Kini sabun mandi bentuk batang atau bar soap tidak hanya diproduksi untuk badan, namun juga aman digunakan di muka dan diklaim dapat membersihkan kotoran yang menempel seharian tanpa memberikan efek kulit wajah jadi kering maupun ketarik setelah dibilas.
Salah satunya bar soap mengandung Olive Oil atau Minyak Zaitun yang kaya akan vitamin E dan K yang dapat melembabkan wajah, mengurangi jerawat, serta mencerahkan.
Nah, buat kamu yang mencari sabun batang yang bikin wajah lembab tanpa sensasi ketarik, kamu bisa mencoba 3 bar soap mengandung Olive Oil ini. Ada apa aja?
1. Golden Viera Soap Bar
Pilihan pertama produk sabun batang yang memiliki kandungan utamanya Olive Oil bikin wajah lembab tanpa sensasi ketarik direkomendasikan dari Golden Viera Soap Bar.
Pasalnya soap bar ini diformulasikan dengan bahan-bahan ekstrak alami berkualitas, selain Olive Oil, diperkaya juga Chlorophyll, Spirulina, Aloe Vera, Jasmine Green Tea, Sea Cucumber, dan Coconut Oil yang dapat membersikan segala kotoran secara lembut tanpa bikin efek ketarik setelah mencuci muka.
Selain itu sabun ini juga dapat menyamarkan bekas jerawat, serta membantu meregenerasi kulit. Sabun batang ini cocok digunakan untuk kulit berminyak dan berjerawat. Kamu bisa membeli soap bar ini dengan harga Rp40 ribu untuk ukuran 35 gr.
2. Avoskin Naufa Facial Soap
Berikutnya ada Avoskin Naufa Facial Soap. Sabun batang ini diklaim tidak hanya membersihkan dan membantu mengangkat sel kulit mati hingga ke dalam pori-pori tanpa bikin kulit terasa kering.
Namun juga sabun ini dapat mengurangi minyak berlebih, mencerahkan, menyeimbangkan pH kulit, sekaligus menjaga kelembapan kulit berkat kandungan utamanya diperkaya dengan Olive Oil, Goat Milk, dan Madu. Untuk membeli bar soap ini harganya Rp25 ribu untuk ukuran 50 gr.
3. Syuga Sabun Zaitun
Terakhir, sabun batang yang memiliki kandungan utamanya Minyak Zaitun yang diklaim gak bikin kulit terasa kering setelah dibilas disarankan dari Syuga Sabun Zaitun.
Selain mengandung biji Zaitun murni, diperkaya juga kandungan Vitamin E dan Niacinamide yang tidak sekedar membersihkan kotoran pada wajah secara mendalam, namun juga dapat melembabkan, mengurangi jerawat, menghaluskan tekstur kulit, mencerahkan, serta mengencangkan kulit.
Kamu bisa mendapatkan bar soap ini dengan harga Rp21 ribu untuk ukuran 100 gr.
Itulah tiga bar soap mengandung bahan utamanya Olive Oil bikin wajah lembab tanpa sensasi ketarik setelah dibilas.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS