Absennya Egy Maulana Vikri tentunya akan memberikan dampak yang cukup serius bagi sektor penyerangan timnas Indonesia.
Menyadur dari laman berita suara.com (15/03/2025), winger berusia 24 tahun asal klub Dewa United tersebut harus absen dikarenakan diterpa cedera saat membela klubnya di BRI Liga 1 musim 2024/2025 kali ini.
Dirinya juga dipastikan tak akan masuk ke dalam skuad timnas Indonesia yang main melawan Australia maupun Bahrain nanti.
Meskipun absennya Egy Maulana Vikri akan memberikan ‘lubang’ di sektor winger timnas Indonesia, akan tetapi Patrick Kluivert selaku pelatih kepala tentunya sudah memikirkan pemain yang akan menggantikan Egy Maulana Vikri nantinya.
Berikut tiga pemain yang berpeluang main di posisi Egy Maulana Vikri di sektor winger kanan.
1. Rafael Struick

Nama Rafael Struick merupakan pemain yang cukup berpeluang main dan mengisi posisi dari Egy Maulana Vikri di sektor winger kanan.
Melansir dari laman transfermarkt.co.id, Rafael Struick yang kerap main di sektor serang juga pernah bermain sebagai winger kanan saat membela timnas senior maupun timnas Indonesia U-23.
Hal inilah yang membuat pemain asal klub Australia, Brisbane Roar FC tersebut berpeluang main menggantikan Egy Maulana Vikri.
Bersama timnas Indonesia, Rafael Struick sudah bermain sebanyak 22 kali dan mencetak 1 gol sejauh ini.
2. Ragnar Oratmangoen

Meskipun kerap main di sektor winger kiri, Ragnar Oratmangoen juga bisa dimainkan di posisi winger kanan menggantikan posisi dari Egy Maulana Vikri.
Pemain asal klub Belgia, FCV Dender tersebut memang sering menjadi andalan di lini depan timnas Indonesia, khususnya sejak menjalani debutnya pada tahun 2024 lalu.
Bersama timnas Indonesia, pemain berusia 27 tahun ini sudah bermain sebanyak 9 kali dan mencetak 2 gol.
3. Eliano Reijnders

Nama Eliano Reijnders juga tak bisa dikesampingkan dan berpeluang juga mengisi posisi dari Egy Maulana Vikri di sektor winger kanan.
Pemain yang baru menjalani 1 laga bersama timnas Indonesia tersebut memang terkenal bisa bermain di banyak posisi kendati posisi aslinya merupakan gelandang serang.
Eliano Reijnders tercatat bisa bermain di posis winger kanan, winger kiri, bek kanan, bek kiri dan gelandang tengah.
Nah, itulah beberapa pemain yang diprediksi akan menggantikan posisi dari Egy Maulana Vikri di sektor winger kanan.