Tata Cara Kompres Foto Tanpa Software Tambahan Lewat Situs 11zon

Candra Kartiko | Sunatus Solikhah
Tata Cara Kompres Foto Tanpa Software Tambahan Lewat Situs 11zon
Ilustrasi memilih foto yang ingin di kompres (Pexels/Kerde Severin)

Ada berbagai macam cara kompres foto supaya ukuran filenya menjadi lebih kecil bisa dilakukan. Untuk caranya sendiri, bisa menggunakan software tambahan maupun melalui situs website khusus.

Kompres lewat situs, seperti milik 11zon menjadi opsi terbaik bagi mereka yang tidak ingin menggunakan software tambahan karena alasan tertentu. Salah satu alasannya karena kapasitas memori perangkat terbatas atau tidak cukup untuk pemasangan software lagi.

Ketika memang perangkat tidak mendukung untuk penambahan software, tidak perlu khawatir. Kamu tetap bisa mengompres foto melalui situs milik 11zon dengan tata cara sebagai berikut:

BACA JUGA: Review Film Indigo: What Do You See?, Rahasia Gelap Keluarga

1. Pertama-tama, pastikan terlebih dahulu mempunyai koneksi internet mumpuni karena cara ini hanya bisa dilakukan secara online. Sesudah perangkat terkoneksi internet, kunjungi laman https://imagecompressor.11zon.com/id/image-compressor/compress-jpeg-to-100kb.php.

2. Tunggu sampai halaman terbuka, lalu akan muncul tombol bertuliskan Pilih Gambar, tekan.

3. Cari dan pilih file gambar yang ingin di kompres menjadi berukuran lebih kecil. 

4. Setelah itu, tampilan gambar sesuai yang dipilih akan muncul. Tentukan persentase tingkat kompresi yang kamu inginkan. Pada halaman, akan secara otomatis memunculkan persentase sejumlah 60 persen. Tapi, kamu dapat mengubahnya menyesuaikan kebutuhan. Untuk mengubahnya, kamu hanya perlu menggeser tombol tingkat kompresi, kemudian tekan tombol bertuliskan Kompres. Tunggu hingga proses kompres dengan persentase sesuai keinginan selesai. Nantinya akan muncul informasi ukuran baru file gambar tersebut.

BACA JUGA: 8 Rekomendasi Podcast Spotify yang Wajib Kamu Dengar, Bikin Makin Berkembang!

5. Sekarang waktunya mendownload foto hasil kompres dengan cara menekan tombol bertuliskan Unduh.

6. Tunggu proses pengunduhan selesai dan foto akan langsung tersimpan dalam perangkat.

Menariknya, situs 11zon menyediakan pengunduhan dalam format file zip. Jadi, kamu bisa menambahkan beberapa file gambar yang ingin di kompres untuk nantinya dijadikan dalam satu folder.

Cara menambahkannya mudah, hanya dengan menekan tombol bertuliskan Tambahkan Gambar. Setelah semua file terupload, tekan tombol Unduh ZIP. Tunggu hingga proses pengunduhan selesai dan file hasil kompresan berbentuk zip akan otomatis tersimpan dalam perangkat.

Proses penerapan tata cara kompres foto di atas sebenarnya mudah dan cepat. Tapi, untuk tingkat kecepatannya menyesuaikan dengan kestabilan koneksi internet. Semakin stabil, akan semakin cepat proses kompresi filenya.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak