Unik, 6 Makanan Khas Lombok Ini Siap Menggoyang Lidah!

Hernawan | Hafsah Azzahra
Unik, 6 Makanan Khas Lombok Ini Siap Menggoyang Lidah!
Sayur ares (Instagram/piyoofficial_id)

Meskipun dikenal dengan masakan bercita rasa pedas, tetapi Lombok juga memiliki kudapan manis dan gurih yang tak kalah lezat. Kalau kamu memiliki waktu untuk mampir ke pulau 1000 masjid ini, sempatkanlah untuk mencicipi 6 makanan khas Lombok berikut ini. Hati-hati, awas ketagihan!

1. Tumbek

Tumbek (Instagram/bacaterus)
Tumbek (Instagram/bacaterus)

Tumbek adalah kuliner yang dibungkus dengan daun kelapa dan diolah dengan cara dikukus. Jajan ini terbuat dari tepung ketan yang dicampur dengan gula merah dan kelapa parut. Tumbek memiliki cita rasa yang manis, legit, dan gurih. Sehingga, kudapan ini cocok sebagai pendamping secangkir teh hangat di sore hari.

2. Tikel (Kue Bantal)

Tikel atau kue bantal (Instagram/terunededarementaram)
Tikel atau kue bantal (Instagram/terunededarementaram)

Tikel atau kue bantal adalah jajanan favorit masyarakat Sasak yang banyak ditemukan di Lombok Timur. Namun, jajanan ini juga bisa dibeli di pasar-pasar tradisional di pulau kecil ini. Kue bantal terbuat dari beras ketan yang dicampur dengan parutan kelapa dan garam. Berbeda dengan tumbek, kue bantal memiliki pisang sebagai isiannya di dalam. Penyuka olahan pisang wajib mencoba jajanan manis gurih yang satu ini, ya!

3. Opak-Opak Pelecing

Opak-opak pelecing (Instagram/silvimeilan)
Opak-opak pelecing (Instagram/silvimeilan)

Opak-opak adalah makanan yang mirip kerupuk. Opak-opak dibuat dengan cara mencampur tepung kanji dengan santan dan garam. Kemudian dibentuk menyerupai mangkuk. Makanan ini biasanya disajikan sebagai wadah dari pelecing kangkung yang sudah melegenda di pulau Lombok. Pedasnya sambal plecing, dan kriuk dari kangkung rebus, ditambah opak-opak dijamin bikin ngiler deh!

4. Sayur Ares

Sayur ares (Instagram/piyoofficial_id)
Sayur ares (Instagram/piyoofficial_id)

Sayur ares adalah sayur dengan bahan dasar pelepah pohon pisang. Tidak hanya buah dan daunnya yang bisa dimanfaatkan untuk membuat kuliner lezat, masyarakat sasak juga sering menyajikan sayur ares dalam berbagai acara maupun menu sehari-hari di rumah. Namun, pelepah pohon pisang yang bisa diolah untuk memasak sayur ini bukan sembarangan, melainkan harus pelepah pisang kepok atau pisang raja. Meski unik, bumbunya cukup sederhana, yaitu bumbu kare pada umumnya.

5. Beberuq Terong

Beberuq terong (Instagram/jayantifood)
Beberuq terong (Instagram/jayantifood)

Beberuq terong adalah sejenis 'lalapan' berbahan dasar terong gelantik yang renyah. Masakan pendamping ayam taliwang ini memiliki rasa yang segar. Kamu bisa menikmati beberuq terong yang disajikan mentah atau dibakar. 

6. Olah-Olah

Olah-olah (Instagram/lisamenda)
Olah-olah (Instagram/lisamenda)

Olah-olah adalah masakan yang dibuat masyarakat setempat ketika lebaran ketupat. Sayuran segar yang ditaburi bawang dan cabe ini dimakan dengan ditemani ketupat atau lontong. Meski begitu, di hari-hari biasa, olah-olah juga tidak terlalu sulit ditemui. Cukup banyak warung atau rumah makan menyediakan menu masakan ini.

Itu tadi 6 makanan khas Lombok yang manis dan gurih yang wajib kamu coba. Mana yang paling membuatmu tertarik?

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak