Berdasarkan laporan Billboard, dikutip pada Jumat (16/9/2022), Billboard telah merilis chart Album Dunia untuk minggu ini. Chart Album Dunia Billboard melacak abum paling laris serta album paling populer dari seluruh dunia.
TWICE, BTS, ENHYPEN, SEVENTEEN, TXT, NewJeans, ITZY, dan BLACKPINK berhasil mendominasi peringkat teratas chart Album Dunia Billboard pada minggu ini.
Mini album terbaru TWICE yang berjudul “BETWEEN 1&2” sukses bertahan selama dua minggu berturut-turut di peringkat No. 1 chart album dunia Billboard.
Selain itu, “BETWEEN 1&2” juga menjadi album pertama grup tersebut yang menghabiskan dua minggu di peringkat 10 besar chart Billboard 200.
Kemudian mini album debut solo Nayeon TWICE, yaitu “ IM NAYEON” berhasil bertahan selama 11 minggu berturut-turut di chart Album Dunia Billboard. Minggu ini, album tersebut menempati peringkat No. 13, memperpanjang rekor sebagai album solois K-pop dengan charting terlama dalam sejarah Billboard.
Album antologi BTS yang bertajuk “Proof” sukses mempertahankan posisinya di peringkat No. 2 di chart Album Dunia Billboard minggu ini. Secara keseluruhan, album tersebut telah charting selama 11 minggu berturut-turut di Billboard.
Mini album terbaru ENHYPEN, “MANIFESTO : DAY 1” juga mempertahankan posisinya di peringkat No. 3 di chart Album Dunia Biilboard minggu ini. Itu juga menjadi album pertama ENHYPEN yang menghabiskan enam minggu di chart Billboard 200.
Album "SECTOR 17" SEVENTEEN yang merupakan versi repackage dari album studio keempat mereka, "Face the Sun," tetap menempati peringkat No. 5 di chart Album Dunia Billboard minggu ini. Album tersebut berhasil charting selama tujuh minggu Billboard. Sementara itu, album "Face the Sun" juga masuk chart Album Dunia Billboard secara terpisah, mengambil posisi peringkat No. 11 pada minggu ini.
Mini album "minisode 2: Thursday's Child" TXT tetap stabil di peringkat No. 6 di chart Album Dunia Billboard, diikuti oleh album debut NewJeans, "New Jeans" di peringkat No. 12 kemudian album CHECKMATE ”ITZY" di peringkat No. 14.
Terakhir, "THE ALBUM" milik BLACKPINK kembali memasuki chart Album Dunia Billboard minggu ini, berada di peringkat No. 15.
Selamat untuk semua penyanyi yang berhasil mendominasi peringkat teratas chart Album Dunia Billboard pada minggu ini!
Baca Juga
-
Sinopsis Film Kingdom of the Planet of the Apes, Tayang 10 Mei 2024
-
Resmi Berkencan dengan IU, Lee Jong Suk Tulis Surat Mengharukan untuk Fans
-
Daftar Pemenang KBS Drama Awards 2022, Ada Lee Seung Gi dan Joo Sang Wook!
-
Keren! BTS Masuk Daftar Musisi yang Banyak Pecahkan Rekor Tahun 2022
-
Keren! Belum Resmi Rilis Album Solo, Jimin BTS Kembali Memecahkan Rekor Ini
Artikel Terkait
-
Fans Rahasiakan Kabar Liburan Joshua SEVENTEEN di Filipina, Ini Alasannya
-
Viral di TikTok, Begini Cara Ikutan Nayeon TWICE Bunny Teeth Challenge!
-
J-Pop Kalah Populer Dibanding K-Pop? Simak Ulasannya
-
Gagal Mencoba Nayeon Teeth Trend, Penampilan Tiffany Jolie Malah Bikin Ngakak
-
BTS Kembali Menguasai Chart Hot 100 hingga Billboard 200 Minggu Ini
Entertainment
-
Bird On The Edge oleh Lee Mu Jin: Bertahan di Tengah Hati yang Hancur Lebur
-
Jelang Syuting, Netflix Umumkan Pemain Reboot Little House on the Prairie
-
How to Train Your Dragon Versi Live Action Bikin Sutradara Waswas, Kenapa?
-
Netflix Resmi Akuisisi Nouvelle Vague, Film Terbaru dari Sutradara Hit Man
-
Kemenangan Re:Zero di Crunchyroll Anime Awards 2025 Picu Polemik, Kenapa?
Terkini
-
Cultural Tokenism di Dunia Hiburan: Representasi atau Sekadar Simbolik?
-
Mitos dan Aksi, Racikan Seru dalam Film Fountain of Youth
-
Diplot untuk Gantikan Oratmangoen, Lilipaly Sejatinya Layak untuk Dapatkan Posisi Itu
-
Ulasan Novel The Paris Apartment: Apartemen Mewah yang Menyimpan Kengerian
-
Jalani Musim yang Suram, Manchester United Berpeluang Besar Dapatkan Satu Trofi