Siapa sih yang tak kenal One Direction? Salah satu grup band vokal asal London ini memiliki banyak penggemar yang tersebar hingga seluruh dunia loh. Grup band yang beranggotakan Harry Styles, Niall Horan, Zayn Malik, Louis Tomlinson, dan Liam Payne ini memiliki banyak lagu, mulai dari lagu yang menggugah semangat hingga galau dan menyedihkan.
Awal Terbentuknya One Direction
Grup band ini terbentuk dari salah satu akademi musik The X Factor. Pada tahun 2010, Lima personil One Direction mengikuti audisi akademi musik tersebut. Namun, mereka tak lolos di kategori Boys. Simon Cowell dan Nicole Scherzinger kemudian berinisiatif untuk menyatukan mereka dalam satu grup vokal. Pada tahun 2011, One Direction resmi mendapatkan kontrak rekaman dari Simon Cowell.
One Direction kemudian melakukan tour ke berbagai negara dan merilis banyak lagu. Hingga pada tahun 2014, mereka memiliki 4 album yang sangat booming pada zamannya. Tak lama setelah itu, mereka mengumumkan keluarnya Zayn Malik dari grup vokal mereka dan melanjutkan grup dengan 4 orang member, yaitu Niall Horan, Harry Styles, Louis Tomlinson, dan juga Liam Payne.
Pada tahun 2015, One Direction merilis satu album lagi dengan nama album Made in the A.M. Single pertamanya adalah Drag Me Down yang merupakan lagu pertama setelah keluarnya Zayn Malik. Sayangnya, tak lama setelah itu One Direction memutuskan untuk hiatus dan memulai karir solo mereka.
3 Lagu One Direction yang Paling Relate Untuk Menemani Galaumu
Meskipun One Direction sudah tak merilis lagu baru, tapi lagu-lagunya masih sering didengar oleh banyak orang hingga sekarang. Bahkan, masih banyak para directioners yang menantikan comeback mereka dan memulai grup vokal lagi. Wah, setia sekali para directioners ini ya!.
Lagu-lagu One Direction memang tak pernah gagal mengajak para pendengarnya untuk masuk ke dalam suasana cerita lagu tersebut. Lalu, lagu apa saja ya dari One Direction yang masih relate sama galaunya anak muda jaman sekarang? Daripada penasaran, yuk simak top 3 lagu One Direction paling galau versi Yoursay.
1. Right Now
Lagu ini rilis pada November 2013 dalam album Midnight Memories. Right Now dari One Direction ini menceritakan seseorang yang sedang jauh dari kekasihnya. Mereka menceritakan bahwa seseorang tersebut sangat rindu dan ingin kekasihnya datang menemaninya. Yuk, kita simak cuplikan lirik lagu berikut.
Right now I wish you were here with me
(saat ini, aku berharap kamu di sini bersamaku)
‘Cause right now everything is new to me
(karena saat ini, semuanya terasa baru bagiku)
You know I can’t fight the feeling
(kamu tahu bahwa aku tak bisa melawan rasa ini)
And every night I feel it
(dan setiap malam aku merasakannya)
Right now I wish you were here with me
(saat ini, aku berharap kamu di sini bersamaku)
Wah, ternyata lagu ini mengisahkan tentang pasangan yang sedang long distance relationship nih. Bagaimana, apakah lagu ini relate sama keadaanmu sekarang? Pejuang LDR, siap-siap dibikin galau sama lagu ini ya!
2. Fools Gold
Oke, sekarang kita pindah ke lagu selanjutnya. Siapa nih yang sering dengerin lagu Fool’s Gold dari One Direction. Kira-kira lagu ini bercerita tentang apa ya? Yup, lagu ini mengisahkan seorang laki-laki yang sedang jatuh cinta kepada seorang perempuan. Mereka terlihat saling menyayangi dan mencintai, namun ternyata dia hanya bertepuk sebelah tangan karena perempuan tersebut tak memiliki rasa yang sama. Wah, sedih banget kalau gini. Intip dulu yuk cuplikan lirik lagunya.
Yeah, I know your love is not real
(ya, aku tau cintamu tak nyata)
That’s not the way it feels
(Itu bukan seperti ini rasanya)
That’s not the way you feel
(Itu bukan seperti yang kau rasa)
And yeah, I let you use me from the day that we first met
(dan ya, aku membiarkanmu memanfaatkanku dari pertama kali kita bertemu)
But I’m not done yet
(tapi aku belum selesai)
Falling for your fool’s gold
(Jatuh hati pada ‘emas palsu’ mu)
Sedih banget ya kalau berada di posisi itu? Apalagi kalau kamu sambil dengerin lagu ini malam-malam, wah siap-siap galau semalaman deh. Buat kamu yang merasa relate sama lagu itu, yang sabar ya!
3. Half a Heart
Lagu berjudul Half a Heart dari One Direction ini menceritakan tentang satu pasangan yang sudah berpisah, tapi keduanya masih belum move on. Dia merasa hari-harinya tak lengkap tanpa pasangannya. Lagu ini juga menceritakan tentang penyesalan seseorang yang telah berpisah dengan pasangannya dan merindukan semua momen bersamanya. Penasaran gimana lagunya? Simak penggalan lirik di bawah ini!
And being here without you is like I’m waking up to
(dan di sini tanpamu seperti aku terbangun dengan)
Only half a blue sky
(separuh langit yang biru)
Kinda there but not quite
(ada di sana tapi tak sempurna)
I’m walking ‘round with just one shoe
(aku berjalan hanya dengan satu sepatu)
I’m half a heart without you
(aku hanya separuh hati tanpamu)
I’m half a man at best
(aku hanya separuh jiwa)
With half an arrow in my chest
(dengan setengah anak panah di dadaku)
I miss everything we do
(aku rindu segala yang kita lakukan)
I’m half a heart without you
(aku hanya separuh hati tanpamu)
Sedih juga ternyata lagu ini. Mana nih golongan yang gagal move on? Lagu ini sudah mewakili isi hatimu belum? Wah, kalau dua-duanya gagal move on sih mending bicarain aja deh baik-baik.
Nah, itulah tadi 3 lagu One Direction yang bisa bikin kamu nyesek dan galau seketika. Gimana nih teman-teman? Dari tiga lagu tersebut mana yang paling relate sama kisahmu? Selamat menggalau dengan lagu!
Baca Juga
-
Viral, Kado Fadil Jaidi untuk Ibunya Trending di Youtube!
-
Tahap 1 Rekrutmen Bersama BUMN Diumumkan Hari Ini, Ini Tahapan Berikutnya!
-
Andara Mendunia, Alan Walker Kagum dengan Koleksi Mobil Raffi Ahmad!
-
Wisata Bromo Ditutup Sementara pada Awal Juni 2023 Mendatang, Ternyata Ini Alasannya
-
4 Gerakan Workout di Rumah untuk Pemula Mudah dan Tanpa Alat
Artikel Terkait
-
Tragedi Liam Payne, Ingat Lagi Momen-momen Kejayaan One Direction
-
Bikin Mewek, Seluruh Member One Direction 'Reuni' di Pemakaman Liam Payne Setelah 9 Tahun
-
Pemakaman Liam Payne Siap Digelar Tertutup, Akan Dihadiri Personel 1D
-
Download Lirik Lagu Mengapa Kau Berubah - Valdy Nyonk, Soundtrack Galau Terkini!
-
Tiga Tersangka Kasus Kematian Liam Payne Ditangkap, Salah Satunya Karyawan Hotel
Entertainment
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
Terkini
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?