Dating reality show di Korea Selatan menjadi sangat digemari belakangan ini. Salah satu yang paling terkenal adalah Single's Inferno yang ditayangkan di Netflix pada 2021 lalu. Setelah ketenarannya, banyak dating show lain yang muncul dan menjadi terkenal. Salah satu yang saat ini menjadi perbincangan di media sosial adalah season baru dari dating reality show bertajuk 'Exchange' atau 'Transit Love'. Season 1 ditayangkan pada TVing tahun 2021 dan season 2 nya ditayangkan tahun ini dengan judul 'Exchange 2'.
Dirangkum melalui Viu, 'Exchange 2' atau 'Transit Love 2' adalah sebuah dating reality show dengan konsep tinggal bersama dalam satu rumah bersama mantan kekasih. Namun, masing-masing dari pasangan mantan kekasih ini harus berpura-pura untuk tidak mengenal satu sama lain. Semua peserta akan berinteraksi satu sama lain selama waktu yang ditentukan. Mereka akan diberikan kesempatan untuk memilih mantan kekasih mereka atau orang baru pada akhir acara. Selama tinggal bersama, mereka juga akan menyelesaikan beberapa misi yang diberikan oleh kru acara agar semakin mengenal satu sama lain.
Acara ini masih diproduseri oleh orang yang sama yang memproduseri 'Exchange' season pertama, yakni Lee Jin Joo. Selain para peserta yang tinggal bersama, akan ada panelis juga yang akan memberikan komentar di sepanjang acara. Mereka adalah Simon D, Kim Yewon, Yura, Lee Yong Jin, dan satu panelis tamu yang berganti di beberapa episodenya. Untuk episode pertama, terkonfirmasi BamBam terpilih sebagai panelis tamu. Pada beberapa episode, pasangan mantan kekasih ini akan diungkap satu demi satu dan panelis bertugas menebak kontestan mana yang selama ini merupakan mantan pasangan kekasih.
Selain panelis, kontestan yang bergabung terkonfirmasi adalah Jung Gyu Min, Choi Yi Hyun, Kim Tae I, Park Won Bin, Kim Ji Soo, Lee Na Yeon, Lee Ji Yeon, Seon Min Gi, dan saat artikel ini ditulis, Sung Hae Eun bergabung menjadi kontestan baru. Selama episode 1, para kontestan bertemu untuk pertama kalinya dan saling berkenalan satu sama lain. Episode demi episode berlangsung dengan menyenangkan, namun, pada episode 4 penggemar dikejutkan dengan dikeluarkannya Choi Yi Hyun dari acara karena dinilai telah melanggar peraturan yang ada. Hal mengejutkan tersebut menambah ketegangan baru dan semakin bertambahnya episode baru, keseruan acara juga semakin meningkat.
Bagaimana? Apakah kamu sudah menonton 'Exchange 2'?
Tag
Baca Juga
-
4 Alasan Kamu Wajib Nonton 'The Wedding War', Survival Show Baru Milik tvN
-
3 Lagu Kpop yang Cocok Didengar Sambil Baca Buku, Mana Favoritmu?
-
5 Rekomendasi Show Korea Seru di 2023, Sudah Nonton?
-
Bikin Kagum, Yeonjun TXT Kuasai Banyak Koreografi K-Pop di The Game Caterers
-
Bukan Comeback, BLACKPINK Pecahkan Rekor YouTube dengan 'Ready For Love'
Artikel Terkait
-
Stray Kids Donasi Rp9 Miliar untuk Korban Kebakaran Hutan di Korea Selatan
-
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia U-17 vs Korea Selatan Jelang Piala Asia U-17 2025
-
Kisah Heroik Sugianto, WNI yang Jadi 'Pahlawan' dalam Tragedi Kebakaran Korea Selatan
-
Ritual Leluhur Berujung Tragis: Pria Ini Diduga Picu Kebakaran Hutan Terburuk dalam Sejarah Korsel
-
Kobaran Maut di Korea Selatan: 24 Nyawa Melayang, Angin Kencang Perparah Kebakaran
Entertainment
-
Bikin Gagal Move On! 3 Drama Medis Korea Ini Siap Bikin Kamu Pengen Jadi Dokter!
-
Reuni Lagi, Lee Do Hyun dan Go Min Si Bakal Bintangi Drama Baru Hong Sisters
-
Mark NCT Wujudkan Mimpi Jadi Bintang di Teaser Terbaru Album The Firstfruit
-
Resmi! Spider-Man: Brand New Day Rilis 2026, Siapa Saja yang akan Muncul?
-
Kai EXO Siap Sambut Musim Panas di Teaser Video Musik Lagu 'Adult Swim'
Terkini
-
Review Novel 'Entrok': Perjalanan Perempuan dalam Ketidakadilan Sosial
-
Lebaran Usai, Dompet Nangis? Waspada Jebakan Pinjol yang Mengintai!
-
Review Film All We Imagine as Light: Kesunyian di Tengah Hiruk-pikuk Mumbai
-
Generasi Unggul: Warisan Ki Hajar Dewantara, Mimpi Indonesia Emas 2045?
-
4 Facial Wash dengan Kandungan Probiotik, Jaga Keseimbangan Skin Barrier!