Babak grup Kualifikasi Piala Eropa 2024 telah berakhir. Ada 16 timnas yang sudah dipastikan tampil di Piala Eropa 2024. Lewat 10 grup di ajang tersebut, ditemukan ada 6 timnas yang mengoleksi poin terbanyak.
Hal ini karena mereka tampil begitu superior di ajang tersebut. Nah, untuk mengetahui lebih lanjut, berikut daftar 6 timnas yang mengoleksi poin terbanyak di ajang Kualifikasi Piala Eropa 2024.
1. Timnas Spanyol
Timnas Spanyol menjadi timnas keenam yang mengoleksi poin terbanyak di Kualifikasi Piala Eropa 2024. Timnas Spanyol tergabung di grup A bersama timnas Skotlandia, Norwegia, Georgia, dan Siprus. Timnas Spanyol yang berada di grup A mengoleksi 21 poin. Tim ini meraih 7 kemenangan dan 1 kekalahan.
Kemenangan terbesar timnas Spanyol yang diperoleh pada saat mengalahkan timnas Georgia dengan skor 7-1. Pertandingan ini digelar pada 8 September 2023. Sementara, timnas Spanyol menderita satu kekalahan di kala menghadapi timnas Skotlandia dengan skor 2-0. Dua gol dari Scott McTominay menjadi petaka bagi timnas Spanyol untuk mendulang poin.
2. Timnas Slovenia
Timnas Slovenia pada Kualifikasi Piala Eropa 2024 tergabung di grup H bersama timnas Denmark, Finlandia, Kazakhstan, Irlandia Utara. Pada grup H, timnas Slovenia sukses mendulang 22 poin menyamai timnas Denmark, tetapi mereka kalah selisih gol.
Timnas Slovenia pada ajang tersebut telah meraih 7 kemenangan, 1 kali hasil seri, dan 2 kali kalah. Kemenangan terbesar yang diperoleh timnas Slovenia pada saat mengalahkan timnas San Marino dengan skor 4-0. Pertandingan ini berlangsung di Stadion San Marino pada 11 September 2023.
Sementara itu, kekalahan terbesar yang diperoleh timnas Slovenia pada saat menghadapi timnas Finlandia dengan skor 2-0. Pertandingan ini berlangsung di Stadion Olimpiade Helsinki pada 16 Juni 2023.
3. Timnas Slowakia
Timnas Slowakia tergabung di grup J bersama timnas Portugal, Luksemburg, Islandia, Bosnia dan Herzegovina, dan Liechtenstein. Pada grup J, timnas Slowakia mengoleksi 22 poin. Timnas Slowakia di grup tersebut tercatat memperoleh 7 kali kemenangan, 1 kali hasil imbang, dan 2 kekalahan.
Kemenangan terbesar timnas Slowakia pada saat menghadapi timnas Liechtenstein dengan skor 3-0. Timnas Slowakia menderita kekalahan 2 kali di saat menghadapi timnas Portugal dengan skor 3-2 dan 1-0.
4. Timnas Denmark
Timnas Denmark di ajang Kualifikasi Piala Eropa berada di grup H bersama timnas Slovenia, Finlandia, Kazakhstan, Irlandia Utara, dan San Marino. Pada turnamen ini, timnas Denmark berhasil menjadi juara grup dengan memperoleh 22 poin. Meskipun poinnya sama dengan timnas Slovenia, tetapi tim ini berhak unggul dalam selisih gol.
Kemenangan terbesar yang diraih timnas Denmark pada saat mengalahkan timnas San Marino dengan skor 4-0. Laga itu berlangsung di Stadion Parken pada 8 September 2023. Sedangkan kekalahan terbesar timnas Denmark yang diperoleh di kala berhadapan timnas Irlandia Utara dengan skor 2-0. Pertandingan ini digelar di National Football Stadium at Windsor Park pada 21 November 2023.
5. Timnas Prancis
Timnas Prancis tergabung di grup B bersama timnas Belanda, Yunani, Irlandia, dan Gibraltar. Timnas Prancis selama di grup B sukses mengoleksi 22 poin. Hal ini lantaran timnas Prancis berhasil meraih 7 kemenangan dan 1 hasil imbang.
Kemenangan terbesar yang diraih timnas Prancis pada saat menghadapi timnas Gibraltar dengan skor 14-0. Pertandingan ini terjadi pada 19 November 2023. Sementara, hasil imbang yang diperoleh timnas Prancis pada kala berhadapan timnas Yunani dengan skor 2-2. Laga ini berlangsung di Agia Sofia Stadium pada 22 November 2023.
6. Timnas Portugal
Timnas Portugal berada di grup J bersama timnas Slowakia, Luksemburg, Islandia, Liechtenstein, dan Bosnia Herzegovina. Timnas Portugal di babak grup J Kualifikasi Piala Eropa 2024 tampil sangat fantastis. Pasalnya mereka berhasil menyapu bersih kemenangan di ajang tersebut. Hal ini membuat timnas Portugal dengan 30 poin.
Kemenangan terbesar timnas Portugal ketika mengalahkan timnas Luksemburg dengan skor 9-0. Pertandingan ini terjadi pada 12 September 2023.
Itulah deretan 6 timnas yang mengoleksi poin terbanyak di Kualifikasi Piala Eropa 2023. Dari keenam timnas tersebut, ada tim andalanmu?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS