Tak Jarang grup K-Pop berakhir bubar karena berbagai alasan yang beragam. Di tengah-tengah antusias jutaan penggemar yang begitu mendukung mereka, BLACKPINK mengungkapkan bagaimana pendapat mereka tentang kemungkinan BLACKPINK akan bubar di masa depan.
Merangkum dari Koreaboo pada Senin (30/5/2022), member BLACKPINK bersama Rolling Stone membahas masa depan mereka sebagai grup dan bagaimana pendapat mereka jika suatu saat nanti BLACKPINK bubar.
"Apa kalian pernah membayangkan kehidupan masa depan kalian tanpa BLACKPINK?"
Ketiga member BLACKPINK mendapatkan pertanyaan yang sama dalam wawancara individu bersama Rolling Stone, kecuali Jisoo, dan begini jawaban mereka.
"Aku berpikir tentang hal itu, tetapi aku yakin BLACKPINK tidak akan bubar. BLACKPINK adalah keluargaku untuk selamanya. Aku tumbuh bersama mereka. Mereka adalah bagian dari hidupku, dan aku pikir BLACKPINK tidak akan bubar. Rasanya bodoh sekali jika aku pernah berpikir akan hal itu," ungkap Rose.
Ia pun melanjutkan, "Tetapi, kalian tahu kan, jika sesuatu terlihat sangat berharga buat kalian dan kalian sangat mencintainya, kalian pasti akan berpikir tentang kehilangan, itu karena kalian tidak ingin benar-benar kehilangannya."
Jennie juga memberikan jawaban yang hampir sama dengan Rose, ia menegaskan, "Aku tidak pernah berpikir BLACKPINK akan berakhir di hatiku, yah mungkin terdengar seperti menggombal. Tak peduli apa pun yang kulakukan, aku akan selalu menjadi bagian dari BLACKPINK. Meskipun kami telah berumur 70 tahun, dan memiliki kehidupan sendiri, aku akan tetap berpikir aku adalah BLACKPINK, aku sangat setia."
"BLACKPINK bagiku lebih dari sekadar kita membuat musik bersama atau tidak, mereka adalah bagian dari keluargaku. Kami tidak bisa tidak mengakui keluargamu sendiri. Tentu saja akan ada masa senang dan susah; semua orang sibuk, kalian sering bertemu satu sama lain, kemudian jarang bertemu, tetapi meskipun begitu kalian tetaplah sebuah keluarga," tambahnya.
Terakhir, Lisa mengungkapkan perasaannya, "Aku tidak yakin kami pernah membicarakan hal ini di antara para member. Kami bercanda dan mengatakan bahwa Jisoo akan tinggal di Hawaii, Lisa akan kembali ke Thailand, tetapi aku tidak mau berpikir soal BLACKPINK bubar. Rasanya terlalu sedih."
"Suatu hari kami akan menikah dan memiliki kehidupan masing-masing. Namun, kemudian aku melihat grup Spice Girls, mereka melakukan konser reuni setelah sekian lama. Bisakah kami melakukan hal seperti itu juga? Bisakah aku menari seperti sekarang ini? Aku pikir, bukankah BLACKPINK masih akan bertahan setidaknya sepuluh tahun lagi? Kami akan berumur hampir 40 tahun saat waktu itu tiba."
Itu tadi kabar terbaru dari BLACKPINK dan reaksi para member tentang kemungkinan jika BLACKPINK bubar suatu hari nanti. Bagaimana pendapatmu?
Baca Juga
-
Express Mode oleh Super Junior: Tak Pernah Berhenti Raih Tujuan dan Mimpi
-
Jellyous oleh ILLIT: Perasaan Gugup Setelah Membuat Janji Temu dengan Orang Spesial
-
Jeon Somi Ajak Jadi Karakter Utama di Kehidupan Sendiri Lewat Lagu Terbaru, EXTRA
-
NCT Dream Kunjungi Masa Lalu di Teaser Video Musik Lagu Terbaru 'BTTF'
-
Doh Kyung Soo Galakkan Semangat Bernyanyi Bersama di Lagu Baru, Sing Along
Artikel Terkait
Entertainment
-
Baru 5 Hari, Jurassic World Rebirth Mengganas di Puncak Box Office
-
Anime Boku no Hero Academia Vigilantes Lanjut Season 2, Bakal Tayang 2026 Mendatang
-
Express Mode oleh Super Junior: Tak Pernah Berhenti Raih Tujuan dan Mimpi
-
Akan Rilis di Indonesia, Ulik Lebih Dalam Film Kimetsu no Yaiba: Infinity Castle
-
Beda Sehari, Pledis Umumkan Tanggal Wamil Hoshi dan Woozi SEVENTEEN
Terkini
-
Ulasan Buku Hello, Habits: Mejadi Versi Terbaik Diri Lewat Kebiasaan Kecil
-
4 Toner Diklaim Ampuh Melembapkan Kulit Kering dan Memperbaiki Skin Barrier
-
Review Buku You Don't Need to be Loved by Everyone: Bahagialah Tanpa Validasi Siapa pun
-
Dua Pemain ASEAN yang Pernah Bertanding Lawan Mendiang Diogo Jota, Siapa yang Bisa Mengalahkan?
-
Cerita Remaja dan Kuliner Khas Betawi Berpadu dalam Novel Delicious Lips