Tepat tanggal 2 Agustus 2022, salah satu member NCT yakni Mark merayakan ulang tahunnya yang ke-24 (umur Korea). Mark lahir di Toronto, Kanada, dan merupakan salah satu member NCT yang berasal dari luar Korea Selatan.
Selain memiliki bakat yang luar biasa dalam hal rap dan juga menari, Mark juga memiliki fakta unik yang membuat pria bernama lengkap Mark Lee ini semakin spesial di mata para penggemarnya.
Yuk, kita simak 5 fakta unik mengenai Mark NCT.
1. Pecinta Semangka
Sudah bukan rahasia lagi di kalangan NCTzen (fans NCT) bahwa Mark terobsesi dengan buah semangka. Dalam setiap kesempatan dan konten acara yang ia hadiri, Mark selalu terlihat begitu atusias ketika terdapat buah semangka atau bahkan sekadar menyebut kata semangka saja sudah membuatnya tersenyum lebar.
Mark juga pernah mengatakan ia ingin memiliki kebun semangka, agar bisa memakan buah tersebut tiap hari.
2. Punya alis menyerupai ilustrasi burung camar
Salah satu feature wajah yang membuat Mark mudah dikenali dan menjadi kebanggaannya adalah alis yang ia miliki.
Mark memiliki bentuk alis yang melengkung sama rata, kiri dan kanan menyerupai ilustrasi burung camar dalam gambar. Karena bentuk alisnya tersebut, para member NCT yang lain kerap memanggilnya seagull (burung camar).
3. Ikut audisi karena guru di sekolahnya sedang demo
Dalam salah satu program acara 'Daebak Show' yang ditayangkan di channel YouTube Dive Studio, Mark pernah menceritakan bagaimana ia bisa masuk ke SM Entertainment.
Mark mengaku ia tahu ada audisi global dari SM Entertainment di Vancouver, Kanada, tetapi ia tidak tertarik untuk mengikutinya. Justru sang kakak laki-laki yang ingin mengikuti audisi tersebut.
Secara kebetulan hari itu ia tidak masuk sekolah karena guru di sekolahnya tengah berdemo, Mark pun memutuskan coba-coba ikut audisi dan diterima.
4. Member NCT dengan unit terbanyak
Tak diragukan lagi, Mark merupakan salah satu member ACE dari NCT karena kemampuan rap dan menarinya yang luar biasa. Sejak debut di tahun 2016 bersama NCT, Mark menjadi member dengan unit terbanyak, yaitu NCT U, NCT 127, NCT Dream, dan SuperM.
5. Anak laki-laki idaman semua orang
Mark NCT dikenal memiliki kepribadian yang baik, pekerja keras, peduli terhadap orang lain, dan tak pernah membuat masalah. Bukan hanya para staf SM Entertainment saja yang mengakui hal tersebut, tetapi hampir setiap orang yang pernah bekerja dengannya akan memuji kepribadian Mark.
Bahkan semua member NCT pun memilih Mark sebagai adik atau saudara yang baik. Sementara kedua member NCT Dream yakni Chenle dan Haechan bercita-cita memiliki anak laki-laki seperti Mark. Mereka mengaku akan sangat bahagia dan tidak akan kerepotan membesarkannya.
Itu tadi 5 fakta unik mengenai Mark NCT. Dari kelima fakta tersebut adakah salah satu darinya yang menjadi alasan kalian menyukai Mark?
Baca Juga
-
Comeback Solo Lewat Lagu Saturday Preacher, Cha Eun Woo Ungkap Sisi Liar
-
Termurah Rp 1,25 Juta, Ini Daftar Harga Tiket Konser NCT Wish di Jakarta
-
Pilih Independen, AKMU Siap Hengkang dari YG Entertainment setelah 12 Tahun
-
IDID Melawan Batasan dan Tetap Jadi Diri Sendiri di Lagu Terbaru, Push Back
-
Duet 2 Vokalis Utama, Doyoung NCT Gaet Belle Kiss of Life di Single Terbaru
Artikel Terkait
-
3 Member Positif Covid-19, Fanmeet NCT 127 di Jepang akan Dihadiri 6 Member
-
Johnny, Jaehyun, dan Mark Absen dari Fan Meeting NCT 127 Agensi Ungkap Alasannya
-
5 Fakta Madagaskar, Salah Satu Negara yang Memiliki Pulau Terbesar di Dunia
-
Kim Da Mi Resmi Gabung ke Agensi Song Hye Kyo cs
-
Ulang Tahun yang ke-40, Syahrini Pose dengan Busana Mewah dan Elegan Serba Emas
Entertainment
-
OOTD Dress ala Kim Hye Joon: 4 Gaya Effortless Cocok di Semua Mood!
-
Inara Rusli Diterpa Isu Perselingkuhan? Istri Sah Diduga Lapor ke Polisi
-
Frieren Season 2 Rilis Trailer Baru, Petualangan Menuju Aureole Berlanjut
-
Comeback Solo Lewat Lagu Saturday Preacher, Cha Eun Woo Ungkap Sisi Liar
-
Wajib Masuk Watchlist! 4 Rekomendasi Anime Rock dengan Musiknya Bikin Candu
Terkini
-
Poster Toy Story 5 Dirilis, Woody dan Buzz Hadapi Tantangan Era Digital
-
Ancaman Hoaks dan Krisis Literasi Digital di Kalangan Pelajar Indonesia
-
Bukan yang Pertama di Asia, Indonesia Lanjutkan Tradisi Tuan Rumah FIFA Series
-
Menikah Tak Punya Batas Waktu: Saatnya Berhenti Bertanya Kapan?
-
Putusan Bersejarah: Pengadilan Jepang Nyatakan Cloudflare Bertanggung Jawab atas Pembajakan