Pada tanggal 11 Mei 2022, Soompi melaporkan bahwa PSY dan Suga BTS telah memenangkan trofi acara musik pertama mereka untuk lagu kolaborasi mereka, 'That That' !
Kandidat untuk tempat pertama di acara musik Show Champion adalah 'SHUT DOWN' dari CLASS:y, 'FEARLESS' dari LE SSERAFIM, 'That That' dari PSY dan Suga BTS, 'CITT' (Cheese In The Trap) Moonbyul dari MAMAMOO, dan 'If We Ever Meet Again' Lim Young Woong.
Trofi akhirnya jatuh ke tangan PSY dan Suga. 'That That' memang pantas memenangkan tempat pertama di Show Champion karena lagu tersebut memulai debutnya minggu ini di chart Hot 100 Billboard di No. 80, serta No. 2 di chart Billboar's Global Excl. US dan Nno. 5 di chart Billboard Global 200.
Chart Hot 100 Billboard memberikan peringkat mingguan untuk lagu-lagu paling populer di Amerika Serikat. Sementara itu, chart Billboard Global Excl. US dan Global 200 yang diluncurkan pada September 2020, memeringkat lagu berdasarkan streaming dan data penjualan single atau album dari lebih dari 200 wilayah. Namun, khusus untuk Global Excl. US, tidak menghitung angka streaming dan penjualan di Amerika Serikat.
Di chart Global 200, "That That" debut di No. 5 dengan 67,7 juta streaming dan 29.600 unit terjual secara global selama minggu pertama perilisannya.
Lagu 'That That' sekarang menjadi proyek kolari dengan charting tertinggi dari anggota BTS yang berhasil masuk peringkat 10 teratas di chart. Pada bulan Februari, lalu lagu 'Stay Alive' Jungkook yang juga diproduksi oleh Suga hanya debut di No 13 di chart.
Lalu, di chart Billboard Global Exl. US, 'That That' secara mengesankan memulai debutnya di No. 2, mengumpulkan 61,5 juta streaming dan 18.800 copy terjual di luar Amerika Serikat. Tepat setelah dirilis, 'That That' juga menyapu tangga lagu iTunes di seluruh dunia termasuk Amerika Serikat, Jepang, Kanada, dan banyak lagi. 'That That' juga melesat ke No 1 di chart realtime Bugs di Korea
Pada 6 Mei 2022 lalu, 'That That' menjadi video musik K-Pop tercepat tahun 2022 yang melampaui 100 juta penayangan di YouTube, hanya membutuhkan waktu sekitar tujuh hari dan 21 menit.
Lagu 'That That' juga merupakan musik video kedelapan PSY yang melampaui 100 juta penayangan di YouTube setelah 'Gangnam Style', 'Gentleman', 'Hangover', 'Daddy', 'New Face', 'I LUV IT', dan 'Oppa is Just My Style (versi alternatif dari 'Gangnam Style' yang menampilkan HyunA).
Selamat untuk PSY dan Suga BTS atas trofi pertamanya dengan lagu 'That That'!
Tag
Baca Juga
-
Sinopsis Film Kingdom of the Planet of the Apes, Tayang 10 Mei 2024
-
Resmi Berkencan dengan IU, Lee Jong Suk Tulis Surat Mengharukan untuk Fans
-
Daftar Pemenang KBS Drama Awards 2022, Ada Lee Seung Gi dan Joo Sang Wook!
-
Keren! BTS Masuk Daftar Musisi yang Banyak Pecahkan Rekor Tahun 2022
-
Keren! Belum Resmi Rilis Album Solo, Jimin BTS Kembali Memecahkan Rekor Ini
Artikel Terkait
-
Kang Daniel Terjebak dalam Hubungan Cinta yang Menyakitkan di Lagu 'Mess'
-
Ulasan Lagu FIFTY FIFTY 'Perfect Crime': Cinta Gelap yang Memikat
-
Ulasan Lagu JENNIE 'Like JENNIE': Simfoni Percaya Diri dan Gengsi
-
Record Store Day Yogyakarta 2025, Lebarannya Rilisan Fisik Kini Balik Ke Pasar Tradisional
-
Andhe-andhe Lumut: Langgam Tentang Loyalitas, Kejujuran, dan Self Confident
Entertainment
-
Kang Daniel Terjebak dalam Hubungan Cinta yang Menyakitkan di Lagu 'Mess'
-
Ulasan Lagu FIFTY FIFTY 'Perfect Crime': Cinta Gelap yang Memikat
-
Media Asing Turut Soroti Rekor Jumbo Usai Raup 1 Juta Penonton di Bioskop
-
Ulasan Lagu JENNIE 'Like JENNIE': Simfoni Percaya Diri dan Gengsi
-
5 Drama Jepang yang Dibintangi Miori Takimoto, Terbaru Ada Tokyo Holiday
Terkini
-
Masuki Fase Krusial, Bagaimana Aturan Kelolosan Babak Grup Piala Asia U-17?
-
3 Pencapaian Indonesia yang Bisa Bikin Malu Korea Selatan di AFC U-17, Pernah Kepikiran?
-
Masuk Daftar Top Skor AFC U-17, Evandra Florasta Terbantu Kelebihan Mental Reboundnya
-
Zahaby Gholy, Pembuka Keran Gol Timnas U-17 dan Aset Masa Depan Persija
-
5 Rekomendasi Buku untuk Belajar Mindfulness ala Orang Jepang, Wajib Baca!