Grup idola sub unit NCT yang berasal dari China, WayV, pada Kamis (22/09/2022), menghadiri acara Indonesian Television Awards 2022. Member WayV yang ikut memeriahkan acara ini yaitu Qian Kun, Ten Lee, Hendery, Xiao De Jun, dan Liu Yangyang. WayV berhasil memukau penggemar saat membawakan lagu mereka yang berjudul Kick Back.
Para member WayV juga terlihat aktif mengunggah kabar terbaru mereka menggunakan bahasa Indonesia di akun media sosial masing-masing. Uniknya, ada beberapa momen yang cukup langka dan tidak terduga sempat terjadi selama acara Indonesian Television Awards 2022 atau yang biasa disingkat dengan ITA 2022 ini.
Berikut ini adalah beberapa momen unik WayV di ITA 2022.
1. Debut di instastory Al Ghazali
Salah satu artis papan atas Indonesia, Al Ghazali juga tidak mau ketinggalan. Dalam unggahan instastory terbarunya tadi malam, terlihat Al Ghazali membuat video pendek berisi dirinya dan member WaV yang sedang lewat berjalan. Ia menambahkan tulisan VAMOS!!! dengan emoticon tertawa dan menandai akun instagram resmi WayV @wayvofficial. Terlihat Al Ghazali tersenyum sumringah di video tersebut.
2. WayV ditantang untuk sulap
Dalam salah satu segmen, member WayV sempat ditantang untuk melakukan sulap. Padahal, seperti yang diketahui oleh para penggembar, salah satu member sekaligus leader WayV yaitu Qian Kun terkenal sebagai member yang jago melakukan sulap. Sontak saja hal ini mendapat banyak tanggapan kocak dari para penggemar. Salah satu akun fanbase di Twitter yang mengunggah tentang hal ini mendapat komentar kocak dari netizen.
"Kun bilaik: lawak lo nantangin gua", tulis akun @leej***
"Mana tadi senyam-senyum Kun nya", ujar pemilik akun @greey***
3. Reaksi Hendery melihat aksi Aldi Taher
Momen lainnya yang cukup mendapat perhatian dari para penggemar adalah ketika Aldi Taher sedang beraksi di atas panggung. Terlihat Hendery memberikan reaksi berupa tawa dan tepuk tangan. Banyak penggemar yang mengatakan bahwa Hendery seakan melihat sosok yang lebih kocak dari dirinya. Hendery memang terkenal sebagai salah satu member WayV dengan tingkah yang random, aneh, dan senang bercanda.
Dalam unggahan instastory Aldi Taher @alditaher.official, ia mengunggah video dirinya yang beraksi di atas panggung dan reaksi yang diberikan oleh member WayV. Tidak tanggung-tanggung, ia juga menandai akun instagram Hendery @i_m_hendery dan akun official WayV @wayvofficial dengan caption I'm yellow power magic man.
Itulah tiga momen yang tidak pernah diduga sebelumnya akan terjadi ketika WayV datang ke Indonesia dan menghadiri ITA 2022. Semoga kedatangan dan penampilan member WayV kemarin bisa mengobati rasa rindu bagi para penggemar. Mari kita dukung terus aktivitas semua member WayV!
Baca Juga
-
Ikuti Perjalanan Hampa Kehilangan Kenangan di Novel 'Polisi Kenangan'
-
3 Novel Legendaris Karya Penulis Indonesia, Ada Gadis Kretek hingga Lupus
-
Geram! Ayu Ting Ting Semprot Netizen yang Hujat Bilqis Nyanyi Lagu Korea
-
Haji Faisal Akui Sempat Syok dengan Konten Atta Halilintar yang Disebut Netizen Sentil Fuji
-
Outfit Bandara Seowon UNIS Jadi Sorotan, K-netz Perdebatkan Usia Debut
Artikel Terkait
-
WayV Terhibur Lihat Aksi Nyeleneh Aldi Taher di ITA 2022, Fans Ngelus Dada
-
Manisnya, Member China Line NCT Ramai Dukung Lagu LIMBO Milik Jun SEVENTEEN
-
Sinopsis Film Bisikan Jenazah yang Dibintangi Aldi Taher, Sukses Bikin Vidi Aldiano Nonton 4 Kali!
-
Sinopsis Film Bisikan Jenazah, Karya Aldi Taher yang Viral karena Vidi Aldiano
-
Link Nonton Bisikan Jenazah Full Movie, Film Horor Viral Gara-gara Vidi Aldiano dan Deddy Corbuzier
Entertainment
-
4 Drama Korea Adaptasi Webtoon dibintangi Oh Yeon Seo
-
5 Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada The Housemaid hingga Modual Nekad
-
Aurelie Moeremans Buka Pengalaman Grooming di Usia Remaja Lewat Buku Memoar
-
Menuju 5 Tahun, Kouji Miura Sebut Akhir Cerita Manga Blue Box Kian Dekat
-
Profil Milo Manheim, Pemeran Flynn Rider di Tangled Live Action
Terkini
-
Film We Bury the Dead: Duka di Tanah Penuh Zombie yang Mengerikan!
-
4 Mix and Match Daily OOTD ala Wooyoung ATEEZ, Street Style ke Formal Look
-
Drama China A Romance of the Little Forest: Cinta Tumbuh Seperti Tanaman
-
Tikno dan Bengkel yang Ia Takuti Seumur Hidup
-
Kesurupan Massal di Malam Upacara Api Unggun