Memiliki etika atau tata krama yang sangatlah penting. Sebab, hal tersebut berdampak terhadap keharmonisan di dalam lingkungan sosial, termasuk juga dalam hubungan pertemanan.
Oleh karena itu, etika merupakan hal yang penting perlu kita jaga. Pasalnya, kita hidup memperlukan keberadaan orang lain, kalau kita bertindak tidak sopan, justru orang lain akan tidak berempati terhadapmu. Untuk itu, simak 4 etika yang harus diterapkan dalam hubungan pertemanan.
1. Ingatkan secara baik-baik kalau seseorang telah melakukan kesalahan
Jika kita melihat seseorang berbuatsalah, tentu sudah menjadi kewajiban untuk sekadar mengingatkannya. Namun, ingatkan secara baik-baik supaya dia tidak merasa kesal dengan perkataanmu.
Namun, jangan sampai terkesan menjatuhkannya, apalagi dihadapan banyak orang. Hal inilah yang membuat konflik yang seharusnya tidak perlu terjadi. Oleh sebab itu, dalam hubungan pertemanan juga perlu diterapkan hal ini.
2. Tidak memotong pembicaraan ketika temanmu sedang berbicara
Hal ini terkadang dilupakan atau dianggap sepele oleh beberapa orang. Padahal, tidak memotong pembicaraan orang lain juga termasuk dalam etika yang perlu dimiliki oleh kita.
Orang lain tentu merasa tidak dihargai, ketika sedang belum berbicara sampai selesai, tetapi sudah dipotong. Maka dari itu, kita perlu mendengarkan dengan baik ketika orang lain sedang berbicara. Kalau dirasa sudah selesai, baru kita bisa membalas obrolan kalian.
3. Tidak menyebarkan kontak orang lain tanpa izin
Bukan hanya soal komunikasi saja yang harus dijaga, memberi data pribadi orang juga ada etikanya. Contohnya seperti ingin menyebarkan kontak orang lain, ada baiknya meminta izin terlebih dahulu dengan orang yang bersangkutan.
Meskipun dia menolak, jangan sampai kamu memaksanya. Sebab, setiap orang punya hak atas privasi mereka. Hal inilah yang perlu kamu hargai, sehingga bisa mengerti kondisi orang lain.
4. Menahan diri untuk tidak memesan makanan mahal ketika ditraktir teman
Pasti kita akan senang kalau ditraktir makanan oleh teman. Namun, ini juga ada etikanya yang perlu kamu ketahui. Sebab, kalau kamu memilih makanan yang mahal, bisa membebaninya. Alhasil, kita bisa saling memahami kondisi orang lain. Jangan sampai pilihanmu menjadi masalah baru bagi mereka.
Berdasarkan ulasan di atas, bisa menghargai teman merupakan hal penting yang perlu kita jaga. Sebab, orang lain akan menghargaimu kalau kamu melakukan hal yang sama terhadapnya.