Setiap orang ingin memiliki kehidupan yang baik, entah memiliki banyak uang atau status yang tinggi. Terkadang, seseorang hanya ingin menjalani kehidupan yang damai. Hiruk pikuk kehidupan membuatnya ingin jauh dari hal yang membuatnya stres.
Hidup yang damai tidak pandang status, harta, atau popularitas. Setiap orang berhak untuk hidup damai, namun mereka sering kali melakukan hal yang malah membuatnya tidak bisa hidup tenang. Hal apa saja yang harus kamu hindari agar hidup kamu menjadi tenang? Simak penjelasannya!
1. Jangan Membandingkan Diri Sendiri
Tanpa sadar, kita sering kali membandingkan diri sendiri dengan orang yang lebih baik daripada kita. Padahal hal tersebut membuat kita menjadi insecure. Alhasil, kita tidak pernah bersyukur atas apa yang kita miliki.
Cobalah untuk tidak membandingkan diri sendiri dengan orang lain. Pahami kalau setiap orang memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Dengan menanamkan pikiran tersebut, hidup kamu akan menjadi tenang. Batin kamu pun akan selalu damai dalam menjalani hidup.
2. Kurangi Menonton Kehidupan Orang yang Di Atas Kamu
Media sosial kini digunakan sebagian orang untuk pamer harta dan status mereka. Banyak pula artis atau inluencer yang mengunggah barang-barang mewahnya. Banyak orang yang menjadikan mereka sebagai panutan dan tak jarang juga membuat seseorang menjadi iri.
Semakin sering kamu menonton konten pamer harta para artis, semakin besar pula rasa iri kamu. Hati kamu selalu menginginkan kekayaan seperti mereka.
Padahal, kamu sedang mengalami kesulitan ekonomi. Hindari menonton konten seperti ini agar kamu dapat mensyukuri apa yang kamu punya.
3. Jauhi Orang-Orang yang Merepotkan
Mungkin terdengar kasar, tapi cara ini sangat baik agar hidup kamu menjadi damai. Kita setidaknya memiliki satu atau dua orang yang selalu merepotkan kita. Memang baik untuk menolongnya, tapi belum tentu baik untuk diri kamu sendiri.
Adakalanya menjauhi orang yang merepotkan akan membuat kamu terbebas dari gangguan mereka. Kamu pun berhak untuk menentukan mana yang baik untuk diri kamu sendiri. Bisa jadi orang yang merepotkan tersebut membuat kamu lelah dan merasa dimanfaatkan. Dengan menjauhinya merupakan salah satu langkah yang baik.
4. Jauhi Gaya Hidup Mewah
Untuk kamu yang ekonominya tidak stabil, jangan memaksakan untuk memiliki gaya hidup yang mewah. Gaya hidup mewah tidak selamanya baik, malah akan membuat kamu menjadi orang yang tidak pernah puas dan tidak bersyukur.
Kamu bisa memiliki gaya hidup yang sesuai dengan kemampuan finansial saja. Banyak di luar sana orang kayak yang malah suka dengan hal sederhana. Mereka lebih nyaman dengan hidup apa adanya meski sebenarnya memiliki banyak uang. Mereka paham, bahwa uang tidak bisa memberi ketenangan, tapi pola pikir kita lah yang membuat hidup tenang.
5. Hindari Mengikuti Tren Secara Berlebihan
Mengikuti tren membuat kita selalu membeli hal-hal yang sedang ramai. Kita merasa kuno kalau tidak mengikuti tren tersebut. Mengikuti tren sebenarnya tidak selalu baik, justru kamu bisa kehilangan jati diri hanya karena ikut-ikutan tren.
Lebih baik kamu mengikuti gaya hidup yang paling cocok untuk kamu. Jadilah diri sendiri dan jangan mengikuti apa yang orang lain ikuti. Kamu pun akan mencapai ketenangan di dalam hidup kamu karena bisa menjadi diri sendiri.
Cara di atas tidak akan berhasil kalau kamu tidak mengubah pola pikir yang buruk. Carilah makna ketenangan sejati agar hidup kamu lebih baik.