6 Ciri Khas yang Menandakan Kalau Kamu Cerdas Bersosial Media

Ayu Nabila | thiara chairun nisa
6 Ciri Khas yang Menandakan Kalau Kamu Cerdas Bersosial Media
Ilustrasi memainkan media sosial (Unsplash/ROBIN WORRAL)

Untuk sebagian besar orang, media sosial sudah seperti dunia kedua di mana semua orang bisa berkumpul dan menyaksikan berbagai informasi dari berbagai belahan dunia. Sayangnya, hanya sedikit yang mampu mengambil manfaat dari kegiatan bersosial media. Tentunya, seseorang yang cerdas punya cara sendiri dalam hal ini. Mereka memegang prinsip bahwa bermedia sosial harus memiliki aturan tertentu. Nah, berikut enam ciri khas yang menandakan kalau kamu cerdas bersosial media.

1. Gak membuka sosmed saat bangun tidur

Orang cerdas akan menghindari kegiatan yang satu ini. Kamu jarang dan nyaris gak pernah mencari handphone ketika bangun tidur, apalagi hanya untuk mengecek media sosial. Daripada begitu, kamu lebih memilih melakukan hal positif dan menjauhkan diri dari ponsel.

Kamu akan memeriksa handphone jika benar-benar diperlukan, itupun gak memakan waktu lama. Saat dirasa urusan udah selesai, kamu akan kembali menaruh ponsel dan melanjutkan aktivitas di pagi hari.

2. Memilah mana yang harus dibagikan

Kamu paham betul bahwa media sosial gak lebih dari hiburan dunia maya dan portal yang dijadikan sumber informasi. Jadi, kamu akan cerdas dalam membagikan sesuatu.

Meski begitu, kamu bukan orang yang kaku. Kamu masih akan membagikan momen-momen tertentu yang menurut kamu pantas dibagikan. Sebaliknya, kamu gak akan mempublish hal yang menurut kamu bersifat privasi.

3. Menyaring informasi

Ini menjadi poin penting bagi kamu. Kamu gak akan menelan bulat-bulat semua informasi yang disajikan di media sosial. Berpikir cerdas dan terbuka menjadi andalan kamu biar gak termakan informasi simpang-siur, terlebih jika informasi tersebut mengandung provokasi.

4. Berpikir sebelum berkomentar

Karena mencerna informasi dengan baik, kamu pun gak asal dalam berpendapat. Kamu akan berpikir baik-baik sebelum mengetikkan sesuatu. Kamu sangat berhati-hati dan enggan melukai perasaan pihak manapun.

5. Anti mengumbar masalah

Mengikuti poin kedua, kamu adalah seseorang yang tertutup di media sosial. Sekecil apapun masalahnya, kamu gak akan menyebarkan itu di dunia maya. Bukannya menyelesaikan masalah, mengumbar hanya akan mengundang orang-orang untuk bergosip dan memandang hidupmu sebelah mata. Yang lebih parah, orang-orang mungkin saja mengasumsikan alur masalah yang menimpa kamu.

6. Memiliki batasan waktu

Kamu enggan menghabiskan waktumu hanya untuk melihat sosial media. Selain membuang-buang waktu, kamu juga gak punya tujuan jelas untuk melihat kehidupan orang di dunia maya. Bahkan beberapa orang dengan sengaja membuat pengaturan waktu khusus pada aplikasi media sosial, kamu termasuk?

Itu dia sedikit dari ciri yang lekat pada pribadi cerdas terhadap media sosial. Kamu mungkin punya aturan lain selain 6 hal di atas. Yang terpenting, jangan pernah mengubah cara berpikir kamu berdasarkan apa yang terlihat di dunia internet, ya.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak