Drama Korea terbaru produksi stasiun ENA, Good Job, kembali membagikan cuplikan untuk episode terbaru mereka yang akan tayang pada tanggal 31 Agustus 2022 mendatang.
Soompi melansir pada Selasa (30/8/2022), "Good Job" merupakan drama misteri yang menceritakan tentang hubungan asmara di antara seorang pria keturunan konglomerat, Eun Sun Woo (Jung II Woo), yang memiliki identitas kedua sebagai seorang detektif, dengan seorang wanita bernama Don Se Ra (Yuri Girls' Generation) yang memiliki penglihatan super.
Spoiler
Di episode sebelumnya, Eun Sun Woo dan Don Se Ra berakhir menjalin kerjasama untuk mengungkap sebuah misteri dan melakukan sebuah perubahan untuk menjalankan misi mereka.
Pada akhir episode ke-2, Eun Sun Woo yang mengetahui kekuatan khusus Don Se Ra melakukan tes padanya apakah ia bisa melihat jarak yang sangat jauh membuat Don Se Ra tak bisa berkata-kata.
Dari potongan still cuts yang baru saja dibagikan, Eun Sun Woo dan Don Se Ra menyusup ke dalam rumah sakit untuk menemukan keberadaan Oh Ah Ra (Shin Go Eun), dan kali ini mereka menyamar sebagai pasangan yang baru saja menikah.
Don Se Ra berakting menjadi seorang pasien dan mengenakan baju rumah sakit, sementara Eun Sun Woo merawatnya dengan penuh perhatian. Eun Sun Woo dengan rajian menyuapi Don Se Ra, sementara Don Se Ra dengan gembira menerima suapan tersebut.
Eun Sun Woo dan Don Se Ra menyamar jadi pengantin baru
Selanjutnya, Don Se Ra tampak kesulitan berjalan, dan sangat tidak biasa melihat Eun Sun Woo yang merupakan seorang keturunan konglomerat membantu orang lain, justru membantu Don Se Ra bahkan dengan hal sekecil apa pun.
Di sisi lain, Don Se Ra justru terlihat menikmati perhatian dari Eun Sun Woo, dan tertawa karenanya.
Produser drama "Good Job" menyampaikan, "Di episode ketiga yang akan ditayangkan besok pada tanggal 31 Agustus 2022, Eun Sun Woo dan Don Se Ra akan menyamar menjadi pasangan yang baru saja menikah sembari melakukan investigasi."
Ia menambahkan, "Kejadian yang terjadi dalam proses ivestigasi tersebut akan mengundang tawa dan rasa penasaran para pemirsa. Tolong nantikan akting Jung Il Woo dan Yuri di mana mereka akan memerankan adegan tersebut dengan kerjasama yang mengagumkan."
Episode terbaru drama "Good Job" akan tayang pada tanggal 31 Agustus 2022, pukul 21.00 KST.
Baca Juga
-
IDID Melawan Batasan dan Tetap Jadi Diri Sendiri di Lagu Terbaru, Push Back
-
Duet 2 Vokalis Utama, Doyoung NCT Gaet Belle Kiss of Life di Single Terbaru
-
Unjuk Semangat Jiwa Muda, Baby DONT Cry Teriak I Don't Care di Lagu Terbaru
-
Usung Tema Nightmare, BabyMonster Tampil 'Psycho' di Video Musik Terbaru
-
Pamit Sebelum Wamil, Jungwoo NCT Siap Rilis Lagu Debut Solo Akhir November
Artikel Terkait
-
Aktor Song Kang Ho Akan Kembali Menghiasi Layar Kaca Setelah 32 Tahun
-
Sungjae BTOB Jadi Karyawan Paruh Waktu
-
Keren! Snowdrop Jadi Drama Korea yang Paling Banyak di Tweet Tahun Ini
-
Comeback, Ini Deretan Drama Korea yang Dibintangi Member SNSD
-
Siap-siap! 5 Drama Korea Tayang September 2022 Ini Wajib Kamu Tonton
Entertainment
-
Sinopsis Film India '120 Bahadur', Dibintangi Farhan Akhtar
-
So Sweet, Omara Esteghlal Dedikasikan Piala Citra Pertamanya untuk Prilly!
-
Segera Menikah dengan Shin Min Ah, Kim Woo Bin Tulis Pesan untuk Penggemar
-
IDID Melawan Batasan dan Tetap Jadi Diri Sendiri di Lagu Terbaru, Push Back
-
Sinopsis Bison: Kaalamaadan, Film India Terbaru Dhruv Vikram di Netflix
Terkini
-
Meski Disanksi FIFA, 7 Pemain Naturalisasi Malaysia Masih Bisa Bela Harimau Malaya! Kok Bisa?
-
Bukan Cuma Soal Diet, Ini 7 Langkah Simpel Biar Pola Makan Jadi Lebih Sehat
-
Nova Arianto Usung Target Tinggi usai Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas U-20
-
Saat Emosi Mengendalikan Ingatan: Mengenal Fenomena Mood-Congruent Memory
-
FIFA Matchday Bulan November dan Ulah 2 Negara Tetangga yang Harusnya Bikin Malu PSSI