Melansir dari Soompi pada Selasa (22/3/2022), Onew SHINee akan segera melakukan comeback. Awalnya media Sport Chosun, melaporkan bahwa Onew sedang mempersiapkan album solo yang ditujukan untuk comeback pada bulan April. SM Entertainment selaku agensi yang menaungi Onew membenarkan berita yang telah dipublikasikan itu.
Album baru mendatang akan menjadi comeback Onew setelah 3 tahun 4 bulan sejak album "VOICE" yang dirilis pada 5 Desember 2018. Setelah itu ia masuk wajib militer pada 10 Desember 2018 dan kembali pada 8 Juli 2020.
Sejak kepulangannya dari wajib militer, Onew melanjutkan perannya sebagai leader SHINee dan bersama rekan grupnya meluncurkan album "Don't Call Me" serta "Atlantis" pada tahun 2021. Selain itu Onew juga bergabung menjadi pemain utama dalam drama musikal Midnight Sun.
Di tahun yang sama Onew juga menjadi anggota tetap acara variety Sea of Hope, sebuah program yang menayangkan beberapa selebriti bekerja bersama-sama, memasak, dan menyanyi untuk pengunjung. Acara ini merupakan salah satu rujukan bagi kamu yang ingin menikmati suasana pantai di malam hari sambil mendengarkan alunan merdu para penyanyi top Korea.
Selain Onew, ada Yoon Jong Shin, Lee Suhyun AKMU, Rosé BLACKPINK, dan sederet musisi-musisi berbakat lainnya. Beberapa nama besar di kancah hiburan Korea Selatan seperti Lee Dong Wook, Lee Ji Ah, dan Kim Go Eun juga menjadi bagian dari program ini.
Onew juga aktif mengisi soundtrack drama. Di tahun 2021 saja, dia menyumbangkan suara untuk 5 drakor. Baru-baru ini dirinya juga turut berkontribusi untuk OST (original soudtrack) drama Forecasting Love and Weather. Tidak cuma itu, Onew juga melakukan kolaborasi dengan artis lain. Bersama dengan solois Punch, Onew berpartisipasi dalam SM Station musim ke-4 dengan lagu "Way". Lagu ini kemudian dinyanyikannya bersama Ningning AESPA pada Konser SMTOWN yang digelar awal tahun lalu. Onew juga berkolaborasi dengan rekan satu agensinya, Kyuhyun Super Junior dan Taeil NCT untuk album spesial "2021 Winter SM Town: SMCU Express".
Pada bulan Januari lalu, ketika datang ke acara My Little Old Boy di stasiun TV SBS, Onew memberikan sedikit spoiler, "Jika kalian menunggu sedikit lebih lama, saya rasa saya akan bisa membalas kalian dengan musik yang bagus". Sejak saat itu Shawol (sebutan fans SHINee) sudah mengantisipasi comeback solo Onew.
Apakah kamu salah satu yang menunggu album baru Onew SHINee?
Baca Juga
-
Sering Dikira Sama, Ini Beda Hydrating dan Moisturizing pada Skincare
-
4 Tips Olahraga Tetap Aman dan Nyaman saat Ibadah Puasa
-
Life is Beautiful: Film Musikal dan Road Movie Tentang Permintaan Terakhir
-
Mengenali Berbagai Jenis Edelweis, Apakah Bunga Rawa Termasuk?
-
3 Macam Cara Stek untuk Memperbanyak Tanaman, Ayo Dicoba!
Artikel Terkait
-
BPM Bantah Rumor Pacaran Taemin SHINee dan Noze: Hanya Teman Kerja!
-
Punya Kekasih, Segini Kekayaan Taemin SHINee yang Tembus Rp 317 Miliar
-
Yeri Red Velvet Siap Babak Baru di Dunia Akting, Gabung Blitzway Studio?
-
Nasib Red Velvet Usai Wendy dan Yeri Putuskan Hengkang dari SM Entertainment
-
Keluar SM dengan Wendy, Yeri Red Velvet Tulis Pesan untuk Fans
Entertainment
-
5 Short Drama China yang Dibintangi Jin Mei Chen, Beragam Genre!
-
Makin Viral, Jumbo Tembus 4 Juta Penonton di Bioskop Indonesia
-
Demi Moore Ngaku Sudah Prediksi Mikey Madison yang Menangkan Piala Oscar
-
Snow White Dilarang Tayang di Lebanon Imbas Negara Asal Gal Gadot
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
Terkini
-
The Wild Robot Escapes, Kisah Epik Tentang Rumah, Cinta, dan Kebebasan
-
AFF Bentuk Tim ASEAN All Stars, Perlukah Para Pemain Timnas Indonesia Turut Serta?
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa