Beberapa waktu lalu, Neymar diketahui mengalami cedera lutut yang sangat serius. Momen ini terjadi dalam laga menghadapi Uruguay di babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Amerika Selatan. Cedera yang dialami oleh Neymar di tengah pertandingan pun berujung dengan kekalahan O-2 Brazil atas Uruguay.
"Tes medis yang dilakukan oleh Neymar menunjukkan adanya cedera ligamen dan meniscus di lututnya," tulis laman Daily Star melansir pada hari Sabtu (4/11/2023).
Cedera dari pemain milik Al Hilal tersebut tergolong parah. Bahkan ia akan menepi dari skuad selama 10 bulan.
Kendati akan absen sangat lama, uang di rekening Neymar akan tetap mengucur deras. Mengingat sang pemain akan tetap digaji tinggi kendati tidak tampil karena cedera.
Tanpa harus capek-capek menendang bola di lapangan, ia akan tetap mendapatkan uang senilai Rp 2,4 triliun dalam setahun. Itu artinya Ia akan mendapat gaji senilai Rp 200 miliar setiap bulan.
Jika dikalkulasikan untuk 10 bulan masa Absennya, maka pemain Timnas Brazil tersebut akan tetap menerima uang sebesar Rp 2 triliun tanpa melakukan apa pun. Sebuah nominal yang bisa dikatakan sangat besar.
Selama bergabung bersama Al hilal, Neymar diketahui baru tampil dalam 5 laga saja. Mantan pemain Paris Saint-Germain tersebut juga baru mengemas 1 gol dan 3 assist.
Absennya Neymar sejatinya tidak memberikan pengaruh yang signifikan bagi peforma Al Hilal. Pasalnya klub ibu kota Arab Saudi tersebut tetap tampil bagus meskipun tanpa kehadiran sang mega bintang. Bahkan Al Hilal sukses menang dalam 4 laga terakhirnya di kompetisi Saudi Pro League musim 2023/2024.
Tim berjuluk The Blue Waves tersebut juga sukses memuncaki klasemen sementara Liga Arab Saudi. Al Hilal telah mengumpulkan total 29 poin atau unggul 4 poin dari Al Nassr yang menghuni urutan kedua.
Sebenarnya cedera Neymar juga bukanlah hal yang mengejutkan. Pemain berusia 31 tahun tersebut memang cukup akrab dengan hal itu.
Ia diketahui juga pernah cedera saat membela Paris Saint-Germain di tahun 2022 lalu. Yang mana cederanya itu membuat Neymar harus absen dalam total 17 pertandingan.