Pada Senin (23/5/2022), Soompi melaporkan jika aktor Woo Do Hwan berpartisipasi dalam pemotretan dan wawancara dengan majalah 1st Look.
Selama pemotretan, Woo Do Hwan memamerkan sisi sporty dengan berpose di lapangan, dan ia memancarkan pesona yang sangat luar biasa.
Dalam sesi wawancara setelah pemotretan dengan 1st Look, Woo Do Hwan berbicara tentang bagaimana hidupnya telah berubah setelah menjalani wamil.
Seperti yang diketahui, semua pria di Korea Selatan yang berusia 18-27 tahun harus menjalani Wajib Militer atau sering kali disingkat sebagai wamil. Mereka akan mengikuti pendidikan militer agar mereka bisa membela negara.
Woo Do Hwan mengaku jika pola pikirnya berubah setelah dia selesai menjakani Wajib Militer. Dia dengan jujur berkata, “Sekarang [setelah selesai wamil] saya merasa telah melepaskan beban yang saya alami selama sepuluh tahun. Setiap hari sebelum memasuki militer, saya akan berpikir tentang kapan sebaiknya saya bergabung dengan tentara. Saya menunggu setahun, kemudian dua tahun."
Dia menambahkan, "Saya banyak berpikir [tentang wamil] ketika saya sedang mengerjakan proyek drama saya juga. Saya pikir saya memiliki keinginan dan obsesi untuk menunjukkan kinerja yang baik karena saya takut apa yang telah saya lakukan selama ini akan jadi sia-sia. Sekarang saya dapat melanjutkan hidup saya dan karir saya sebagai aktor, dan masih banyak lagi yang bisa saya lakukan. Saya merasa santai, dan saya juga menyadari pentingnya bisa bekerja.”
Ketika ditanya tentang perbedaan hidupnya saat berusia dua puluhan dan tiga puluhan, aktor tersebut menjelaskan, “Pertama, saya telah menyelesaikan wajib militer saya. Saya pikir saya harus mengambil lebih banyak tantangan saat saya memperluas peran saya sebagai aktor. Sekarang, saya menjadi lebih bebas dan berani dalam pilihan yang saya buat. Saya juga lebih santai. Di usia dua puluhan, saya merasa tidak bisa sesantai ini karena saya terus berlari [mengejar karir].”
Woo Do Hwan kemudian mengungkapkan keingannya untuk bisa pergi ke mana saja. Dia menjelaskan, “Saya ingin menjadi seperti kupu-kupu yang bisa pergi ke mana saja dengan bebas. Jika ada tempat yang cocok saya, saya akan terbang ke mana pun itu.”
Pemotretan dan wawancara lengkap Woo Do Hwan akan tersedia di majalah 1st Look edisi bulan Juni mendatang.
Baca Juga
-
Sinopsis Film Kingdom of the Planet of the Apes, Tayang 10 Mei 2024
-
Resmi Berkencan dengan IU, Lee Jong Suk Tulis Surat Mengharukan untuk Fans
-
Daftar Pemenang KBS Drama Awards 2022, Ada Lee Seung Gi dan Joo Sang Wook!
-
Keren! BTS Masuk Daftar Musisi yang Banyak Pecahkan Rekor Tahun 2022
-
Keren! Belum Resmi Rilis Album Solo, Jimin BTS Kembali Memecahkan Rekor Ini
Artikel Terkait
-
Ini Kisi-kisi Rekrutmen Bersama BUMN 2025 Tahap 1
-
Mino WINNER Mengaku pada Polisi Soal Tuduhan Bolos Wajib Militer
-
Selesai Wamil, Kai EXO akan Lanjutkan Siaran TV Detective: The Trade Secret
-
Wawancara Indra Kahfi: Cerita Bhayangkara FC Promosi hingga Tugas sebagai Abdi Negara
-
Ogah Disebut Pengangguran, Anies Baswedan Mulai Ikut Wawancara Kerja: Overqualified Ini Mah!
Entertainment
-
82Major 'Takeover' Upaya Pemberontakan Diri Lewat Melodi yang Intens
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Pertama Lagu 1999 di Program 'Show Champion'
-
Ulasan Lagu UNIS 'Swicy': Rasa Manis Pedas dalam Harmoni yang Memikat
-
5 Drama China Tayang April 2025, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Tayang Bulan Juni, Lee Je Hoon dan Yoo Hae Jin Adu Strategi di Film Big Deal
Terkini
-
Perkuat Nilai Komoditas dan Pemasaran Berkualitas, GEF SGP Indonesia dan Supa Surya Niaga Teken MoU
-
Tanpa Naturalisasi, 3 Pemain Ini Bisa Bela Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia
-
Eduardo Almeida Dukung Peningkatan Kualitas Sepak Bola Indonesia, Mengapa?
-
Piala Asia U-17 dan Potensi Terjadinya Perang Saudara di Puncak Perhelatan
-
Tak Bisa Capai Semifinal Piala Asia U-17, Timnas Indonesia Gagal Total?