Bule Foto Lepas Celana di Puncak Gunung Agung Bali, Warganet Geram: Penjarakan dan Blacklist!

Hayuning Ratri Hapsari | Rozi Rista Aga Zidna
Bule Foto Lepas Celana di Puncak Gunung Agung Bali, Warganet Geram: Penjarakan dan Blacklist!
Aksi bule lepas celana di Puncak Gunung Agung Bali (Instagram/@infobadung)

Banyak sekali tingkah bule yang mengotori pemandangan di media sosial. Berupa gambar maupun video kurang sedap dipandang, kerap kali berseliweran di media sosial. Mulai dari aksi bule yang bertelanjang dada ketika naik motor, berbonceng dengan gaya berhadapan, makai motor plat palsu, berkendara tidak mengenakan helm, dan lain sebagainya.

Baru-baru ini, telah tersebar foto atau gambar yang lebih parah dari itu. Melalui Instagramnya, pemilik akun atas nama @infobadung me-reupload foto-foto bule asal Rusia dari akun Instagram @chila_brazila, Senin (20/3/2023).

“Duh, semakin menjadi-jadi kelakuan para bule di Bali. Disinyalir dari postingan Instagram atas nama akun chila_brazila di Instagram pada postingan tanggal 19 Maret 2023, nampak seorang bule berdiri di atas Puncak Gunung Agung dengan tidak senonoh, yakni menurunkan celana ke bawah menghadap ke kawah. Bali darurat bule nakal,” tulis pengunggah sebagai caption.

BACA JUGA: Bule Ngamuk sampai Ajak Duel Pecalang di Bali, Netizen Meradang: Pulangin Aja

Pada empat foto yang diunggah itu, tampak pada foto pertama, seorang pria berkulit putih dengan kepala plontos sedang lepas celana menghadap ke kawah di Puncak Gunung Agung. Foto kedua, menunjukkan posisi bule tersebut, yaitu MT Agung 3142 MDPL Puncak Sejati 20-01-2023.

Sedangkan pada foto ketiga, rombongan para pendaki yang terdiri dari delapan bule pria (termasuk pria yang telah melepas celana pada foto pertama) dan 1 bule wanita. Mereka berpose di salah satu tempat peristirahatan.

Sementara pada foto terakhir, terlihat dua bule pria di tengah hutan yang sedang mendaki menuju Puncak Gunung Agung, lengkap dengan barang bawaan yang digendong.

BACA JUGA: Ini Peran dan Fungsi Pecalang, Polisi Adat Bali yang Dihormati Masyarakat

Menanggapi pemandangan kurang elok tersebut, warganet geram. Mereka menyuruh agar si bule cepat minta maaf, diberi hukuman, dan ditindak tegas.

"Harus ada upacara guru piduka (minta maaf). Biaya ditanggung si bule. Biar ada efek jera. Setelah itu deportasi," ujar @nand***

"Blacklist. Kasih hukuman," kata @ananda***

"Harus ditindak tegas, mereka sudah kelewatan. Penjarakan dan blacklist," ucap @esfans***

Sebagian warganet urun pendapat agar wisatawan yang suka bertindak kurang terpuji tersebut ditindak dengan membayar denda.

"Solusi terbaik untuk wisatawan yang tidak menghargai dan mengotori Pulau Bali harus ditindak dengan cara memberikan denda saja deh biar tidak terjadi hal begini lagi, sebagaimana di luar negeri, kan seperti itu biar jera," gumam @fentas***

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak