Menjelang comeback repackage full album kedua NCT Dream bertajuk 'Beatbox' pada tanggal 30 Mei 2022 mendatang sukses menjadi topik hangat dan mencuri perhatian publik. Terutama video promosi singkat lagu 'Beatbox' yang mereka unggah di Tiktok, Instagram, Twitter, dan juga YouTube.
Melansir dari situs Naver pada Kamis 27 Mei 2022, boy group asal SM Entertainment tersebut menjadi viral dan topik pembicaraan hangat di TikTok setelah video promosi singkat mereka untuk lagu 'Beatbox' mencapai jumlah total penonton melebih 325 juta.
NCT Dream telah memperkenalkan rangkaian video promosi untuk album 'Beatbox' jauh hari sebelum tanggal perilisan resmi. Video promosi singkat dengan tema di mana para member NCT Dream menjadi sebuah perkumpulan dengan sebutan 'DREAM SQUAD' dan mulai membuat musik mereka sendiri telah diunggah melalui TikTok, Instagram, Twitter, dan YouTube mulai tanggal 10 Mei lalu.
Lagu 'Beatbox' sendiri memiliki sumber musik yang dapat dikreasikan dari sumber suara apa saja, dan poin koreografi penuh kreativitas dari member NCT Dream berhasil menarik rasa penasaran publik.
Sementara itu, di platform global TikTok, jumlah penonton untuk video promosi singkat 'Beatbox' telah melebihi dari 136,89 juta views, dan jumlah konten kreatif yang dibuat dengan antusias para penggemar, serta hastag #DREAMSQUAD telah mencapai jumlah penonton 189 juta.
Video 'BringYourBeatbox' telah mencatat jumlah penonton sekitar 136 juta, menambah jumlah total penonton untuk promosi video singkat lagu 'Beatbox' menjadi 325 juta penonton secara keseluruhan, mengundang reaksi yang hangat di platform global tersebut.
NCT Dream juga akan mempromosikan #BringYourBeatbox challenge di TikTok. Setiap orang dapat berpartisipasi dengan mengunggah video secara bebas ke platform TikTok dengan menggunakan musik dari lagu 'Beatbox' serta menggunakan hastag #DREAMSQUAD, mulai tanggal 25 Mei hingga 10 Juni 2022.
Tidak hanya itu, para partisipan #BringYourBeatbox challenge ini nantinya akan dipilih secara langsung oleh member NCT Dream, dan akan diundang ke gedung SM Entertainment di Seongsu-dong atau lebih dikenal dengan KWANGYA, serta berkesempatan melakukan TikTok challenge bersama member NCT Dream.
Album repackage kedua NCT Dream akan dirilis secara resmi pada tanggal 30 Mei 2022 di berbagai platform musik, tepat pada pukul 18.00 KST.
Baca Juga
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
-
Intip Keseruan Idola SM Entertainment di Teaser Program The Game Caterers 2
-
G-Dragon Ekspresikan Ikatan Kuat dengan Fans di Lagu Baru 'Home Sweet Home'
-
Raih Piala di MAMA Awards 2024, Pidato RIIZE Bikin Nangis Penggemar
-
NCT Dream Raih Kemenangan Pertama Lagu When I'm With You di Show Champion
Artikel Terkait
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
-
Intip Keseruan Idola SM Entertainment di Teaser Program The Game Caterers 2
-
The8 SEVENTEEN Bersiap Rilis Album Debut Solo Bertajuk Stardust pada Desember Mendatang
-
Ada Inovasi Terbaru Kirim Hadiah Virtual Motor dan Makanan di TikTok LIVE, Begini Caranya
-
Catat Tanggalnya! Lisa BLACKPINK Siap Rilis Album Bertajuk Alter Ego pada 2025 Mendatang
Entertainment
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Intip Keseruan Idola SM Entertainment di Teaser Program The Game Caterers 2
Terkini
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
Mama yang Berubah Jadi Peri di Mummy Fairy and Me 4: Keajaiban Putri Duyung