Dua pesohor papan atas Korea Selatan, Hyun Bin dan juga Son Ye Jin pada akhirnya meresmikan hubungan mereka ke jenjang pernikahan. Pasangan yang sudah menjalin hubungan sebagai kekasih semenjak beberapa tahun lalu tersebut, pada membawa kisah cinta mereka ke ikatan janji suci pada 31 Maret 2022. Rona kebahagiaan pun memancar dari kedua mempelai pada prosesi pernikahan yang berlangsung dengan mewah tersebut.
Berlangsung di Aston House yang memiliki pandangan indah ke Sunga Han, Hyun Bin dan Son Ye Jin tampak elegan dalam busana pernikahan yang membalut mereka berdua. Meskipun jumlah tamu undangan yang hadir dibatasi sejumlah 300 orang karena masih dalam suasana pandemi Covid-19, namun hal tersebut tak mengurangi kesakralan dan kebahagiaan yang mereka rasakan.
Mengkonsepkan sebuah acara outdoor, Hyun Bin dan Son Ye-jin mengadakan upacara pernikahan pada pukul 4 sore waktu setempat di Aston House of Grand Walkerhill Hotel di Gwangjin-gu, Seoul. Pernikahan tersebut digelar secara tertutup, hanya mengundang orang tua dan kenalan dari kedua keluarga. Sebuah acara yang terkesan ekslusif karena memang sedari awal keduanya menyatakan hanya akan menundang orang-orang terdekat saja.
Sederet pesohor dunia hiburan Korea selatan pun terlihat. Para tamu termasuk Jang Dong-gun dan Ko So-young, serta bintang top seperti aktor Gong Yoo, Gong Hyo-jin, Ha Ji-won, Jung Hae-in, dan Han Jae-suk. Namun, kedua mempelai juga melakukan identifikasi para tamu undangan sebelum mereka masuk ke area yang digunakan untuk acara pernikahan.
Saking meriahnya acara ini, dan dengan paduan konsep yang sangat serasi, media-media korea pun tak segan untuk menjuluki pernikahan Hyun Bin dan Son Ye Jin ini sebagai Wedding of the Century atau Penikahan abad ini. seperti contoh, media hiburan ternama Korea Selatan, Hancinema, menjelaskan bahwa meskipun dihadiri personel yang terbatas, namun konsep acara, rangkaian acara, ekslusifitas penyeenggaraan, tempat penyelenggaraan dan juga deretan tamu undangan yang hadir, membuat pernikahan keduanya layak untuk mendapatkan julukan tersebut.
Pun demikian dengan laman koreanfilms yang menyatakan bahwa persiapan yang matang dari kedua mempelai, membuat pernikahan keduanya berjalan seperti yang diimpikan oleh banyak orang, dan layak untuk mendapatkan sebutan sebagai pernikahan abad ini.
Selamat untuk Hyun Bin dan Son Ye Jin!
Baca Juga
-
Dean James Masuk Radar Ajax, Persaingan Bek Kiri Skuat Garuda Bakal Kian Berdarah-Darah!
-
John Herdman Mainkan Gaya Kick and Rush, 2 Pemain Ini Berpotensi Dicoret dari Timnas Indonesia!
-
Dikritik Meski Belum Bekerja di Timnas, PSSI dan John Herdman Sudah Berada di Jalur yang Benar?
-
John Herdman Cari Asisten Pelatih Lokal, Meski Layak, Sebaiknya Jangan Nova Arianto!
-
Usung Permainan Intensitas Tinggi, Kepelatihan John Herdman Jadi Akhir Era Pemain Uzur di Timnas?
Artikel Terkait
Entertainment
-
4 Drama Baru Sambut 2026, Dibintangi Lu Yuxiao hingga Zhao Liying
-
Penulis Kpop Demon Hunters Digaet Tim Burton untuk Garap Proyek Sci-fi
-
Adolescence Sukses Raih 4 Kemenangan dari 5 Nominasi di Golden Globe 2026
-
Aurelie Moeremans Ungkap Rasa Lega: Isu Child Grooming Tak Lagi Diabaikan
-
Manga Dark Romance Firefly Wedding Diadaptasi Anime oleh David Production
Terkini
-
Broken Strings, Menyelami Luka Lama dan Keberpihakan Pada Korban
-
Mencari Jati Diri di Era Digital: Mengapa Gen Z Terjebak dalam Cermin Palsu Media Sosial?
-
John Herdman Latih Timnas Indonesia, Beberapa Nama Ini Berpeluang Comeback!
-
Laptop Pelajar Januari 2026: Mulai 2 Jutaan, Mana yang Paling Worth It?
-
4 Micellar Water Kandungan Rose Water Bikin Kulit Lembap, Cerah, dan Segar