Diberitakan oleh SPOTV pada Senin (7/2/2022) bahwa grup Oh My Girl sedang mempesiapkan comeback untuk bulan Maret. Hal ini kemudian juga dikonfirmasi oleh WM Entertainment selaku agensi yang menaungi Oh My Girl, bahwa pada bulan Maret mendatang, grup K-Pop tersebut akan merilis album baru.
Memulai debut pada 21 April 2015 dengan 8 anggota, Oh My Girl merilis album pertamanya dengan judul yang sama dengan nama grupnya. Di tahun 2016, bersama dengan perilisan mini album ke-3, nama fandom resmi diumumkan yaitu "Miracle". Satu member bernama JinE meninggalkan grup pada tahun 2017 karena masalah kesehatan.
Oh My Girl kemudian membentuk sub-unit pertama di tahun berikutnya dengan nama Oh My Girl Banhana. Sub-unit tersebut beranggotakan Hyojung, Binne (nama panggung Yubin sebelum diubah), dan Arin. Di tahun 2019, Oh My Girl juga memperluas promosi dengan debut Jepang.
Oh My Girl juga pernah berpartisipasi dalam Quendoom, sebuah program kompetisi grup dan penyanyi yang disiarkan oleh Mnet dan diikuti oleh 5 kontestan lainnya itu Park Bom, AOA, Mamamoo, Lovelyz, serta (G)I-DLE. Oh My Girl memenangkan posisi pertama sebanyak 2 kali yaitu saat meng-cover lagu Destiny oleh Lovelyz dan membawakan remix lagu Twilight.
Oh My Girl terkenal akan lagu-lagu yang easy listening sehingga dinikmati banyak kalangan. Lagunya yang berjudul Nonstop pernah booming pada tahun 2020 dan mengantarkannya mendapat berbagai penghargaan. Di album yang sama, lagu b-side berjudul Dolphin juga viral dan banyak diedit oleh penggemar K-Pop ke dalam video-video pendek artis lain.
Pada Mei 2021, Oh My Girl mengeluarkan mini album berjudul Dear OhMyGirl yang di dalamnya memuat 6 lagu. Title track-nya yang berjudul Dun Dun Dance berhasil meraih 3 kali kemenangan untuk acara musik mingguan. Single tersebut juga sukses memuncaki Gaon Digital Chart dan mendapatkan penghargaan kategori Bonsang Award di Seoul Music Award dan Digital Song Bonsang di Golden Disk Award.
Apakah Miracle sudah tidak sabar menantikan comeback terbaru Oh My Girl? Yuk, kita nantikan sama-sama album barunya.
Baca Juga
-
Sering Dikira Sama, Ini Beda Hydrating dan Moisturizing pada Skincare
-
4 Tips Olahraga Tetap Aman dan Nyaman saat Ibadah Puasa
-
Life is Beautiful: Film Musikal dan Road Movie Tentang Permintaan Terakhir
-
Mengenali Berbagai Jenis Edelweis, Apakah Bunga Rawa Termasuk?
-
3 Macam Cara Stek untuk Memperbanyak Tanaman, Ayo Dicoba!
Artikel Terkait
-
IVE Jadi Girl Group K-Pop Pertama yang Akan Tampil di Lollapalooza Paris
-
When I'm With You: NCT Dream dan Konsep Lagu Mereka yang Menarik Hati
-
Gejolak Asmara, BLACKPINK Tunjukan Daya Tarik Cinta Lewat Lagu Whistle
-
BABYMONSTER Billionaire: Ketika Percaya Diri Mampu Bungkam Komentar Negatif
-
Kolaborasi Jisoo BLACKPINK dan Stray Kids di Proyek Baru, Penasaran?
Entertainment
-
Jadi Detektif, Yuri SNSD Ungkap Latihan Demi Peran di Parole Examiner Lee
-
3 Series Indonesia Tayang November 2024, Seru dan Menegangkan!
-
Bertabur Bintang, Film Wife & Dog Resmi Umumkan Jajaran Pemain
-
Nicholas Saputra Siap Bintangi Film 'Tukar Takdir', Adaptasi Buku Laris!
-
3 Film Korea Bertema Sejarah yang Hadirkan Beragam Kisah Menggugah
Terkini
-
Duka di Balik Komedi, Ulasan Novel Capslok: Capster Anjlok
-
3 Produk Wardah Crystal Secret Mengandung Arbutin Ampuh Samarkan Noda Hitam
-
Winger Jepang Kritik Pedas Kualitas Rumput GBK: Lapangan Tidak Rata
-
Prediksi Timnas Indonesia akan Main Defensif, Jepang Siap Tunjukan Dominasi
-
Ada Pop Ballad, Irene Red Velvet Usung Beragam Genre di Album Like A Flower