Jelang perilisan winter album spesial '2022 Winter SMTOWN : SMCU PALACE' pada tanggal 26 Desember 2022, SM Entertainment membagikan detail album untuk menarik rasa penasaran para penggemar.
Mengutip dari akun Twitter official SMTOWNGLOBAL pada Jumat (23/12/2022), winter album spesial '2022 Winter SMTOWN : SMCU PALACE' memiliki tiga versi utama, yakni 'Palace ver.', 'ID Potrait ver.', dan 'Guest ver.'
'Palace ver.' tampil dalam bentuk boks putih dengan desain image 'SMCU PALACE' sebagai cover utama. Mengusung tema serba putih dan sederhana, album versi ini tampil dengan isian album meliputi photobook 196 halaman di mana image para artis di bawah naungan SM Entertainment akan ditampilkan secara eksklusif.
BACA JUGA: Sambut Tahun Baru! Ini 5 Kegiatan Liburan yang Bisa Kamu Lakukan
Selanjutnya, album ini juga dilengkapi dengan '2022 Winter SMTOWN : SMCU PALACE' Lift Ticket (2 lembar), Kertas Lirik, CD-R, poster lipat mini, kertas surat (2 lembar), amplop, photocard (2 random dari 58), dan poster.
Sementara itu untuk 'ID Potrait ver.' para penggemar akan disuguhi dengan tampilan cover album yang memuat foto semua artis SM Entertainment yang diambil dalam format ID Potrait.
Versi ini juga akan memiliki sejumlah isian seperti: photobook (72 lembar), kertas lirik, CD-R, potrait photo (1 random dari 58), photocard (2 random dari 58), dan poster dalam bentuk jajaran ID Potrait semua artis SM Entertainment.
Lain dengan kedua versi di atas, 'Guest ver.' untuk winter album spesial '2022 Winter SMTOWN : SMCU PALACE' ini hadir dalam berbagai versi dengan semua artis dan grup di bawah naungan SM Entertainment mengeluarkan satu versi masing-masing sebagai cover album.
Mulai dari Kangta, BoA, TVXQ, Super Junior, Girls' Generation (Taeyeon dan Hyoyeon), SHINee, EXO, Red Velvet, NCT 127, NCT Dream, WayV, NCT Sungchan dan Shotaro, aespa, hingga DJ Ginjo, IMLAY, Raiden, dan Mar Vista memiliki satu versi album winter spesial ini sebagai guest cover.
Para penggemar tentunya dapat memilih dari ketiga versi di atas sesuai dengan artis idola yang mereka sukai, atau dapat memilih versi keseluruhan artis yang tak kalah menariknya.
Dari keselurahan versi album yang telah dibagikan, mana nih versi favorit pilihanmu?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
'Superstitious' oleh no na: Kepercayaan Diri Pada Intuisi dan Harapan
-
When I'm With You oleh Lisa Feat Tyla: Jadi Diri Sendiri untuk Si Terkasih
-
Don't Say You Love Me oleh Jin BTS: Ingin Lepas dari Cinta yang Menyakitkan
-
RIIZE Siap Bangkitkan Jiwa Menari Semua Orang di Lagu Comeback Bertajuk Fly Up
-
Mulai Rp 850 Ribu, Intip Harga Tiket Fanmeeting Ahn Hyo Seop di Jakarta
Artikel Terkait
-
Unggahan Kun WayV Dikomentari Para Produser, Netizen: Circle-nya Keren!
-
Taeyong NCT Ungkap Ingin Cepat Punya SIM, Alasan Utamanya Sukses Bikin Fans Baper!
-
Tembus 1 Juta Copy, Ini Daftar Pencapaian NCT Dream Lewat Mini Album Candy
-
Keren Abis! Simak Highlight Medley Album '2022 Winter SMTOWN : SMCU PALACE'
-
Buset Terniat! Fans NCT Dream Rela Ngantri dari Subuh untuk Beli Album Candy
Entertainment
-
KISS OF LIFE Batal Tampil di KCON LA 2025, Imbas Isu Apropriasi Budaya
-
'Superstitious' oleh no na: Kepercayaan Diri Pada Intuisi dan Harapan
-
Ada Park Ju Hyun, Drama Korea Hunter with a Scalpel Umumkan Jajaran Pemain
-
When I'm With You oleh Lisa Feat Tyla: Jadi Diri Sendiri untuk Si Terkasih
-
Mengenal Ras Lunarian One Piece, Dianggap Jelmaan para Dewa di Masa Lalu
Terkini
-
Dari Pop ke Dangdut: Transformasi Epik Anya Geraldine di Film Mendadak Dangdut!
-
Ngajar di Negeri Orang, Pulang Cuma Jadi Wacana: Dilema Dosen Diaspora
-
BRI Liga 1: Madura United Terhindar dari Degradasi, Bali United Gigit Jari
-
Neural Fatigue: Kelelahan Kognitif Akibat Terpapar Stimulus Berulang
-
Resmi Rilis, Oppo Reno 14 Pro Chipset Kencang dan Triple Rear Camera 50 MP