6 Tips Mudah Memulai Bisnis Coffee Shop, Matangkan Konsep Terlebih Dahulu

Candra Kartiko | Farida Hasanatul
6 Tips Mudah Memulai Bisnis Coffee Shop, Matangkan Konsep Terlebih Dahulu
ilustrasi sebuah kafe. (Pexels/helenalopes)

Sebagai sebuah negara penghasil kopi yang berkualitas, Indonesia memiliki potensi untuk memproduksi biji kopi terbaik dalam mensuplai kebutuhan biji kopi. Hal ini tentu merupakan sebuah peluang untuk bisnis coffee shop yang sangat potensial.

Jadi, walaupun banyak sekali bisnis coffee shop menjamur di mana-mana, peluang di bidang ini akan terus terbuka untuk kami selama permintaan kopi terus bertambah.

Sebelum kamu terjun ke dunia bisnis kopi, tentu ada beberapa hal yang per kamu riset terlebih dahulu, simak beberapa tips mudah memulai bisnis Coffee Shop berikut ini:

Baca Juga: Jarang Disadari, Ini 4 Faktor Penyebab Sepatu Cepat Mengalami Yellowing

1. Konsep

Pastinya kamu menginginkan sebuah bisnis kafe yang lebih menonjol dari kompetitor kan? Oleh karena itu kamu harus mempunyai sebuah konsep yang kuat. Kenapa? Karena konsep yang kuat dapat membantu untuk menarik calon pelanggan, sehingga perkembangan bisnis kafe kamu akan menjadi lebih pesat. 

Konsep yang kamu pilih dalam menjalankan bisnis kafe juga mempunyai pengaruh yang besar, lho. Misalnya, kamu ingin menampilkan sebuah konsep rumahan, maka tempat bisnis kafe yang akan dibangun juga harus berkonsep rumahan serta sederhana. Namun, perlu digarisbawahi bahwa kamu harus mengedepankan kenyamanan pelanggan, terlepas dari konsep yang akan kamu pilih. Hal ini karena kebanyakan orang-orang betah berlama-lama di sebuah kafe. 

2. Interior 

Jika konsep sudah dibuat secara matang, maka saatnya kamu harus memikirkan sebuah interior yang sesuai dengan konsep kafe kamu. Interior haruslah nyaman serta membuat para pelanggan menjadi betah saat menikmati makanan dan juga minuman. Perhatikan saat memilih meja dan kursi, pencahayaan serta warna ruangan. Karena semua elemen tersebut akan membantu membuat gerai kopi kamu menjadi lebih nyaman.

Baca Juga: Agar Kertas dalam Buku Tidak Menguning, Lakukan 3 Hal Berikut!

3. Target Konsumen

Sebelum memulai, kamu juga harus memikirkan serta menentukan siapa saja target yang cocok untuk bisnis kedai kopi kamu.

Setelah selesai menentukan target konsumen, kamu juga harus mulai menganalisanya, berapa penghasilannya, apa pendapat mereka tentang cita rasa kopi, dan juga apa pekerjaan mereka?

Memahami konsumen dengan baik, berarti kamu bisa menentukan strategi yang tepat seperti lokasi bisnis, harga yang pas, desain coffee shop yang cocok dan lain sebagainya.

4. Cari Lokasi yang Strategis

Lokasi juga menjadi salah satu penentu kesuksesan usaha warung kopi kamu. Jadi, berikanlah perhatian dan juga modal yang cukup banyak untuk fokus pada hal yang satu ini, ya o.

Carilah tempat yang sering dilewti oleh kendaraan bermobil atau berada di dekat komplek perumahan yang ramai ataupun daerah perkantoran. Perhatikan juga masyarakat atau calon pelanggan di lokasi yang kami pilih, apakah sudah sesuai dengan target market yang sudah kamu tentukan. 

Hal yang tidak kalah penting ialah perhatikan unsur kebersihan dan juga keamanan di daerah tersebut. Pastikan juga kamu mempunyai lokasi yang relatif tinggi sehingga saat hujan besar datang, usaha kamu bisa tetap beroperasi dengan normal. Semuanya ini membutuhkan sebuah dipertimbangkan demi kenyamanan pelanggan kamu nanti. 

5. Supplier Kopi

Hampir setiap daerah di Indonesia menghasilkan kopi dengan cita rasa yang berbeda-beda. Memilih supplier kopi bukan hanya sekedar menjamin ketersediaan kopi, tetapi juga cita rasa kopi yang sesuai dengan spesifikasi kamu.

Baca Juga: Waspada! Ini 4 Risiko Malas Membersihkan Riasan Wajah sebelum Tidur

6. Rekrut karyawan atau barista

Jika kamu merupakan seorang pekerja penuh waktu atau tidak jago dalam meracik kopi, tidak apa-apa. Kamu masih bisa merekrut seorang barista. Saat ini banyak sekali orang yang tertarik dengan profesi ini. Selain ahli dalam membuat kopi, pastikan juga barista kamu ramah serta mudah dalam bersosialisasi ya. Karena selain rasa, pelayanan juga dapat memengaruhi kesetiaan pelanggan, lho.

Tetapi jika kamu bisa membuat kopi dan ingin menjadi barista sendiri, kamu dapat merekrut 1 karyawan untuk membantu dalam pelayanan.

Selain itu, jangan lupa juga untuk belajar tentang kopi, ya. Jadi kamu dapat terus berinovasi serta meningkatkan rasa kopi yang kamu jual.

Nah, itulah tadi beberapa tips mudah memulai bisnis Coffee Shop. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat ya.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak