Pada Sabtu (17/9/2022) Soompi melaporkan bahwa Kim Go Eun telah berpartisipasi dalam pemotretan serta wawancara terbaru dengan majalah Marie Claire.
Selama pemotretan, Kim Go Eun tampak sangat elegan. Dia mengenakan pakaian musim gugur berwarna cerah dilengkapi dengan aksesoris Chanel yang mewah. Kemudian pada sesi wawancara, aktris tersebut banyak berbicara tentang drama barunya, “Little Women.”
Dalam drama itu Kim Go Eun akan berperan sebagai Oh In Joo, anak tertua dari tiga bersaudara dan seorang akuntan biasa yang secara tak terduga terlibat dalam hilangnya dana gelap sebesar 70 miliar won atau sekitar 757 miliar rupiah.
Mengenai karakternya sebagai Oh In Joo, Kim Go Eun berkomentar, “Dia satu-satunya karakter dalam drama ini yang sering bertindak spontan. ”
Drama "Little Women" memiliki plot twist yang menegangkan, dan alur ceritanya juga sangat mendetail. Lalu chemistry antara para pemain utama yaitu Kim Go Eun, Nam Ji Hyun, dan Park Ji Hu sangat baik.
Kim Go Eun mengaku telah memberikan yang terbaik selama syuting. Dia berkata, “Sangat penting untuk menunjukkan yang terbaik ketika syuting. Saya percaya bahwa pemirsa akan merasa puas ketika menonton drama ini.”
Dia kemudian memuji Han Ji Hyun dengan berujar, “Han Ji Hyun adalah seorang artis yang sangat berani. Ketika dihadapkan pada situasi yang tidak terduga, beberapa artis lebih memilih untuk menarik diri saat syuting sebuah drama, tetapi Ji Hu berkata, 'Ah, ayo lakukan saja'."
Kim Go Eun mengakhiri wawancaranya dengan berkata, “Ji Hyun juga seperti perahu besar. Dia tampak bergerak dengan tenang, tetapi di dalamnya, ada orang yang sangat kuat. Saya juga ingin menjadi sekuat itu dan tidak meragukan diri sendiri saat dituntut harus tampil sebaik mungkin di depan kamera.”
Wawancara lengkap dan hasil pemotretan Kim Go Eun akan tersedia di majalah Marie Claire edisi bulan Oktober mendatang. Sementara episode terbaru dari drama “Little Women” akan tayang tanggal 17 September 2022 pukul 9:10 malam KST di tvN!
Baca Juga
-
Sinopsis Film Kingdom of the Planet of the Apes, Tayang 10 Mei 2024
-
Resmi Berkencan dengan IU, Lee Jong Suk Tulis Surat Mengharukan untuk Fans
-
Daftar Pemenang KBS Drama Awards 2022, Ada Lee Seung Gi dan Joo Sang Wook!
-
Keren! BTS Masuk Daftar Musisi yang Banyak Pecahkan Rekor Tahun 2022
-
Keren! Belum Resmi Rilis Album Solo, Jimin BTS Kembali Memecahkan Rekor Ini
Artikel Terkait
-
Jelang Timnas Indonesia vs Vietnam, Shin Tae-yong Serukan Misi Balas Dendam dan Merahkan GBT
-
Gas Terus! ONEUS Raih Trofi Kemenangan Ketiga untuk Lagu 'Same Scent' di Music Bank
-
Kesibukan Ghea Indrawari 7 Jam di Pesawat menuju Korea, Sempat Ganti Baju dan Gosok Gigi
-
Little Women dan Kode Kematian Anggrek Biru
-
Gadis Super Hemat di Korea Selatan ini Berhasil Kumpulkan Uang Sebanyak Rp1,1 Miliar
Entertainment
-
Pandji Pragiwaksono Dituntut Sanksi Hukuman 50 Kerbau usai Stand Up Comedy Singgung Adat Toraja
-
Jessica Iskandar Bangga dengan Hasil Rapor El Barack: You Are My Einstein!
-
Bantah Operasi Plastik, tapi Amanda Manopo Kepingin Coba usai Melahirkan?
-
Dituding Liburan dengan Hamish Daud, Sahabat Sabrina Alatas: Jangan Fitnah
-
Say My Name oleh Miyeon i-dle: Perasaan Rindu yang Melekat Setelah Berpisah
Terkini
-
4 Serum Korea Glutathione, Bikin Wajah Glowing Merata dan Cegah Flek Hitam!
-
Disebut Sebagai Putra Mahkota Keraton Solo, Intip Profil KGPH Purbaya
-
Onad Terseret Narkoba, Menguak Apa Itu Ganja dan Ekstasi serta Bahayanya
-
Pemilik Anabul Wajib Tahu! 10 Kesalahan Ini Bikin Hewan Peliharaanmu Menderita
-
Jonatan Christie Raih Juara Hylo Open 2025 usai Singkirkan Wakil Denmark!