lanjutnya.
“Hal seperti ini hanya bisa terjadi di sini (Indonesia). Situasi serupa terjadi sebelumnya saya sistem bubble Liga 1 di Yogyakarta, enak pemain kami dipanggil ke timnas. Saya tidak ingin berbicara lebih banyak tentang omong kosong ini,” tutup rasa kecewa yang blakblakan diungkap oleh Thomas.
Cukup terlihat dari jawaban pelatih tim berjulukan Macan Kemayoran tersebut masih belum merelakan para pemainnya pergi di tengah kompetisi yang sedang berjalan. Dimana pada tahun lalu, Persija harus kehilangan enam pemain penting karena harus membela timnas U-19 dalam ajang piala Asia U-29 2023 dan timnas U-22 di AEA Games 2023.
Pemain Persija yang sudah resmi bergabung dengan timnas Indonesia sendiri itu ada dua nama, Rizky Ridho dan Muhammad Ferarri. Sebenarnya ada satu nama lagi yang sempat terungkap yaitu Witan Sulaeman. Namun pada akhirnya Witan tidak mendapatkan izin dan ditahan untuk bermain bersama timnas U-23.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.