Wisata Bromo ditutup sementara pada awal Juni 2023 mendatang!
Dua tanggal merah di awal Juni mendatang menandai bahwa Bulan Juni 2023 akan diawali dengan long weekend. Tentu saja momen tersebut adalah momen yang tepat untuk berlibur dan melepas penat. Bahkan, para pekerja atau pelajar sekolah banyak yang sudah merencanakan liburan di momen tersebut dari jauh hari. Namun, bagi Anda yang berencana untuk berlibur di kawasan Bromo pada momen tersebut sepertinya harus ditunda dulu.
Penutupan kawasan wisata Bromo dan sekitarnya berkaitan dengan kegiatan upacara Yadnya Kasada yang akan dilaksanakan di sekitar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. Berdasarkan Surat Edaran Parisada Hindu Dharma Indonesia Nomor 28/E/PHDI-KAB/V/2023, Upacara Ritual Yadnya Kasada tahun 2023 akan dilaksanakan pada tanggal 4-5 Juni mendatang.
Yadnya Kasada adalah Upacara yang memperingati Hari Raya Umat Hindu Suku Tengger di Kawasan Bromo Tengger Semeru. Upacara ini digelar setiap tahunnya pada Bulan Kasada di Pura Luhur Poten yang terletak di kaki Gunung Bromo. Yadnya Kasada bertujuan untuk mengangkat tabib di setiap desa. Kegiatan ini dilaksanakan dengan melakukan beberapa ritual, seperti melemparkan sesajen berupa makanan, buah-buahan, sayuran, dan hewan ternak seperti kambing atau ayam di Kawah Gunung Bromo.
BACA JUGA: Siapa Aulia Akbar? Pembuat Logo IKN 'Pohon Hayat' Dapat Hadiah Rp 185 Juta
Upacara adat ini hanya dilaksanakan khusus untuk Masyarakat Tengger dan tertutup bagi para wisatawan. Maka dari itu, Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, melalui Akun Instagram resminya @bbtnbromotenggersemeru, mengumumkan bahwa kawasan Bromo akan ditutup mulai tanggal 3-5 Juni 2023.
Pembatasan akses pada kawasan Bromo adalah meliputi Kabupaten Probolinggo hingga Cemoro Lawang, Kabupaten Pasuruan hingga Pakis Bincil, serta Kabupaten Lumajang dan Malang hingga Jemplang. Penutupan kawasan tersebut dimulai pada Sabtu, 3 Juni 2023 pada pukul 18.00 WIB dan akan dibuka kembali pada Senin, 5 Juni 2023 pada pukul 18.00 WIB.
Untuk itu, bagi Anda yang berencana untuk berlibur ke Bromo dan sekitarnya, meliputi Penanjakan, Bukit Kedaluh, Bukit Cinta, Mentigen, Laut Pasir, dan Padang Savana, Anda dapat berkunjung kembali mulai hari Selasa, 6 Juni 2023. Namun, tak perlu khawatir bagi Anda yang ingin menghabiskan akhir pekan di Malang, karena masih banyak alternatif wisata lain yang bisa Anda kunjungi, mulai dari wisata alam hingga taman bermain.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Viral, Kado Fadil Jaidi untuk Ibunya Trending di Youtube!
-
Tahap 1 Rekrutmen Bersama BUMN Diumumkan Hari Ini, Ini Tahapan Berikutnya!
-
Andara Mendunia, Alan Walker Kagum dengan Koleksi Mobil Raffi Ahmad!
-
4 Gerakan Workout di Rumah untuk Pemula Mudah dan Tanpa Alat
-
Butuh Liburan? Yuk, Cobain Berbagai Wahana Seru di Malang Smart Arena!
Artikel Terkait
-
Long Weekend Bingung Cari Duit? Link Saldo DANA Kaget Gratis 18 April 2025 Solusinya
-
Harga Emas Antam Logam Mulia Jelang Long Weekend: Naik Tinggi?
-
Jumat Pekan Ini Tanggal Merah? Ini Penjelasan Lengkap Libur Nasional 18 April 2025
-
18 April 2025 Memperingati Hari Apa? Berikut Latar Belakang Sejarahnya
-
Seteduh Mobil tapi Lebih Murah dari Xmax, Intip Pesona Selis Bromo
News
-
Lawson Ajak Jurnalis dan Influencer Kenali Arabika Gayo Lebih Dekat
-
Resmi Cerai, Ini 5 Perjalanan Rumah Tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven
-
Mahasiswa PPG FKIP Unila Asah Religiusitas Awardee YBM BRILiaN Lewat Puisi
-
Jobstreet by SEEK presents Mega Career Expo 2025: Temukan Peluang Kariermu!
-
Sungai Tungkal Meluap Deras, Begini Nasib Pemudik Sumatra di Kemacetan
Terkini
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern