Perhatian kepada pasangan merupakan hal yang harus dilakukan. Namun jika perhatian itu diirngi rasa curiga dan cemburu maka itu merupakan overprotektif. Overprotektif ini dapat menyebabkan retaknya sebuah hubungan karena tidak ada rasa saling percaya di dalamnya. Selain itu, sifat ini akan membuat pasangan menjadi tidak nyaman. Berikut 6 alasan yang harus kamu lakukan untuk berhenti bersikap overprotektif pada pasanganmu!
1. Tidak memberi ruang pada pasangan
Sikap overprotektif yang kamu lakukan akan membuat pasanganmu merasa tertekan karena kamu melarangnya melakukan ini itu dan membuat dia kehilangan dirinya sendiri. Dia juga akan merasa seperti di penjara karena kamu mengatur semua hal yang harus dia lakukan.
2. Menciptakan kejenuhan hubungan
Sikap overprotektif juga bisa membuat hubungan menjadi dingin. Karena tidak ada kenyamanan maka hubungan kalian akan menjadi hambar dan menyebabkan kejenuhan bagi pasangan.
3. Menciptakan Rasa tidak nyaman
Pasanganmu akan merasa risih dengan sifat berlebihanmu itu. Kamu yang selalu mengecek gadget nya atau mencurigai setiap kesibukannya akan membuat dia menjadi tidak nyaman untuk terus bersamamu. Dia juga akan merasa tidak lagi memiliki privasi atau waktu untuk dirinya sendiri.
4. Mengikis kepercayaan dalam hubungan
Karena selalu curiga dan berprasangka buruk terhadap pasangan, maka kamu tidak akan lagi bisa percaya pada pasanganmu. Kamu akan selalu berpikir bahwa pasanganmu tengah berbohong dan itu membuatmu merasa selalu tidak tenang meskipun sebenarnya pasanganmu tidak melakukan hal yang kamu sangkakan padanya.
5. Meningkatkan salah paham
Overprotektif ini akan membuatmu mudah salah paham terhadap apa yang dilakukan pasanganmu. Meskipun itu baik, kamu akan mencari celah untuk selalu dapat memojokkan dan menyalahkan pasanganmu.
6. Memicu keinginan berpisah
Karena selalu curiga, bertengkar, salah paham dan tidak ada kenyamanan dalam hubungan, overprotektif ini akan membuat kalian ingin berpisah. Pasanganmu tidak akan betah dengan sikapmu dan kamu juga tidak akan sanggup menahan pikiran curigamu terus menerus.
Nah, itu tadi 6 alasan mengapa kamu harus berhenti overprotektif pada pasanganmu. Ingat bahwa segala sesuatu yang berlebihan itu tidak baik, termasuk dalam perkara cinta. Jadi, jalani saja hubunganmu sewajarnya.